Tugas Operasional Formal Jadi

download Tugas Operasional Formal Jadi

of 5

Transcript of Tugas Operasional Formal Jadi

Operasional FormalA. Berpikir Adolensi (hipotetis-deduktif Indikator Soal: 1. Penerapan hukum mendel dalam persilangan teoritis 2. Menyimpulkan perbedaan pertumbuhan dan perkembangna pada mahluk hidup 3. Menjelaskan organel-organel pada sel tumbuhan dan hewan

Contoh Soal: 1. Apabila terjadi perkawinan antara parental bergolongan darah A heterozigot dengan B heterozigot, maka kemungkinan golongan darah anak-anaknya adalah a. A dan B b. A dan AB c. AB dan O d. A,B,AB dan O e. B dan AB 2. Perhatikan hal-hal berikut: 1) adanya penambahan jumlah sel 2) adanya pembesaran masing-masing sel 3) adanya penambahan disposisi zat antar sel 4) adanya penambahan macam organ Yang merupakan tanda-tanda perkembangan pada tumbuhan adalah ... . a. 1, 2 dan 3 b. 4 c. 3 dan 4 d. 1, 2, 3 dan 4 e. 1 dan 2 3. Berikut ini adalah bagian-bagian sel: 1) ribosom 2) sitoplasma 3) materi genetik 4) membran sel 5) membran inti 6) mitokondria Bagian-bagian sel di atas yang pasti dimiliki oleh semua sel adalah ... . a. 1, 2, 3, 4 b. 2, 3, 4, 5 c. 1, 2, 3, 4, 5 d. 2, 3, 4, 5, 6 e. 1, 2, 3, 4, 5, 6

4. Ada lima mahasiswa A,B,C,D, dan E yang mengikuti sebuah seminar. A

dan B berasal dari fakultas yang sama, dan D dan E juga berasal dari fakultas yang sama. Bila mahasiswa yang berasal dari fakultas yang sama tidak boleh duduk berdekatan, kemungkinan posisi tempat duduk mereka dalam satu deretan adalah ... a. A, D, E, B, C b. A, B, C, D, E c. E, C, D, A, B d. A, C, E, D, B e. D, C, A, E, B5. Pada saat anda berada pada suatu daerah pegunungan, anda menemukan

adanya perubahan prilaku pada hewan-hewan yang tinggal di daerah tersebut. Hewan-hewan yang tinggal di areal pegunungan tiba-tiba meninggalkan habitatnya dan justru menjadi hama karena merusak ladang penduduk yang tinggal di daerah pemukiman yang jauh dari pegunungan. Coba anda pecahkan permasalahan tersebut dengan menggunakan metode berpikir ilmiah!

B. Berpikir Proposisional

Indikator Soal: 1. Mengenali berbagai tingkat keanekaragaman di lingkungan sekitar. 2. Menyebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup. 3. Mendata contoh kelainan dan penyakit yang berkaitan dengan tulang dan otot yang biasa dijumpai dalam kehidupan sehari-hari dan upaya mengatasinya. Contoh Soal: 1. Di suatu hutan tropis, anda menemukan beberapa jenis tumbuhan dengan ciri-ciri sebagai berikut: bentuk hidup pada umumnya herba atau perdu, pada beberapa jenis memiliki getah berwarna putih. Tumbuhan-tumbuhan tersebut memiliki tipe daun tunggal, filotaksis daun ada yang tersebar dan ada pula yang berhadapan dengan tepi daun bergerigi. Perbungaan tersusun dalam kapitulum yang dilindungi oleh involukrum dan ditemukan dua macam bunga (bunga pita dan bunga tabung) yang berwarna kuning dan ungu. Berdasarkan ciri-ciri tersebut, beberapa jenis tumbuhan ini tergolong dalam satu suku ... a. Graminae b. Moraceae c. Euphorbiaceae d. Liliaceae e. Asteraceae

2. Dua kecambah diletakan disuatu tempat, kecambah yang satu terkena cahaya sedangkan yang lain tidak terkena cahaya. Beberapa kecambah yang diletakan ditempat gelap, jauh lebih panjang daripada kecambah yang diletakan di tempat yang terang. Hal ini menunjukan bahwa a. Cahaya berpengaruh terhadap pertumbuhan b. Cahaya merupakan faktor yang tidak diperlukan c. Cahaya diperlukan sedikit untuk pertumbuhan d. Cahaya merupakan faktor penghambat pertumbuhan e. Cahaya berpengaruh besar terhadap pertumbuhan 3. Jika anda melihat seorang anak dengan ciri-ciri sering kejang, pertumbuhan tulang tidak normal dan pembekuan darah lambat, kemungkinan kekurangan ... a. vitamin K b. vitamin D c. unsur P d. unsur Ca e. unsur Na 4. Apablila anda menjadi seorang pejabat pemerintahan yang ditugaskan untuk menangani permasalahan bidang ekonomi, usaha apa yang akan anda lakukan untuk mengatasi tingginya tingkat pengangguran di Indonesia? 5. Apabila anda menjadi seorang insiyur yang tinggal di daerah yang rawan bencana alam gempa bumi, misalnya di Padang Sumatera Barat. Aspek-aspek apa saja yang akan menjadi perhatian anda apabila anda diminta untuk mengerjakan sebuah proyek pembangunan sebuah rumah tahan gempa?C. Berpikir Kombinatorial

