Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

8
1 FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016 LAPORAN KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA DPRD KABUPATEN INDRAMAYU MASA PERSIDANGAN KE I TAHUN ANGGARAN 2016 BISMILAHIRRAHMAANIRRAHIIM ASSALAMUALAIKUM WAROHMATULLAHI WABAROKATUH YTH. PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD KABUPATAN INDRAMAYU YTH. PLT BUPATI KABUPATEN INDRAMAYU YTH. FORUM KOORDINASI PIMPINAN DAERAH YTH. KETUA PENGADILAN NEGERI DAN KETUA PENGADILAN AGAMA YTH. SEKERTARIS DAERAH DAN SEGENAP JAJARAN PIMPINAN ORGANISASI SOSIAL POLITIK, ORGANISASI KEMASYARAKATAN, ORGANISASI PROFESI, ORGANISASI WANITA, LEMBAGA SWADAYA MASYARAKAT, INSAN PERS, DAN HADIRIN YANG BERBAHAGIA SEGALA PUJI BAGI ALLAH SWT, YANG TELAH MENETAPKAN KEBENARAN DAN KEADILAN BERADA DALAM SINGGASANA KEMULIAAN DAN KEKUASAAN-NYA. YANG DENGAN ITU SEMUA KEBENARAN MEMILIKI JALANNYA TERSENDIRI DALAM TEGAKNYA HUKUM-HUKUM ALLAH SWT DI MUKA BUMI. SHALAWAT SERTA SALAM SENANTIASA TERCURAH BAGI MANUSIA PENUTUP PARA NABI, MANUSIA BERAKHLAK MULIA RASULALLAH MUHAMMAD SAW, IMAM PARA NABI PEMBAWA RISALAH ISLAM YANG SEMPURNA DIATAS RISALAH SEBELUMNYA YANG DIBAWA OLEH PARA NABI DAN ROSUL. RAPAT PARIPURNA DEWAN YANG KAMI HORMATI….. SEBELUM KAMI MENYAMPAIKAN HASIL KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MASA PERSIDANGAN I TAHUN 2016, IZINKANLAH KAMI MENYAMPAIKAN BEBERAPA HAL SEBAGAI BERIKUT ; 1. FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA BERBELA SUNGKAWA ATAS MUSIBAH BANJIR DAN PUTING BELIYUNG YANG MELANDA 5 KECAMATAN ; KANDANGHAUR, CANTIGI, HAUGEULIS, CIKEDUNG, DAN BONGAS, SEMOGA MASYARAKAT DI 5 KECAMATAN TERSEBUT DIBERI KESABARAN DAN KETABAHAN. PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MELALUI TIM PENANGGULANGAN BENCANA TELAH MEMBUKA POSKO UNTUK MEMBANTU DAN MERINGANKAN MASYARAKAT MUSIBAH BANJIR. MUSIBAH BANJIR MENJADI TANGGUNG JAWAB BERSAMA PEMERINTAH DAERAH DAN MASYARAKAT UNTUK SALING MEMBANTU.

description

adalah sebuah laporan setelah anggota dewan dari Fraksi PKS melakukan Reses untuk menjaring Aspirasi dari konstituennya

Transcript of Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

Page 1: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

1

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

LAPORAN KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA DPRD KABUPATEN INDRAMAYU

