TUGAS KONSELING ASRINA

37
TUGAS FINAL KONSELING GIZI LAPORAN HASIL KONSELING GIZI OLEH : ASRINA (K21108294) PRODI ILMU GIZI

Transcript of TUGAS KONSELING ASRINA

Page 1: TUGAS KONSELING ASRINA

TUGAS FINALKONSELING GIZI

LAPORAN HASIL KONSELING GIZI

OLEH :

ASRINA (K21108294)

PRODI ILMU GIZIFAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT

UNIVERSITAS HASANUDDINMAKASSAR

2012JALUR KONSELING GIZI

Page 2: TUGAS KONSELING ASRINA

DATA DASAR KONSELING

Page 3: TUGAS KONSELING ASRINA

1. IDENTITAS KONSELOR

Nama : Asrina

Tanggal Kegiatan Konseling : 27 dan 29 desember 2011

Tempat Kegiatan Konseling : rumah klien

Berapa Lama Konseling Berlangsung : 1 jam setiap pertemuan

Nama Pengamat : Indah Dara putri

2. IDENTITAS RESPONDEN

- Nama : Ny. rawe

- Jenis Kelamin : Perempuan

- Umur : 34 tahun

- Pekerjaan : ibu rumah tangga

- Diagnosa Penyakit/Masalah Gizi : gizi kurang

3. PENGKAJIAN GIZI

o Data Antropomteri

- Berat Badan : 44 kg

- Tinggi Badan : 160 cm

- IMT : 17,1

Page 4: TUGAS KONSELING ASRINA

- Status Gizi : gizi kurang

- BBI = (160-100) - 10% (160-100)

= 60 – 6

= 54 kg

o Riwayat Makan

ibu sering mengkonsumsi mie instan sebanyak 5 kali seminggu. Setiap

hari ibu makan 2 x sehari dengan mengkonsumsi nasi 2 x sehari, ikan 2

kali sehari, sayur 1 x sehari. Pasien sering mengkonsumsi ikan asin 3 x

seminggu, udang 5 x seminggu dan mengkonsumsi terasi.

o Riwayat Personal

Jarang berolahraga, jarang mengkonsumsi makanan bergizi

o Riwayat penyakit keluarga

Tidak ada

Page 5: TUGAS KONSELING ASRINA

B. Proses Dialog Konseling

Proses konseling diadakan dirumah klien yang beralamat di Jalan sahabat

atau tepatnya dirumah klien. Ruangan tempat konseling sudah cukup privasi dan

telah memenuhi standart kenyamanan karena pada waktu konseling berlangsung

aman dan tidak ada keributan.

Proses konseling dilakukan selama 2 kali. Pertemuan pertama pada tanggal

27 Desember 2011 dimulai pada pukul 15.00-17.00 sore. Pertemuan kedua pada

tanggal 29 Desember 2011 dimulai pada pukul 15.00-17.00 sore.

Dialog Pertemuan I

Konselor : Asalamualaikum ibu

Klien : Waalaikumsalam nak, silahkan masuk

Konselor : bagaimana kabarnya ibu?

Klien : Alhamdulillah baik nak

Konselor : Alhamdulillah kalau begitu... kemarin kita sudah buat janji

untuk konsultasi tentang masalah yang ibu alami

Klien : oh iya begini nak, dalam beberapa bulan ini saya mengalami

nafsu makan yang berkurang. Saya sangat malas makan, selain

itu saya merasakan badan saya yang semakin kurus. Ini saya

rasakan pada pakaian saya yang semain membesar. Padahal

dulunya pakaian itu pas dibadan saya. Hal ini sangat

Page 6: TUGAS KONSELING ASRINA

berbanding terbalik dengakeaddansaya saat 5 bulan yang

lalu,dimana nafsu makan saya sangat baik malah biasanya saya

makan 3 kali sehari tapi semenjak nafsu makan saya

memburuk, saya makan hanya 1 kali sehari. Banyak yang

bilang saya ini cacingan karena berat badan saya yang mulai

turun, tetapi saya telah mengkonsumsi obat cacing tapi

nyatanya berat badan saya masih tetap seperti ini. Bagaimana

solusi anda tentang masalah yang saya hadapi?