Indikator Soal: 1. Mengidentifikasi karakteristik biologi sebagai ilmu 2. Membandingkan struktur sel hewan dan sel tumbuhan 3. Menjelaskan peran virus yang menguntungkan dan merugikan dalam kehidupan. Contoh Soal: 1. Hal yang membedakan antara ilmu biologi dengan ilmu lain adalah ... a. objeknya b. metodenya c. nilai ilmiahnya d. aksiologinya e. pengetahuannya 2. Berikut ini adalah bagian-bagian sel: 1) ribosom 2) mitokondria 3) mesosom

4) dinding sel Bagian sel yang membedakan antara sel tumbuhan dengan sel hewan adalah ... a. 1 dan 2 b. 2 dan 4 c. 3 dan 4 d. 1 dan 4 e. 4 saja 3. Dari sekelompok penyakit di bawah ini, yang disebabkan oleh virus adalah ... a. cacar, trakom dan tifus b. cacar, influenza dan TBC c. influenza, cacar dan rabies d. cacar, AIDS, dan kolera e. trakom, radang paru-paru, radang hidung 4. Selama semester ini Budi belum pernah mendapat nilai lebih baik daripada teman-temannya. Heru termasuk diantara separuh siswa yang terpandai di kelas. Agus lebih pandai daripada Heru dalam pelajaran Matematika tapi hasil ulangan Biologinya lebih rendah daripada hasil ulangan Budi. a. Agus lebih bodoh daripada Heru. b. Budi lebih bodoh daripada Heru. c. Heru lebih bodoh daripada Budi. d. Agus, Heru, dan Budi adalah teman sekelas. e. Agus dan Budi bukan teman sekelas. 5. Tidak semua sarjana yang pandai lolos ujian CPNS. Semua sarjana yang bodoh tidak lolos ujian CPNS. Tidak semua sarjana yang pandai selalu mempunyai nilai ijazah yang lebih baik daripada yang lebih bodoh. Purdi mempunyai nilai ijazah yang lebih buruk dari pada Alan. a. Alan lebih pandai dari pada Purdi. b. Tidak mungkin Purdi akan lolos ujian CPNS. c. Mungkin Purdi dan Alan akan lolos ujian CPNS. d. Tidak mungkin Purdi dan Alan adalah satu alumni. e. Tidak mungkin Alan akan lolos ujian CPNS. 8. Keluarga Sanarhadi mempunyai 5 orang anak. ZaniD. Bepikir Refleksif

Indikator Soal: 1. Mengidentifikasi ciri-ciri bakteri. 2. Melakukan dan membuat laporan hasil percobaan fotosintesis 3. Mendeskripsikan jenis makanan berdasarkan kandungan zat yang ada di dalamnya. Contoh Soal:

1. Salah satu cara untuk membuktikan bahwa bakteri merupakan suatu benda hidup dilakukan dengan ... . a. mengamati dengan mikroskop adanya proses pernafasan b. membiakkan pada medium yang sesuai c. mengamati dengan mikroskop elektron adanya DNA d. mengamati dengan mikroskop elektron bentuk strukturnya e. menganalisa unsur-unsur kimia pembentuk tubuhnya 2. Rancanganlah suatu percobaan sederhana yang dapat membuktikan bahwa dalam proses fotosintesis dihasilkan O2. 3. Didalam mie instan banyak terkandung zat makanan yang diperlukan oleh tubuh, diantaranya: karbohidrat, protein dan vitamin. Dari pernyataan tersebut bagaimana anda dapat membuktikan bahwa mie instran mengandung karbohidrat? Apa yang akan anda lakukan? 4. Melihat berbagai macam bencana di Indonesia membuat semua warga Indonesia merasakan kesedihan yang mendalam. Jika anda sebagai seorang relawan ke daerah mana anda akan menjadi relawan? 5. Perubahan iklim yang sangat ekstrem saat ini membuat banyak kalangan mengalami kerugian. Salah satu penyebab perubahan iklim ini adalah efek rumah kaca. Kenapa dikatakan demikian?