MASA PERSIDANGAN KE I TAHUN ANGGARAN 2016

BISMILAHIRRAHMAANIRRAHIIM ASSALAMUALAIKUM WAROHMATULLAHI WABAROKATUH YTH. PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD KABUPATAN INDRAMAYU YTH. PLT BUPATI KABUPATEN INDRAMAYU YTH. FORUM KOORDINASI PIMPINAN DAERAH YTH. KETUA PENGADILAN NEGERI DAN KETUA PENGADILAN AGAMA YTH. SEKERTARIS DAERAH DAN SEGENAP JAJARAN PIMPINAN ORGANISASI SOSIAL POLITIK, ORGANISASI KEMASYARAKATAN, ORGANISASI PROFESI, ORGANISASI WANITA, LEMBAGA SWADAYA MASYARAKAT, INSAN PERS, DAN HADIRIN YANG BERBAHAGIA SEGALA PUJI BAGI ALLAH SWT, YANG TELAH MENETAPKAN KEBENARAN DAN KEADILAN BERADA DALAM SINGGASANA KEMULIAAN DAN KEKUASAAN-NYA. YANG DENGAN ITU SEMUA KEBENARAN MEMILIKI JALANNYA TERSENDIRI DALAM TEGAKNYA HUKUM-HUKUM ALLAH SWT DI MUKA BUMI. SHALAWAT SERTA SALAM SENANTIASA TERCURAH BAGI MANUSIA PENUTUP PARA NABI, MANUSIA BERAKHLAK MULIA RASULALLAH MUHAMMAD SAW, IMAM PARA NABI PEMBAWA RISALAH ISLAM YANG SEMPURNA DIATAS RISALAH SEBELUMNYA YANG DIBAWA OLEH PARA NABI DAN ROSUL. RAPAT PARIPURNA DEWAN YANG KAMI HORMATI…..

SEBELUM KAMI MENYAMPAIKAN HASIL KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MASA PERSIDANGAN I TAHUN 2016, IZINKANLAH KAMI MENYAMPAIKAN BEBERAPA HAL SEBAGAI BERIKUT ;

1. FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA BERBELA SUNGKAWA ATAS MUSIBAH BANJIR DAN PUTING BELIYUNG YANG MELANDA 5 KECAMATAN ; KANDANGHAUR, CANTIGI, HAUGEULIS, CIKEDUNG, DAN BONGAS, SEMOGA MASYARAKAT DI 5 KECAMATAN TERSEBUT DIBERI KESABARAN DAN KETABAHAN. PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MELALUI TIM PENANGGULANGAN BENCANA TELAH MEMBUKA POSKO UNTUK MEMBANTU DAN MERINGANKAN MASYARAKAT MUSIBAH BANJIR. MUSIBAH BANJIR MENJADI TANGGUNG JAWAB BERSAMA PEMERINTAH DAERAH DAN MASYARAKAT UNTUK SALING MEMBANTU.

Page 2: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

2

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

2. FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MENGAPRESIASI KESIGAPAN DAN KESIAPAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN INDRAMAYU MELALUI TIM BPBD DALAM PENANGANAN MUSIBAH BANJIR YANG MELANDA BEBERAPA DESA DI WILAYAH KABUPATEN INDRAMAYU

3. FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MENGUCAPKAN SELAMAT DAN SUKSES UNTUK BUPATI TERPILIH HJ. ANNA SOPHANA DALAM PEMILUKADA KABUPATEN INDRAMAYU TAHUN 2015 YANG AKAN DILANTIK TANGGAL 17 FEBRUARI 2016 DI BANDUNG. SEMOGA ANDI JILID 2 LEBIH BISA BERKHIDMAT UNTUK MASYARAKAT INDRAMAYU.

SEBAGAIMANA AMANAT PERATURAN UNDANG UNDANG NO. 17 TAHUN 2014 TENTANG M D 3 PARAGRAF 2 PASAL 81, UNDANG-UNDANG NO. 15 TAHUN 2006 TENTANG BADAN PEMERIKSA KEUANGAN, UNDANG-UNDANG 32 TAHUN 2004 SEBAGAIMANA TELAH DIRUBAH BEBERAP KALI TENTANG PEMERINTAHAN DAERAH DAN DALAM TATIB DPRD KABUPATEN INDRAMAYU. MENYATAKAN BAHWA KEWAJIBAN ANGGOTA DPRD ADALAH:

i. MENYERAP DAN MENGHIMPUN ASPIRASI KONSTITUEN MELALUI KUNJUNGAN KERJA SECARA BERKALA.

ii. MENAMPUNG DAN MENINDAKLANJUTI ASPIRASI DAN PENGADUAN MASYARAKAT

iii. MEMBERIKAN PERTANGGUNGJAWABAN MORAL DAN POLITIS KEPADA KONSTITUEN DI DAERAH PEMILIHANNYA.