Konselor : oh iya sebentar iya bu, masih ada beberapa pertanyaan yang

harus saya galih lebih dalam lagi. sejak kapan ibu mulai

merasakan berat badan menurun?

Klien : sejak 3 bulan yang lalu.

Konselor : sebelumnya berat badan ibu berapa?

Klien : sebelumnya berat badan saya 50 kg.

Konseleor : apa ada obat atau vitamin yang ibu konsumsi selama

penurunan berat badan ibu?

Klien : saya tidak mengkonsumsi vitamin dek, saya hanya

mengkonsumsi obat cacing karena teman teman saya

memberitahu saya untuk mengkonsumsi itu.

Konselor : apa ibu tidak pernah mendapat informasi atau edukasi

sebelumnya tentang masalah ibu yang sekarang.

Page 7: TUGAS KONSELING ASRINA

Klien : belum pernah nak, makanya sekarang saya tertarik untuk

mengkonsultasikan masalah saya kepada adek karena menurut

saya masalah ini sangat serius. Saya malu terhadap teman

teman kantor saya yang sering mengatakan saya kurus.

Konselor : apa ibu tidak pernah mencoba untuk mengkonsumsi vitamin

atau penambah nafsu makan?

Klien : tidak pernah.

Konselor : selain nasi, lauk pauk apa yang sering anda konsumsi?

Klien : ikan, sayur bayam, tahu, tempe tapi dalam porsi yang sangat

kecil

Klien : Selain itu, apa anda sering mengkonsumsi buah ?

Konselor : apa anda sering mengkonsumsi mie instant?

Klien : ya…saya sangat suka, biasanya saya sering mengkonsumsi

mie instant 5 kali seminggu. Soalnya biasanya saya sangat

malsa memasak yang meneyenbabkan saya lebih suka

mengkonsumsi mie instant.

Konselor : Apakah ada keturunan dari keluarga yang gizi kurang?

Klien : Tidak ada, malahan keluarga saya merupan keluarga yang

gizi baik. Tidak ada yang mengalami gizi kurang kecuali saya.

Konselor : Apakah ada penyakit lain yang diderita atau ibu pernah

dirawat di rumah sakit?

Page 8: TUGAS KONSELING ASRINA

Klien : iya pernah, saya pernah mengalami operasi usus buntu waktu

saya berumur 28 tahun.

Konselor : Terus waktu itu langsung di operasi?

Klien : iya saat itu langsung dioperasi, karena saat itu saya

mengalami sakit yang luar biasa.

Konselor : Setelah di operasi apa yang anda rasakan? Apakah ada

perubahan dari segi fisik?

Klien : iya ada,mulai saat itu berat badan saya menurun, nafsu makan

saya juga menurun.

Konselor : apa anda tidak megkonsultasikannya pada dokter?

Klien : pernah saat itu saya ke dokter dan dokter hanya mengatakan

bahwa hal ini wajar wajar saja dialami oleh pasien pasca

operasi.

Konselor : apa sebeleumnya anda tidak berniat untuk menaikkan berat

badan anda ?

Klien : sangat berniat, saya sangat berharap agar anda dapat

membantu saya memcahkan masalah ini.

Konselor : Begini, saya punya solusi bagaimana caranya agar berat badan

normal dari yang seharusnya.

Klien : bagaimana caranya? Saya sangat berharap berat badan saya

kembali seperti semula. Agar baju saya yang tadinya longgar

menjadi pas dibadan saya.

Page 9: TUGAS KONSELING ASRINA

Konselor : oh iya, ibu menpunyai golongan darah apa?

