PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT...

113
i PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT-SIFAT CAHAYA DENGAN METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V MI DARUSSALAM BANTAL KEC. BANCAK KAB. SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2017/2018 SKRIPSI Diajukan untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) Oleh: DWI ANA NURRACHMAWATI NIM: 11514063 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA 2019

Transcript of PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT...

Page 1: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

i

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT-SIFAT CAHAYA

DENGAN METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V

MI DARUSSALAM BANTAL KEC. BANCAK KAB. SEMARANG

TAHUN PELAJARAN 2017/2018

SKRIPSI

Diajukan untuk Memperoleh Gelar

Sarjana Pendidikan (S.Pd)

Oleh:

DWI ANA NURRACHMAWATI

NIM: 11514063

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI

SALATIGA

2019

Page 2: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

ii

Page 3: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

iii

Page 4: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

iv

Page 5: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

v

Page 6: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

vi

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

MOTTO

يسسا فان مع العسر

“Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan.” (Q.S Asy Syarh ayat 5)

ومنجاهدفانمايجاهدلنفسه

“Barang siapa yang bersungguh-sungguh, sesungguhnya kesungguhan tersebut

untuk kebaikan dirinya sendiri.” (Q.S Al-Ankabut ayat 6)

Page 7: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

vii

PERSEMBAHAN

Skripsi ini saya persembahkan kepada:

1. Kedua orang tua saya (Bapak Khozin(Alm) dan Ibu Salamah) yang telah

membesarkan, mendidik, membimbing, serta memberikan semangat, motivasi

dan doa tiada henti.

2. Kakak saya (Eva) yang memberi semangat dalam mengerjakan skripsi ini.

3. Para dosen dan dosen pembimbing saya Bapak Dr. Budiyono Saputro, S.Pd,

M.Pd yang telah sabar dalam membimbing dan memberi ilmu.

4. Sahabat-sahabat saya terutama Aisyah, Budiyani, Tari, Siska dan Tiwi yang

selalu memberi dukungan, semangat dan membantu menyelesaikan skripsi

ini.

5. Sahabat-sahabat mahasiswa pejuang skripsi serta keluarga besar PGMI

terutama angkatan 2014.

Page 8: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

viii

KATA PENGANTAR

Puji syukur senantiasa penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah

melimpahkan rahmat, taufiq dan hidayahnya, sehingga penulis dapat

menyelesaikan skripsi dengan judul peningkatan hasil belajar IPA sifat-sifat

cahaya metode demonstrasi pada siswa kelas V MI Darussalam Bantal tahun

2017/2018. Shalawat serta salam senantiasa terlimpahkan kepada junjungan kita

Nabi Muhammad SAW, yang telah membawa risalah islam yang penuh ilmu

pengetahuan sehingga dapat menjadi bekal hidup kita di dunia dan di akhirat

kelak. .

Penulis menyadari bahwa skripsi ini dapat selesai berkat motivasi, bantuan

dan bimbingan dari berbagai pihak. Untuk itu dalam kesempatan ini, penulis

mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Zakiyuddin, M.Ag. selaku Rektor IAIN Salatiga.

2. Bapak Prof. Dr. Mansur, M.Ag.Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu

Keguruan IAIN Salatiga

3. Ibu Peni Susapti, S.Si. selaku ketua jurusan Pendidikan Guru Madrasah

Ibtidaiyah (PGMI).

4. Bapak Dr. Budiyono Saputro, S.Pd, M.Pd. selaku dosen pembimbing yang

telah memberikan bimbingan, arahan dan motivasi serta pengorbanan

waktunya dalam upaya membimbing untuk menulis skripsi ini.

5. Bapak Drs. Ahmad Sultoni, M.Pd.selaku pembimbing akademik yang

telah membimbing penulis selama kuliah IAIN Salatiga.

Page 9: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

ix

6. Kepada bapak ibu dosen yang telah mendidik dan memberikan ilmu serta

pengalaman dengan penuh kesabaran.

7. Karyawan IAIN Salatiga yang telah memberikan layanan serta bantuan.

Atas bantuan yang telah diberikan, penulis hanya dapat berdoa semoga

amal mereka mendapat balasan yang lebih baik dan mendapat kesuksesan baik

di dunia maupun di akhirat.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini tentu memiliki

kekurangan. Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi penulis dan para

pembaca pada umumnya.

Salatiga, 29 Agustus 2019

Penulis,

Dwi Ana Nurrachmawati

Nim 11514063

Page 10: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

x

ABSTRAK

Rachmawati, Dwi Ana Nur 2018. Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi Sifat-

sifat Cahaya Metode Demonstrasi Pada Siswa Kelas V MI

Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang Tahun Pelajaran

2017/2018. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah

Ibtidaiyah. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Institut Agama

Islam Negeri Salatiga. Pembimbing Dr. Budiyono Saputro, S.Pd,

M.Pd

Kata kunci: hasil belajar, metode demonstrasi, sifat-sifat cahaya

Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di MI Darussalam Bantal,

memiliki hasil belajar yang rendah. Hal ini tidak lepas dari proses pembelajaran

yang dilaksanakan oleh guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui

peningkatan hasil belajar IPA materi sifat-sifat cahaya melalui metode

demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas V MI

Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang Tahun Pelajaran 2017/2018.