BERDASARKAN SURAT KEPUTUSAN PIMPINAN DPRD

KABUPATEN INDRAMAYU NOMOR 170/01/KP/DPRD/2016 TANGGAL 11 JANUARI 2016 TENTANG PELAKSANAAN RESES MASA PERSIDANGAN I TAHUN 2016. RESES DILAKSANAKAN TANGGAL 3 S/D 11 FEBRUARI 2016 DAN DIDALAM MELAKSANAKAN KEGIATAN RESES TERSEBUT ANGGOTA DEWAN WAJIB MENGUNJUNGI DAN MELAKSANAKAN JARING ASPIRASI MASYARAKAT DARI DAERAH/WILAYAH ASAL DAERAH PEMILIHANYA SERTA MEMBUAT LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN RESES TERSEBUT SECARA PERORANGAN MAUPUN KELOMPOK YANG DIHIMPUN OLEH FRAKSI DAN DILAPORKAN DALAM RAPAT PARIPURNA DPRD KABUPATEN INDRAMAYU. MAKA SELURUH ANGGOTA FPKS TELAH MELAKSANAKAN RESES MASA PERSIDANGAN I TAHUN 2016 DENGAN SEBAIK-BAIKNYA, YAITU;

1. SDR. H. RUSWA , M.Pd.I MELAKSANAKAN RESES DI DAPIL 1 2. SDR. MISLAM MELAKSANAKAN RESES DI DAPIL 3 3. SDR. IR.H. DIDI MUJAHIRI MELAKSANAKAN RESES DI DAPIL 5 4. SDR. BHISMA PANJI DEWANTARA,S.SI,APT MELAKSANAKAN

RESES DI DAPIL 6

Page 3: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

3

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

RAPAT PARIPURNA DEWAN YANG KAMI HORMATI, PELAKSANAAN RESES ANGGOTA DPRD KABUPATEN INDRAMAYU MERUPAKAN KEWAJIBAN YANG HARUS DILAKSANAKAN OLEH SETIAP ANGGOTA DPRD DAN KEWAJIBAN BAGI PEMKAB INDRAMAYU UNTUK MEMFORMULASIKAN ASPIRASI MASYARAKAT DALAM RKPD TAHUNAN UNTUK DIANGGARKAN DAN DIREALISASIKAN. PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN INDRAMAYU PUNYA KEWAJIBAN BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NO.17 TAHUN 2003 TENTANG KEUANGAN NEGARA BAHWA SEKEMA PEMBANGUNAN TERDIRI DARI MUSREMBANG YANG MENJADI DOMAIN EKSEKUTIF DAN RESES YANG MENJADI DOMAIN LEGISLATIF. KEDUA DOMAIN TERSEBUT SEHARUSNYA DIFORMULASIKAN KEDALAM RKPD DAN REENSTRA SKPD KARENA KEDUANYA ADALAH ASPIRASI DARI MASYARAKAT. RESES DPRD MERUPAKAN BAGIAN DARI KOMPONEN POKOK-POKOK PIKIRAN DPRD, DIMANA KEDUDUKAN POKOK-POKOK PIKIRAN DPRD SEBAGAIMANA TERTUANG DALAM PERMENDAGRI NOMER 54 TAHU 2010 TENTANG PELAKSANAAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 8 TAHUN 2008 TENTANG TAHAPAN, TATACARA PENYUSUNAN, PENGENDALIAN, DAN EVALUASI PELAKSANAAN RENCANA PEMBANGUNAN DAERAH YAITU PERUMUSAN RANCANGAN AWAL RKPD DAN PENELAAHAN POKOK-POKOK PIKIRAN DPRD. TATIB DPRD YANG SEBAGIAN BESAR MERUPAKAN MUTATIS MUTANDIS DENGAN PERATURAN DIATASNYA MENYATAKAN BADAN ANGGARAN MEMPUNYAI TUGAS MEMBERIKAN SARAN DAN PENDAPAT BERUPA POKOK-POKOK PIKIRAN DPRD. HASIL RESES YANG MERUPAKAN KOMPONEN POKOK-POKOK PIKIRAN DPRD INI HARUS DIIMPLEMENTASIKAN OLEH PEMERINTAH DAERAH PADA SAAT PENYUSUNAN RKPD SEBAGAIAMANA AMANAT PERMENDAGRI 54 TAHUN 2010. FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA MENGUSULKAN AGAR RESES MASA PERSIDANGAN KE I TAHUN 2016 INI DIFORMULASIKAN KE DALAM KUA PPAS PERUBAHAN ANGGARAN TAHUN 2016 KARENA SEBELUM PEMBAHASAN KUA DAN PPAS PERUBAHAN, SIKLUS TAHUNAN SESUAI PERATURAN MENTERI DALAM NEGERI ADALAH DIDAHULUI DENGAN PENYUSUNAN DAN PENETAPAN RKPD.