Klien : darah O

Konselor : melihat masalah yang anda hadapi, klo begitu saya

menganjurkan anda untuk menkonsumsi vitamin Bcomplex

untuk membantu nafsu makan anda. Selain anda harus sering

mengkonsumsi buah buahan diantaranya vitamin A,B complex,

vitamin C untuk membantu daya tahan tubuh anda, karena

seseorang yang mengalami gizi kurang rentan terhadap

berbagai penyakit makananya perluya konsumsi buah buahan

yang mengandung vitamin untuk membantu daya tahan tubuh

anda. Selain itu anda juga sebaiknya mengkonsumsi susu skim

yang mengandung lemak tinggi. Hal ini sangat berpengaruh

dalam peningkatan berat badan anda.selain itu anda harus

menjaga pola makan anda sebanyak 3 kali sehari, konsumsi

makanan yang benar benar anda sukai dan alami.

mengkonsumsi susu saat pagi dan malam hari serta selingi

mengkonsumsi buah sesudah makan. Untuk menambah

pengetahuan anda tentang ini anda juga dapat membeli atau

mencari info di internet atau gramenia terdekat.

Klien : sepertinya saran yang anda sarankan mudah untuk saya

lakukan

Page 10: TUGAS KONSELING ASRINA

Konselor : iya sangat mudah bu’. Dengan menjaga pola makan ibu yang

teratur, ibu pasti akan mendapatkan berat badan ideal ibu.

Klien : saya pernah membaca buku da melihat berbagai pengalaman

di sekitarsaya, katanya mengkonsumsi susu akan membuat

tubuh kita menjadi gemuk, tapi kenapa sebagian orang masih

ada atau teteap memiliki tubuh yang begitu begitu saja?

Konselor : sebenarnya susu bukan hanya membantu seseorang menjadi

gemuk, susu mengandung banyak kalsium yang sangat baik

buat tulang. Selain itu anda harus cermat memilih susu yang

mengandug lemak tinggi untuk dikonsusmsi.

Klien : oh ya apakah dengan mengkonsumsi buah dapat

meningkatkan berat badan saya?

Konselor : sangat bisa bu’,buuah mengandung banyak serat yang sangat

berguna bagi pencernaan tubuh seseorang. Dengan

mengkonsumsi serat yang cukup untuk kebutuhan tubuh, maka

akan membantu pembuangan kotoran setiap harinya. Hal ini

akan berdampak pada kesehatatubuh seseorang dan pastinya

akan sangat berpengaruh pada kesehatan anda. Apalagi buah

buahab banyak mengandung vitamin yang sangat berguna bagi

tubuh sistem kekebalan tubuh, diantaranya dengan

mengkonsumsi vitamin c seperti buah jeruk sebanayak 90 gram

perhari. Anda juga sebaiknya mengurangi mengkonsumsi

Page 11: TUGAS KONSELING ASRINA

vitamin vitamin yang sering dijual di pasaran karena vitamin

vitamin tersebut telah mengandung zat kimia.sebaiknya ibu

mengkonsumsi buah buahahn yang belum diolah.

Klien : oh begitu…saya sangat jarang mengkonsumsi buah buahan.

Apa buah buahan yang saya konsumsi dapat saya jus kan?

Konselor : iya bisa bu’ malahan lebih baik lagi jika anda juskan.

Klien : ternyata buah juga sangat penting y… saya kira hanya dengan

mengkonsumsi makanan yang kaya karbohidrat akan dapat

meningkatkan berat badan saya.

Konselor : tidak bu, malahan dengan mengkonsumsi makanan yang

beraneka ragam dan zat gizi yang beragam akan membuat

tubuh kita menjadi sehat, jauh dari penyakit serta mencapai

status gizi normal.

Klien : bagaimana dengan minum 8 gelas sehari? Bagaimana

pendapat anda mengenai itu?

Konselor : oh y… manusia sebaiknya minum sebanyak 8 gelas sehari

karena tubuh manusia membutuhkan air.

Klien : bagaimana cara saya agar saya dapat minum sehari 8 gelas?

Konselor : itu sangat mudah bu’ sehabis bangun tidur ibu minum 2

gelas, sebelum makan siang segelas sesudah makan segelas.

