latihan soal 2

7
GEOLOGI Latihan Soal Persiapan Olimpiade Sains Nasional TIM OLIMPIADE ILMU KEBUMIAN INDONESIA 2015

description

naaa... sorekara deshou watashi wa.. yonde kureta/.. Anata no namae

Transcript of latihan soal 2

Page 1: latihan soal 2

GEOLOGI Latihan Soal Persiapan Olimpiade Sains Nasional

TIM OLIMPIADE ILMU KEBUMIAN INDONESIA

2015

Page 2: latihan soal 2

1. Mineral yang memiliki kekerasan 3,5-4 dengan kilap intan, pecahan konkoidal dengan belahan

sempurna 6 arah dan system Kristal isometric adalah…..

a. Sphalerite

b. Fluorite

c. Covellite

d. Malachite

e. Sylvite

2. Kandungan unsur tembaga (Cu) dapat ditemukan pada mineral-mineral berikut, kecuali….

a. Kalkopirit

b. Malachite

c. Chalcosite

d. Bornite

e. Millerite

3. Mineral dengan system Kristal tetragonal adalah adalah…

a. Olivin

b. Pirit

c. Zircon

d. Piroksen

e. Apatite

4. Batuan beku dengan komposisi yang sama dengan granit dengan orthoklas yang dominan,

tetapi kandungan kuarsa sangan sedikit adalah….

a. Monzonite

b. Diorite

c. Tonalite

d. Syenite

e. Granodiorite

5. Struktur sedimen berupa lenticular bedding ditunjukkan oleh

nomor….

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. Semua jawaban salah

6. Ketika batupasir kuarsa dan batulanau mengalami metamorfosa regional berderajat rendah

hingga menengah, maka akan menghasilkan…..

a. Marmer-sekis

b. Kuarsit-Filit

c. Kuarsit-gneiss

d. Filit-Sekis

e. Kuarsit-Filonit

7. Ketika terjadi gerakan lempeng secara konvergen dimana yang saling menumbuk adalah

lempeng samudera dengan lempeng samudera lainnya, maka akan menghasilkan

kenampakan…..

a. MOR

b. Island arc

c. Volcanic arc

d. Plateau

e. Ofiolit

Page 3: latihan soal 2

8. Di bawah ini merupakan jenis batuan yang tidak mungkin ditemukan dalam kompleks

ophiolites adalah….

a. Granit

b. Peridotit

c. Lava bantal

d. Basalt

e. Diabas

9. Jika terjadi proses pelelehan sebagian (partial melting), maka tipe magma yang akan

dihasilkan dari pelelehan batuan induk berupa diorite adalah……

a. Asam

b. Intermediet

c. Basa

d. Ultrabasa

e. Netral

10.

Gambar di atas merupakan penampang vertikal wilayah laut dan sekitarnya. Berapa banyak

lempeng yang tampak pada gambar di atas?

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

e. 5

11. Gambar di samping merupakan kenampakan struktur geologi

berupa….

a. Normal fault

b. Reverse fault

c. Thurst fault

d. Reverse fold

e. Anticlinal fault

12. Sebuah perusahan eksplorasi melakukan survey tambang untuk menentukan ketebalan dari

lapisan batubara. Tambang tersebut berupa medan yang berlereng dengan slope 25⁰.

Pengukuran tegak lurus jurus lapisan dan lapisan searah dengan lereng. Jika lebar singkapan

150 m dengan dip lapisan sebesar 55⁰ maka ketebalan dari lapisan tersebut adalah……

a. 147,72 m

b. 75 m

c. 5,76 m

d. 135,9 m

e. 150 m

Page 4: latihan soal 2

13. Untuk dapat terbentuk suatu struktur lipatan, maka dua syarat utama yang harus ada adalah

jenis batuan yang bersifat….dengan gaya yang bekerja….

a. Ductile-shear

b. Brittle-compression

c. Ductile-tensional

d. Brittle-tensional

e. Ductile-compression

14. Dalam mekanisme pergerakan tektonik lempeng, ada beberapa gaya yang menyebabkan

gerakan tersebut. Berikut merupakan gaya yang menyebabkan gerakan tersebut, kecuali….

a. Convection current

b. Ridge-push

c. Slab-pull

d. Mantle plume

e. Seismic effect

15. Suatu depresi pada bentang alam karst yang berasosiasi dengan zona sesar adalah…….

a. uvala

b. dolline

c. sinkhole

d. polje

e. diaklas

16. Pola penyaluran di bawah ini merupakan jenis rectangular, dimana kenampakan tersebut

biasanya berkembang pada daerah dengan karakteristik….

a. Pada daerah kerucut gunung api

b. Pada daerah patahan bersistem

c. Pada daerah dengan batuan seragam

d. Pada daerah kubah stadia dewasa

e. Pada batuan bertekstur halus dengan kemiringan nyata

17. Sungai yang mengalir di atas sedimen mendatar atau endapan alluvial yang menutupi batuan

di bawahnya disebut….