RAPAT PARI PURNA DEWAN YANG KAMI HORMATI,

KUNCI PENTING KEBERHASILAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DAERAH DITENTUKAN ANTARA LAIN OLEH KEMAMPUAN PEMERINTAH DAERAH DPRD DALAM MENJALANKAN TUGAS DAN KEWENANGANNYA, HUBUNGAN YANG SINERGIS DI ANTARA KEDUANYA, HUBUNGAN PUSAT DAN DAERAH, SERTA HUBUNGAN ANTAR DAERAH YANG KONSTRUKTIF. KEMAMPUAN PEMERINTAH DAERAH DALAM MENJALANKAN TUGAS DAN

Page 4: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

4

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

KEWENANGANNYA MEMILIKI MAKNA YANG ANTARA LAIN DITANDAI DENGAN KEMAMPUANNYA MELAKUKAN PENGELOLAAN PEMERINTAH DAERAH SECARA PROFESIONAL DAN HANDAL, SERTA MEMILIKI DAYA INOVASI DAN KREASI YANG TINGGI DI DALAM MENINGKATKAN KUALITAS MANAJEMEN PEMERINTAHAN. KEMAMPUAN DPRD DALAM MELAKUKAN PENGAWASAN TERHADAP PELAKSANAAN PERDA DAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN LAINNYA, PERATURAN KEPALA DAERAH, APBD, KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH DALAM MELAKSANAKAN PROGRAM PEMBANGUNAN DAERAH, AKAN SANGAT MENENTUKAN KEBERHASILAN PEMERINTAH DAERAH DALAM MENJALANKAN TUGAS-TUGAS PEMBANGUNANNYA SESUAI ATURAN HUKUM DAN KORIDOR KEBIJAKAN YANG TELAH DISEPAKATI BERSAMA. UNTUK ITULAH PENTINGNYA PELAKSANAAN RESES YANG MERUPAKAN KEWAJIBAN BAGI PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD DALAM RANGKA MENJARING ASPIRASI MASYARAKAT SECARA BERKALA UNTUK BERTEMU KONSTITUEN PADA DAERAH PEMILIHAN (DAPIL) MASING-MASING GUNA MENINGKATKAN KUALITAS, PRODUKTIVITAS, DAN KINERJA DPRD DALAM MEWUJUDKAN KEADILAN DAN KESEJAHTERAAN RAKYAT, SERTA GUNA MEWUJUDKAN PERAN DPRD DALAM MENGEMBANGKAN CHECK AND BALANCES ANTARA DPRD DAN PEMERINTAH DAERAH. RAPAT PARIPURNA DEWAN YANG KAMI HORMATI,

ADAPUN HASIL RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA TERANGKUM SEBAGAI BERIKUT :

A. BIDANG PERATURAN DAERAH USULAN AGAR DIBUATKAN PERDA PERSAMPAHAN

B. BIDANG INFRASTRUKTUR PADA BIDANG INFRASTRUKSUTR MASYARAKAT MASIH MEMBUTUHKAN INTERVENSI PEMERINTAH UNTUK PENGURASAN KALI, NORMALISASI BENDUNGAN, HOTMIX JALAN, PEMBUATAN SALURAN IRIGASI, PEMBUATAN PINTU AIR, PEMBUATAN TPT (TEMBOK PENAHAN TANAH), PAVINGISASI, JEMBATAN, PENGERASAN JALAN, PENGASPALAN, PENGECORAN JALAN DAN SEBAGAINYA, ADAPUN DETIL ASPIRASI ADA PADA LAMPIRAN YANG TIDAK TERPISAHKAN DARI LAPORAN INI

C. BIDANG ADMINDUK 1. MOHON AGAR PEMDA MEMBERI SANKSI KEPADA OKNUM YANG

MENARIK BIAYA TINGGI UNTUK PEMBUATAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN (KTP, AKTE, KK, DAN LAINNYA).