Sebelum makan malam segelas air putih, sesudah makan

Page 12: TUGAS KONSELING ASRINA

malam segelas air putih dan sebelum tiidur 2 gelas. Makan ibu

akan mencukupi minum sebanyak 8 gelas sehari

Klien : oh sangat mudah y… saya kira sulit. Soalnya saya

membayangkan minum sebanyak 8 gelas sehari sangat susah

menurutku. Tetapi setelah anda menjelaskan ternyta sangan

mudah untuk dilakukan kedepannya. Saya akan mencoba itu.

Konselor : tidak ada kata susah sebelum kita mencobanya ibu’ saya yakin

ibu pasti bisa.

Klien : iya, insya ALLAH saya bisa dek. Heheh..

Konselor : pastinya ibuu…

Klien : oh y, saya juga sering mengkonsumsi indomie? Apa indomie

baik buat saya?

Konsuler : hmmm….mengenai indomie, sebaiknya ibu membatsi

mengkonsumsi indomie. Karena indomie sanagt tidak baik buat

kesehatan. Banyak bahan bahan pegawet didalamnya. Ibu pasti

sudah tau dampak dari bahan bahan kimia apabila mengenai

tubuh.

Klien : iya saya tau, dapat menyebabkan penyakit kanker dan lain

lain.

Konsuler : klo ibu sudah tau kenapa ibi masih mengkonsumsi indomie

apalagi ibu mengkonsumsinya 5 kali seminggu?

Page 13: TUGAS KONSELING ASRINA

Klien : saya sangat suka indomie, klo saya lagi malas masak, indomie

merupakan salah satu pilihan saya karena penyajiannya mudah

dan cepat saji.

Konsuler : tapi cepat sajinya itu akan berdampak bagi kesehatan ibu. Liat

tubuh ibu sekarang, ibu mengalami gizi kurang akibat dari pola

konsumsi makan yang salah.

Klien : iya saya memang salah, mulai sekarang saya akan membatasi

mengkonsumsi indomie.

Konsuler : baguslah kalau begitu, ibu sudah mulai menegrti dengan apa

yang saya katakan.

Klien :iya, selain itu apa sayur sangat berguna bagi tubuh? Saya

malas makan sayur hanya ada beberapa jenis sayur yang saya

sukai.

Konsuler : Sebagian besar sayuran itu kaya dengan karbohidrat utuh,

serat, vitamin dan mineral. Semua jenis sayuran berwarna hijau

gelap, seperti bayam atau brokoli dan sayuran yang berwarna

merah, jingga atau kuning, seperti cabe merah, wortel atau labu

merah kaya akan betakaroten (zat pembentuk vitamin A

didalam tubuh). Zat hijau daun atau klorofil pada sayuran hijau

berfungsi sama seperti hemoglobin pada manusia. Jika pada

darah yang berperan adalah zat besi, pada klorofil adalah

magnesium. Oh y selai itu pada sayuran, vitamin dan mineral

Page 14: TUGAS KONSELING ASRINA

yang banyak terkandung dalam sayuran mudah rusak atau

hilang pada saat dimasak atau dicuci. Oleh sebab itu sayuran

sebaiknya dicuci sebelum dipotong-potong dan jangan dimasak

sampai layu.

Klien : oh…. Tenyata sayur mempunyai banayk fungsi y.

Konsuler : iya sangat banyak bu, jadi mulai sekarang ibu harus

membiasakan makan sayur. Apalagi sayur bening. Alasannya

karea sayur bening hanya menggunakan garam sebagai cita rasa

sayur tersebut dan tidak menggunakan MZG.

Klien : kenapa dengan pengguanaaan MZG?

Konselor : mzg sangat tidak baik buat tubuh bu’, sebaiknya ibu

membatasi menggunakan mzg pada makanan ibu.

Klien : klo begitu mulai sekarang saya akan membatasi itu. saya juga

lebih suka mengkonsumsi ayam potong dibanding

mengkonsumsi ikan.