a. Sungai anteseden

b. Sungai superimposed

c. Sungai ephemeral

d. Sungai perennial

e. Sungai intermittent

18. Di bawah ini yang bukan merupakan kenampakan yang ditemui pada bentang alam glasial

adalah…..

a. Pantai fyord

b. Morena

c. Kipas alluvial

d. Drumlins

e. Gletser

19. Awetan fosil dapat berupa body fosil maupun trace fosil, di bawah ini yang bukan merupakan

trace fosil adalah…

a. burrow

b. boring

c. trail

d. track

e. cast

Page 5: latihan soal 2

20. Jika sebuah awetan fosil terangkut dan terpindahkan ke tempat lain namun masih dalam

lingkungan yang sama disebut….

a. indigeneous

b. biocenosis

c. exotic

d. leaked

e. thanatocoenosis

21. Ditemukan fosil gigi ikan hiu. Setelah diteliti, fosil itu merupakan bagian keras asli dari

organisme yang mengalami pengawetan. Fosil gigi ikan hiu tersebut sebagian besar

tersusun oleh zat ...

a. Karbonatan

b. Silikatan

c. Khitinan

d. Fosfatan

e. Karbonan

22. Di bawah ini yang merupakan urutan epoch sesuai dengan skala waktu geologi dari yang paling

tua ke muda adalah….

a. Paleocene-Eocene-Oligocene-Miocene-Pleistocene-Pliocene-Holocene

b. Paleocene-Eocene-Oligocene-Miocene-Pliocene-Pleistocene-Holocene

c. Paleocene-Eocene-Miocene-Oligocene-Pliocene-Pleistocene-Holocene

d. Pleistocene-Eocene-Miocene-Oligocene-Pliocene-Paleocene-Holocene

e. Pleistocene-Eocene-Oligocene-Miocene-Pliocene-Paleocene-Holocene

23. Suatu ketidakselarasan yang sulit diidentifikasi di lapangan karena cenderung terlihat dalam

kondisi selaras akibat tidak adanya bidang erosi diatara dua lapisan disebut…

a. Unconformity

b. Disconformity

c. Paraconformity

d. Nonconformity

e. Angular unconformity

24. Struktur sedimen di bawah ini yang tidak dapat dijadikan petunjuk interpretasi arus purba

(paleo-current) adalah…

a. groove cast

b. load cast

c. flute cast

d. cross bedding

e. ripple mark

25. Pada laut masa kini, koral hanya hidup pada perairan yang dangkal, jernih dan hangat. Kalau

dalam suatu urutan batuan sedimen dijumpai batugamping koral, maka ditafsirkan bahwa

batugamping tersebut dulu diendapkan pada laut yang dangkal, jernih dan hangat. Hal

tersebut sesuai dengan hukum geologi yaitu…

a. Lateral accretion

b. Original horizontality

c. Faunal succession

d. Inklusi

e. Uniformitarianism

26. Pada gambar di bawah ini, urutan pembentukan formasi batuan dari yang paling tua ke muda

adalah……

Page 6: latihan soal 2

a. C,D,B,A,E+(H,G,F) b. C,B,E,H,A,F,E,D c. C,F,B,A,E+(H,G,D) d. H,G,F,E,C,D,B,A e. Semua salah

27.

Pada gambar penampang melintang di atas, tanda X menunjukkan jenis akuifer…

a. Unconfined aquifer

b. Confined aquifer

c. Perched aquifer

d. Leaky aquifer

e. Semi-confined aquifer

28. Di bawah ini yang merupakan batuan yang mempunyai sifat akuifuq adalah…

a. batupasir

b. batulempung

c. shale

d. granit

e. batugamping

Page 7: latihan soal 2

29. Metoda geofisika yang menggunakan medan potensial listrik bawah permukaan sebagai

objek pengamatan utamanya. Kontras resistivity yang ada pada batuan akan mengubah

potensial listrik bawah permukaan tersebut sehingga bisa kita dapatkan suatu bentuk

anomali dari daerah yang kita amati. Metode tersebut adalah…

a. Geolistrik

b. Seismik refraksi

c. GPR

d. Gravity

e. Magnetik

30. Tipe ini dicirikan oleh lavanya yang kental, dapur magma relatif dangkal dan tekanan gas yang

agak rendah. Karena sifat magmanya tersebut, maka terbentuk sumbat atau kubah lava,

sementara bagian bawah dari sumbat lava tersebut akan cenderung dalam keadaan masih

cair. Kubah lava yang gugur akan menyebabkan terjadinya awan panas guguran. Jika semakin

tinggi tekanan gas karena pipa kepundan tersumbat, maka akan menyebabkan terjadinya

letusan dan akan membentuk awan panas letusan. Tipe ini disebut…

a. Tipe merapi

b. Tipe Stromboli

c. Tipe volcano

d. Tipe Perret

e. Tipe Hawaii

31. Gerakan massa bahan rombakan yang kering dan bersifat lepas dan relatif cepat disebut…

a. subsidence

b. creeping

c. slump

d. debris slide

e. rock fall