2. MOHON PERBAIKI PROSEDUR ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN SUPAYA LEBIH CEPAT DAN SEDERHANA

Page 5: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

5

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

D. BIDANG KESEHATAN DAN LINGKUNGAN

1. MOHON DIADAKAN FOGING DI DESA TEMIYANG SARI BLOK KARANGANYAR KARENA POTENSI WABAH DEMAM BERDARAH, DAN DESA-DESA LAINNYA.

2. MOHON AGAR PEMDA MEMBANTU UNTUK BERKOMUNIKASI DENGAN PIHAK PLTU AGAR MASYARAKAT DI DESA MEKARSARI DIBERIKAN KOMPENSASI DAL HAL KESEHATAN KARENA DAMPAK POLUSI TERDEKAT ADALAH DESA MEKARSARI.

DEMIKIANLAH LAPORAN KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI

KEADILAN SEJAHTERA MASA PERSIDANGAN I TAHUN 2016 KAMI SAMPAIKAN. DAN AGAR ASPIRASI MASYARAKAT YANG TERHIMPUN MELALUI RESES BISA DITINDAKLANJUTI DALAM BENTUK PROGRAM DAN KEGIATAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN INDRAMAYU TAHUN ANGGARAN BERJALAN ATAUPUN DALAM PERUBAHAN ANGGARAN. SECARA DETAIL HASIL KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA KAMI LAMPIRKAN DAN MENJADI BAGIAN YANG TIDAK TERPISAHKAN DALAM LAPORAN INI. SEMOGA ALLAH SWT MEMUDAHKAN KITA DALAM MEMBANGUN INDRAMAYU YANG LEBIH BAIK. WAALLAHUL MUWAFIQ ILLA AQWAMUTHARIQ, WASSALAMUALAIKUM WAROHMATULLAHI WABAROKATUH.

INDRAMAYU, 15 FEBRUARI 2016

KETUA FRAKSI PKS

H. RUSWA M.Pd.I

SEKRETARIS

BHISMA PANJI D.S.Si, Apt

Page 6: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

6

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

LAMPIRAN

DAFTAR JARING ASPIRASI HASIL RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA

H. RUSWA, M.Pd.I / DAPIL I :

1. USULAN AGAR DIBUATKAN PERDA PERSAMPAHAN 2. AGAR DIAKTIFKAN KEMBALI SALURAN SIPON BANGKIR 3. AGAR PEMDA MEMBANTU HOTMIX JALAN POROS /

LINGKUNGAN DI DESA RAMBATAN WETAN 4. AGAR PEMDA BERPERAN DALAM MENEKAN MUNCULNYA

PEMBIAYAAN YANG TIMBUL DILAPANGAN DALAM PENGURUSAN ADMINDUK (KTP, KK, AKTE, DLL)

5. AGAR DIBANTU HOTMIX JALAN POROS DI DESA LEGOK BLOK KOLOT

6. AGAR DILANJUTKAN NORMALISASI KALI SEMA DI KIAJARAN KULON SAMPAI KE PANTAI / CANTIGI

7. AGAR DIBANTU HOTMIX JALAN POROS DI DESA PANYINDANGAN KULON BLOK PECUK

8. AGAR DIBANTU PEMBUATAN DRAINASE DI JALAN SEMPURNA DESA TERUSAN DAN DI BLOK BABAR LAYAR

9. AGAR DIBANTU PEMBUATAN DRAINASE DI DESA BANGKIR BLOK BALONG

10. AGAR DIBANTU PAVINGISASI JALAN LINGKUNGAN DI BLOK CEBLOK DESA SINGAJAYA S/D KARANGMALANG/KARANGANYAR

M I S L A M / DAPIL III :