Konselor : Kenapa anda tidak suka mengkonsumsi ikan?

Klien : ikan baunya amis makanya saya sangat tidak suka padahal

saya tahu klo ikan sangat penting bagi tubuh saya.

Konselor : ternyata ibu sudah mengetahui banyak tetapi ibu tidak

menjalankan, ikan mengandung mineral dan zat besi yang

sangat berguna bagi tubuh.

Page 15: TUGAS KONSELING ASRINA

Klien : Iya nak, tapi mau bagaimana lagi kalau baunya yang buat

saya tidak tahan.

Konselor : sebaiknya mulai dari sekarang ibu harus membiasakan makan

ikan apalagi ayam yang ibu makan belum tentu ayam kampung.

Pasti ayam potong yang sebelumnya telah disuntik.

Klien : memangnya tidak baik y?

Konselor : sangat tidak baik bu, bahanya banyak bahan bahan kimi yang

dicampur dalam suntikan tersebut yang pastinya akan

berdampak pada kesehatan ibu.

Klien : oh y klo begitu terima kasih banyak y dek. Saya akan

mencoba melakukan semua yang ade ajarkan pada saya.

Konselor : Kalau begitu selamat mencoba bu. 2 hari kemudian datang

konsul lagi dan kita liat hasilnya.

Klien : Iya dek

Konselor : Kalau begitu saya permisi dulu yah bu…yakin usaha sampai

bu, insya ALLAH ibu akan mendapatkan apa yang ibu

ingiinkan. Selain itu bayak berdoa y bu’

Assalamualaikum.wr.wb

Klien : Waalaikumsalam

Page 16: TUGAS KONSELING ASRINA

Dialog Pertemuan II

Dua hari kemudian klien datang lagi untuk mengkonsultasikan hasil

dari keputusan yang telah dia putuskan waktu pertemuan pertama.

Klien : Assalamualaikum .wr.wb dek

Konselor : Waalakumsalam wr.wb. Silahkan masuk bu‘

Klien : iya terima kasih dek

Konselor : Bagaimana keadaannya bu‘? Sehat walafiat?

Klien : Alhamdulillah baik dek.

Konselor : oh y bagaimana nafsu makan ibu? Apa mulai berubah?

Klien : alhamdulilllah dek semakin baik. Tujuan saya datang kesini

mau memberitahu adek bahwa masuka yang adek berikan pada

saya beberapa hari yang lalu sangat bermanfaat. Saya

mengikuti saran yang adek berika. Walaupun berat badan saya

yang belum berubah tapi dengan melakukan saran yang adek

berikan, saya merasakan hal yang sangat baik bagi tubuh saya.

Tiap pagi saya rajin BAB, selain itu nafsu makan saya

bertambah.

Page 17: TUGAS KONSELING ASRINA

Konselor : Alhamdulillah klo begitu bu’. Selain itu perubahan-perubahan

apa lagi yang dirasakan?

Klien : selain itu saya merasakan tubuh saya terasa fit, tidak seperti

dulu yang selalu merasa lemah walaupun saya telah makan

yang banyak.

Konselor : memang begitu ibu, dengan mengkonsumsi makanana dengan

gizi seimbang ini mengakibatkan ibu tidak muda lapar. Tidak

sama saat ibu masih mengonsumsi makanan makanan dengan

zat gizi tidak seimbang. Selain itu berat badan saya yang belum

naik.

Konselor : Memang begitu bu‘. Tidak mungkin dalam 2 hari berat badan

kita langsung turun, semua butuh proses.insya ALLAH berat

badan ibu akan naik.

Klien : apa berat badan saya akan naik dengan melakukan apa yang

ibu ajarkan tentang pola makan sehat?

Konselor : Seperti yang saya katakan tadi, semua butuh proses, tidak ada

diet yang alami secara instan. Asalkan ibu sering

mengkonsumsi buah dan sayur, terutama buah di pagi hari serta

susu 2 kali sehari insya allah dietnya akan berhasil

Page 18: TUGAS KONSELING ASRINA

Klien : oh begitu y dek. Baiklah saya akan melakukan anjuran adek.

