Program Kerja Paskibra

8
 PROGRAM KERJA EKSTRAKURIKULER PASKIBRA SMK PELITA NUSA JALANCANGAK 2014-2015

Transcript of Program Kerja Paskibra

PROGRAM KERJA EKSTRAKURIKULER PASKIBRA

SMK PELITA NUSA JALANCANGAK2014-2015KATA PENGANTAR Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Alloh SWT yang telah melimpahkan taufik dan hidayahNya kepada kita semua serta dengan rahmatNya kami dapat membuat program kerja ekstrakurikuler PASKIBRA SMK Pelita Nusa Jalancagak . Program ini merupakan pedoman bagi pembina ekstrakurikuler PASKIBRA, sehinngga pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik, tertib, aman dan lancar sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan. Program ini dapat pula berfungsi sebagai bahan informasi serta masukan bagi fihak-fihak yang berkepentingan dalam rangka supervisi atau pemantauan terhadap kegiatan ekstrakurikuler PASKIBRA SMK Pelita Nusa Jalancagak. Karena keterbatasan kemampuan kami maka program kerja ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kami terbuka untuk menerima saran, kritik, dan masukan dari semua fihak agar kami dapat melakukan perbaikan dan penyempurnaan dimasa yang akan datang. Semoga Alloh SWT senantiasa memberikan petunjuk dan perlindungan kepada kita semua, amiin. Subang, Agustus 2014

PKS Kesiswaan, Koordinator PASKIBRA,

. Asep Giman Hidayat

NIP. NIP.

Mengetahui Kepala SMK Pelita Nusa Jalancagak, Tajudin, S.E , M.M NIP.

DAFTAR ISI 1. Kata Pengantar 2. Daftar Isi 3. BAB I Pendahuluan 4. BAB II Penyelenggaraan Paskibra 5. BAB III Penutup

BAB I PENDAHULUAN A. Dasar Pemikiran Kegiatan upacara bendera di sekolah merupakan kegiatan yang sangat efektif dalam upaya menumbuhkan semangat patriotik dan nasionalisme di kalangan siswa sebagai generasi muda penerus bangsa. Melalui kegiatan upacara pengibaran bendera di sekolah diharapkan terbentuk sikap disiplin, bertanggung jawab, sehat jasmani dan rohani, keterampilan gerak, keterampilan memimpin dan mengembangkan sikap bersedia dipimpin. B. Pengertian Upacara pengibaran bendera di sekolah adalah Kegiatan pengibaran / penurunan bendera kebangsaan Republik Indonesia sang Merah Putih yang dilakukan di sekolah pada saatsaat tertentu atau saat yang telah ditentukan sebelum kegiatan pembelajaran di mulai yang diikuti oleh seluruh warga sekolah dengan tertib dan hidmat. C. Landasan Hukum 1. Pancasila 2. UUD 1945 (tentang Sistem Pendidikan Nasional) 3. Inpres No. 14 tahun 1981 (tentang Urutan Upacara Bendera) 4. Impres No. 6 tahun 2000 tanggal 12 Julli 2000 5. UU No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional 6. Kepmen No. 34 tahun 2006 tentang pembinaan prestasi siswa 7. Kepmen No. 39 tahun 2008 tentang Pembinaan siswa D. Visi Terunggul dalam kedisiplinan untuk menciptakan prestasi dan budi pekerti luhur E. Misi 1. Melaksanakan latihan dengan rutin dan berkesinambungan. 2. Melaksankan tugas dengan penuh tanggung jawab F. Indikator Pencapaian 1. Disiplin dalam belajar 2. Disiplin dalam berlatih 3. Disiplin dalam bertugas

G. Maksud Maksud diadakan PASKIBRA di sekolah adalah untuk mengusahakan dan memantapkan pelaksanaan upacara di sekolah agar dapat berjalan dengan aman tertib, aman dan lancer serta tercapainya tujuan sekolah sebagai sekolah berwawasan ahlakul karimah. H. Tujuan Tujuan yang diharapkan PASKIBRA di sekolah adalah : 1. Membiasakan bersikap tertib dan disiplin 2. Membiasakan berpenampillan rapih 3. Menggalang sikap kepemimpinan 4. Membina kekompakan dan kerjasama I. Sasaran Sasaran PASKIBRA di sekolah adalah seluruh siswa anggota Ektrakurikuler Paskibra agar pelaksanaan upacara bendera di sekolah dapat berjalan dengan hidmat, aman, tertib dan lancar. BAB II PENYELENGGARAAN KEGIATAN EKSTRA KURIKULER PASKIBRA A. PEMBINA Koordinator : Asep Giman HidayatAnggota: 1. 2. B. WAKTU DAN TEMPAT LATIHAN W a k t u : Setiap hari Sabtu pukul 14.00 s.d. 16.00 WIB. T e m p a t : Kampus SMK Pelita Nusa Jalancagak C. PESERTA Seluruh anggota PASKIBRA SMK Pelita Nusa Jalancagak D. MATERI 1. Pemimpin Upacara 2. Pengatur Upacara 3. Pembawa Acara 4. Pembawa Naskah Pancasila 5. Pembaca Teks Pembukaan UUD 1945 6. Pembaca Ikrar Hidup Bersih 7. Pembaca doa 8. Pengibar Bendera 9. Pemimpin Pasukan 10. Pengetahuan Baris Berbaris 11. Pengenalan kepaskibraan 12. Latihan Dasar Kepemimpinan 13. Permainan

BAB III PENUTUP Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Alloh SWT. bahwa pada akhirnya kami dapat menyelesaikan program kerja ekstra kurikuler PASKIBRA. Program ini disusun mengacu kepada petunjuk pelaksanaan kegiatan ekstra kurikuler, pelaksanaan upacara bendera, dan pelaksanaan baris berbaris disekolah untuk dijadikan pedoman bagi pembina kegiatan Paskibra dan juga dalam upaya tertib administrasi. Dengan adanya program kerja ini diharapkan kegiatan ekstrakurikuler Paskibra di dapat berjalan dengan baik, sehingga memberi pengaruh kepada hasil yang dicapai yaitu meningkatnya kedisiplinan, ketertiban, keterampilan serta memiliki rasa persaudaraan, berbangsa dan bernegara Indonesia.