DESA BANGKALOA ILIR KEC. WIDASARI 1. MINTA PEMBUATAN JEMBATAN DI BLOK KUBURAN DESA

BANGKALOA

DESA CANDANG PINGGAN KEC. KERTASEMAYA 1. PENGERASAN JALAN DI DESA CANDANGPINGGAN

DESA LUWIH GEDE KEC. WIDASARI

1. PENGASPALAN JALAN BLOK PENANGGUL 2. SALURAN AIR YANG ADA DI PINGGIR JALAN RAYA

PANTURA MINTA DI NORMALISASI

DESA JATIBARANG BARU KEC. JATIBARANG 1. MINTA PENANGGULAN (DITINGGIKAN) DI KALI SINDU

PRAJA KARENA AIRNYA SERING MELUAP

DESA BUNDER KEC. WIDASARI 1. DAN PENGERASAN JALAN BLOK DESA RT 02 RW 01

Page 7: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

7

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

IR. H. DIDI MUJAHIRI / DAPIL V :

DESA PAREAN GIRANG BLOK GANDOK 2 1. PENGURASAN KALI GLODOK SEPANJANG KURANG LEBIH 3 KM 2. MELANJUTKAN PENGURASAN KALI BANDOS SEPANJANG 2 KM 3. PENGURASAN SALURAN DARI CABANG GROYOK SAMPAI KE

BENDUNGAN KARET 4. PEMBUATAN PINTU AIR GROYOK DAN KAMPAN 5. PEMBUATAN BENDUNGAN PEMBATAS AIR TAWAR DAN AIR ASIN

DI KALI GLODOK DESA PAREAN GIRANG BLOK GANDOK 1 1. PEMBUATAN SALURAN IRIGASI / PEMBUATAN SOLOKAN DI

BLOK GANDOK 1 DESA TEMIYANGSARI BLOK KARANGANYAR 1. MINTA DIADAKAN FOGING TERKAIT DENGAN DBD 2. JALAN LINGKUNGAN DI BLOK KARANGANYAR 3. JALAN POROS ANTARA TEMIYANGSARI DAN BLOK BUYUT

SAMPAI CIPONDANG 4. PENYENDERAN TPT (TEMBOK PENAHAN TANAH) DARI

TEMIYANGSARI BLOK BUYUT S/D CIPONDANG 5. JALAN POROS CIKONDANG S/D TALUN KEMBANG SEPANJANG

8KM DAN MINTA ALIH FUNGSI DARI JALAN DESA MENJADI JALAN PU

6. NORMALISASI IRIGASI BENDUNGAN BRAWIJAYA BLOK KEDUNG KACIP DS.TEMIYANGSARI

DESA DRUNTEN WETAN BLOK KARANGASEM 1. PENGECORAN JALAN LINGKUNGAN DESA DRUNTEN WETAN

BLOK KARANGANYAR DESA BABAKAN JAYA BLOK KANDANGHAUR 1. NORMALISASI TIANG LISTRIK DESA 2. PAPINGISASI JALAN LINGKUNGAN DI BLOK KANDANGHAUR

BHISMA PANJI D.,S.Si, Apt / DAPIL VI :

1. ASPIRASI MHN PENGECORAN JALAN SUKRA-JANGGA; SUKRA-BUGIS; DEPAN KECAMATAN SUKRA-CILANDAK LOR; PERBAIKAN JALAN GANTAR-KIARAKURUNG.PENGASPALAN JALAN POROS HAURKOLOT-HAURGEULIS(CARIK)

2. DAMPAK KESEHATAN AKIBAT PLTU DIDESA MEKARSARI DAN TEGALTAMAN.MOHON ADA KOMPENSASI BUAT KESEHATAN MASYARAKAT DAN LINGKUNGAN

3. PERSOALAN ADMINDUK MASIH MENJADI MASALAH, ANTARALAIN PROSEDUR DAN KELENGKAPAN.

Page 8: Lp Reses Mp I Fpks indramayu 2016

8

FPKS Laporan Reses MP I 2016 | print date : 15/02/2016

DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN INDRAMAYU

LAPORAN KEGIATAN RESES FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA

DPRD KABUPATEN INDRAMAYU MASA PERSIDANGAN KE I TAHUN ANGGARAN 2015

FRAKSI PARTAI KEADILAN SEJAHTERA Jl. Jendral Sudirman No.159 Gd. 9 – Hp. 081 911 444 918 – Indramayu

2016