Mulai sekarang saya akan mengubah kebiasaan buruk saya

selama ini.

Konselor : iya buk. Ibu pasti bisa melakukannya. Insya ALLAH ini pasti

akan membuahkan hasil.

Klien : Iya dek. Terima kasih atas sarannya y. Saran adik sangat

berguna bagi saya. Semoga berat badan saya bertambah.

Heheh...

Konselor : iya bu’…semoga mendapatkan hasil yamg memuaskan.

Klien : Iya dek. Makasih y...

Konselor : iya sama sama bu‘

Klien : klo begitu saya permisi dulu y dek, kapan kapan saya kesini

lagi.

Konselor : iya bu‘, Terima kasih atas kunjungannya bu‘. Semoga ini

sangat bermanfaat bagi ibu. ajak keluarga dan teman teman ibu,

sempat ada yang keluarga atau teman ibu yang mau konsultasi.

Klien : Iya dek. Saya permisi dulu. Assalamualaikum wr.wb

Konselor : Waalaikumsalam wr.wb

Page 19: TUGAS KONSELING ASRINA

KESIMPULAN

Sangat berguna bagi klien karena klien akan mendapatkan informasi baru

tentang masalah yang dialami.

Meskipun tujuan klien untuk meningkatkan berat badan belum tercapai,

namun setidaknya setelah dilakukan konseling, pasien sudah mulai memperbaiki

pola makannya dan berat badan yang dia inginkan dapat tercapai.

Page 20: TUGAS KONSELING ASRINA

PENILAIAN DIRI DALAM KONSELINGLembar penilaian diri ini akan membantu Anda dalam menilai pengetahuan, sikap, dan perilaku yang anda miliki dalam empat area Kompetensi Konseling. Untuk mengevaluasi diri sendiri, pilih dan tulis nomor yang sesuai dengan taraf kompetensi anda pada kolom yang tersedia di sebelah kanan daftar masing-masing area kompetensi.

NAMA : ASRINA (KONSELOR)

TANGGAL : 27 DESEMBER 2011

SKALA :Selalu = 5Sering = 4Kdng2 = 3Jarang = 2Tdk prnh=1

AREA KOMPETENSI SETELAHPELATIHAN

SEBELUMPELATIHAN

I. PEMANTAPAN HUBUNGAN BAIK1. Saya yakin bahwa lingkungan konseling terasa

nyaman dan pribadi3

Karena, tempat konseling berada diruang keluarga, tempat berkumpul bersama-sama teman-teman sehingga lingkungan konseling belum bersifat cukup pribadi2. Saya melakukan kontak mata secara wajar 3Saya, berusaha untuk memperhatikan keadaan disekitar klien sehingga kontak mata antara konselor dank lien hanya berlangsung kadang-kadang3. Ekspresi muka saya menunjukkan perhatian,

minat, dan penerimaan4

Saya berusaha untuk mengkondisikan diri saya dalam permasalahan klien, sehingga pemberian perhatian saya usahan seoptimal mungkin4. Sikap/gerak tubuh saya menunjukkan perhatian,

minat, dan penerimaan4

Meskipun sejumlah perhatian telah saya usahakan untuk klien, namun sikap/gerak tubuh saya masih belum sepenuhnya bisa menghargai keberadaan klien, kemungkinan karena perasaan canggung terhadap klien sehingga terkadang menimbulkan sikap salah tingkah atau tindakan-tindakan yang tidak seharusnya dilakukan5. Saya memperhatikan tanda-tanda/aspek-aspek

nonverbal klien (gerak-gerik, sikap, reaksi tubuh, nada dan aspek-aspek tekanan suara)

5

Seperti pada poin penilaian 3, saya selalu memperhatikan tindakan/sikap klien dalam menyampaikan permasalahannya secara seksama6. Saya memperhatikan tanda-tanda verbal klien

(isi kata-kata)4

Seperti point penilaian 3 dan 5 saya berusaha memperhatikan keadaan klien,

Page 21: TUGAS KONSELING ASRINA

namun saya masih terkadang kurang jeli melihat perubahan tertentu pada diri klien utamanya makna kata-kata yang diucapkan7. Ucapan saya menunjukkan perhatian, minat dan

penerimaan serta keterlibatan saya pada masalah klien

4

Meskipun minat perhatian saya tinggi terhadap keadaan klien, namun saya belum terlalu mampu melibatkan diri saya dalam permasalahan klien utamanya dalam penyampaian informasi yang seharusnya dilakukan8. Postur tubuh saya wajar, santai dan penuh

perhatian3

Seperti penjelasan pada point 1 bahwa tempat konseling berlangsung diruang keluarga, sehingga banyak kemungkinan kejadian luar yang dapat menarik perhatian ketika proses konseling berlangsung9. Saya dapat mengatasi kemacetan pembicaraan

secara tepat.2

Saya mengalami permasalahan dalam mengatasi kemacetan perbincangan yang terjadi disebabkan keterampilan saya dalam meramu kalimat yang mampu membangun suasana masih terbatas10. Saya bertanya tentang perasaan-perasaan klien. 3Saya sudah berusaha menanyakan beberapa hal terkait permasalahan klien menurut persepsi saya, namun keterbatasan saya dalam menggali sebuah masalah dalam kehidupan klien sehingga terkadang pertanyaan yang diutarakan masih belum termasuk kategori yang layak, misalnya dengan menggunakan kata Tanya “apakah ?” masih biasa saya lakukan11.Saya menjamin kerahaasiaan klien 4Secara pribadi saya berusaha untuk menjaga kerahasiaan permasalahan klien, hanya saja karena tempat konseling berlangsung diruang keluarga, sehingga tidak menutup kemungkinan keluhan-keluhan yang disampaikan klien diketahui oleh anggota keluarga yang lainII. PENGUMPULAN DAN PEMBERIAN INFORMASI1. Saya dapat mengikuti apa apa yang dikatakan

klien.4

Saya berusaha untuk menempatkan diri saya seperti dalam permasalahan klien sehingga saya berusaha mengikuti ucapan yang dikatakan klien, meskipun masih dapat dibuyarkan dari kejadian-kejadian sekitar sehingga intinya tidak selalu saya mengikuti kata-kata klien2. Saya menggunakan tanda-tanda non verbal

(misalnya, anggukan kepala, ucapan hm, hm) untuk meningkatkan produksi verbal klien

5

Hal ini saya lakukan supaya klien betul-betul merasa bahwa saya mengamati permasalahan yang disampaikan secara seksama, sehingga klien lebih terbuka karena merasa dihargai

Page 22: TUGAS KONSELING ASRINA

3. Saya hanya bicara tentang diri sendiri jika memang diminta klien

2

Saya memperhatikan ucapan-ucapan klien, sehingga jarang membicarakan tentang diri saya terhadap klien4. Saya tidak menginterupsi/memotong

pembicaraan klien3

Saya berusaha mengikuti alur penyampaian klien, namun terkadang saya memperjelas apa yang disampaikan oleh klien untuk meyakinkan bahwa yang saya pahami sudah sesuai dengan permasalahan klien5. Saya mengajukan pertanyaan secara satu per

satu2

Terkadang berusaha mengendalikan rasa ingin tahu pada diri saya, sehingga serentetan pertanyaan jarang saya lakukan, namun hanya satu hingga dua kalimat pertanyaan yang digunakan6. Saya menahan diri untuk tidak menggunakan

pertanyaan mengarahkan3

Biasanya saya menggunakan kalimat “sebaiknya” untuk memperlihatkan kemungkinan dampak/akibat dari keputusan yang akan diambil oleh klien7. Saya menanggapi serius keprihatinan klien 5Saya selalu menaggapi dengan serius permasalahan yang dikeluhkan klien, karena tugas seorang konselor memang seharusnya berusaha mengkondisikan dirinya dalam permasalahan klien sehingga bisa memahami dan menghayati apa yang dihadapi klien, dan pemberian pilihan solusi juga semakin terbuka8. Saya menanyakan alasan kunjungan klien 5Ingin mengetahui tingkat permasalahan klien9. Saya menanyakan tentang resiko lainnya 4Saya sudah menggunakan sejumlah pertanyaan yang menurut saya turut beresiko terhadap permasalahan klien, namun tidak menutup kemungkinan masih adanya sejumlah resiko yang luput dari penglihatan sayaIII. PERENCANAAN, PENGAMBILAN KEPUTUSAN,

PENYELESAIAN MASALAH1. Saya bertahan agar tidak terlalu cepat

memberikan simpati atau pemecahan masalah2

Saya sangat mudah terbawa oleh emosi dari yang disampaikan oleh klien sehingga rasa simpati sangat mudah muncul pada diri saya akan permasalahan yang dialami klien 2. Saya memberikan kesempatan klien untuk

banyak bicara5

Saya hanya bertanya ketika klien berhenti mengutarakan permasalahannya3. Saya dapat membicarakan hal-hal yang

berkaitan dengan seks tanpa canggung2

Saya tidak merasa percaya diri untuk membahas tentang seks dengan klien,

Page 23: TUGAS KONSELING ASRINA

mengingat usia klien jauh lebih tua dari pada saya4. Saya membantu klien mengidentifikasi masalah

dan cara-cara penyelesaiannya5

Saya memberikan berbagai pemecahan masalah yang mungkin dapat dijalankan oleh klien dengan berbagai tekhnik dan resiko yang mungkin dapat timbul, namun kemudian saya tidak menetapkan jenis pemecahan masalah apa yang sebaiknya dilakukan, namun diputuskan sendiri oleh klien5. Saya membantu klien mengembangkan berbagai

alternative pilihan4

Alternative pilihan pemecahan masalah diusahan dikembangan menurut sepengetahuan saya, namun tidak menutup kemungkinan dari tekhnik pemecahan masalah tersebut dapat memberatkan klien, sehingga kembali lagi klienlah yang akan memutuskan6. Saya membantu klien melihat

konsekuensi/akibat dari berbagai alternatif pilihan

3

Membantu klien melihat konsekuensi/akibat dari berbagai alternatif pilihan telah saya lakukan semampunya, namun kemungkinan karena keterbatasan saya beberapa alternative luput dari penglihatan saya7. Saya memberikan kesempatan kepada klien

untuk memilih4

Klienlah yang memutuskan jenis pemecahan masalah apa yang akan dietrapkanIV. LANGKAH SELANJUTNYA1. Saya bisa secara ringkas, akurat dan cepat

mengemukakan tema-tema yang dibicarakan oleh klien

3

Karena keterbatasan dalam menerjemahkan permasalah yang disampaikan klien, serta keterbatasan dalam meramu kalimat yang sesuai dengan topic permasalahan klien2. Saya mengkonfirmasikan tiap keputusan atau

pilihan klien; memeriksa kembali kesepakatannya

3

Saya mempercayai bahwa keputusan yang diambil klien adalah yang bisa dijalankan oleh klien sendiri3. Saya menunjukkan pengetahuan saya mengenai

sumber-sumber dukungan dan rujukan lain4

Alternative pemecahan masalah yang saya ajukan berdasarkan pengetahuan saya yang diperoleh dari bangku kuliah4. Saya mengajak klien agar

membawa/mengirimkan temannya kepada saya3

Klien sudah dewasa sehingga sudah mampu memutuskan yang terbaik untuk dirinya tampa harus merepotkan orang-orang terdekatnya

Page 24: TUGAS KONSELING ASRINA

5. Saya berterima-kasih kepada klien atas kedatangannya.

5

Karena saya belajar banyak dari klienCATATAN :