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan

dengan dua siklus. Subyek dalam penelitian ini adalah guru IPA dan siswa kelas

V di MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang yang terdiri dari 14

siswa, 11 siswa perempuan dan 3 siswa laki-laki. Metode pengumpulan data yang

digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode

pembelajaran demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi sifat-sifat

cahaya pada siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang

Tahun pelajaran 2017/2018. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil belajar siswa

dapat meningkat, dilihat dari hasil tes formatif pada setiap siklus yaitu pada siklus

I siswa tuntas sebanyak 8 siswa atau 57,1% dengan nilai rata-rata 69,2. Pada

siklus II meningkat menjadi 12 siswa atau 85,7% dengan nilai rata-rata 85. Nilai

akhir hasil belajar siswa siklus I dan II membuktikan bahwa penggunaan metode

pembelajaran demonstrasi pada mata pelajaran IPA materi Sifat-sifat cahaya pada

siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang Tahun

pelajaran 2017/2018 mengalami peningkatan.

Page 11: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xi

DAFTAR ISI

SAMPUL . i

LEMBAR BERLOGO ii

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING iii

LEMBAR PENGESAHAN KELULUSAN iv

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN v

MOTTO DAN PERSEMBAHAN vi

KATA PENGANTAR viii

ABSTRAK ix

DAFTAR ISI x

DAFTAR TABEL xv

DAFTAR GAMBAR DAN GRAFIK xiv

DAFTAR LAMPIRAN xvi

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah 1

B. Rumusan Masalah 4

C. Tujuan Penelitian 4

D. Manfaat Penelitian 4

1. Manfaat teoritis 4

2. Manfaat praktis 5

E. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan 6

1. Hipotesis Tindakan 6

Page 12: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xii

2. Hipotesis Keberhasilan 6

F. Definisi Operasional 7

1. Hasil belajar 7

2. Metode demonstrasi 8

G. Metodologi Penelitian 11

1. Rancangan Penelitian 11

2. Subjek Penelitian 11

3. Langkah-langkah penelitian 12

4. Instrumen Penelitian 14

5. Teknik pengumpulan Data 14

6. Analisis Data 15

H. Sistematika Penulisan 16

BAB II LANDASAN TEORI

1. Kajian Teori 18

A. Belajar & Hasil Belajar 18

1. Pengertian Belajar 18

2. Pengertian Hasil Belajar 19

a. Macam-macam Hasil Belajar 20

1. Pemahaman Konsep 20

2. Keterampilan Proses 21

3. Sikap 22

b. Faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar 22

1. Faktor internal 23

Page 13: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xiii

2. Faktor eksternal 23

B. Pembelajaran IPA 24

1. Hakikat IPA 24

2. Karakteristik IPA 26

3. Tujuan pembelajaran IPA 26

C. Materi Yang Di Aplikasikan pada Penelitian 27

D. Metode Demonstrasi 31

1. Pengertian metode Demonstrasi 31

2. Tujuan Menggunakan Metode Demonstrasi 32

3. Langkah-langkah operasional dalam metode Demonstrasi 32

4. Kelebihan dan Kekurangan Metode Demonstrasi 34

2.Kajian Pustaka 35

BAB III PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Gambaran umum lokasi MI Darussalam Bantal 39

1. Identitas Madrasah 39

2. Subjek Penelitian 40

3. Waktu Penelitian 41

B. Pelaksanaan Penelitian 42

1. Deskripsi Pra Siklus 42

2. Deskripsi Siklus I 43

3. Deskripsi Siklus II 49

Page 14: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xiv

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Papara Siklus 55

1. Deskripsi Pra Siklus 55

2. Deskripsi Data Siklus I 57

3. Deskripsi Data Siklus II 58

B. Pembahasan 60

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan 64

B. Saran 65

DAFTAR PUSTAKA 66

LAMPIRAN-LAMPIRAN 67

Page 15: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xv

DAFTAR GAMBAR DAN GRAFIK

Gambar 1.1 Tahap Rencana PTK 13

Gambar 2.1 Cahaya Merambat Lurus 28

Gambar 2.2 Cahaya Menembus Benda Bening 29

Gambar 2.3 Cahaya Dapat di Pantulkan 30

Gambar 2.4 Cahaya Dapat di Biaskan 30

Gambar 2.5 Cahaya Dapat di Uraikan 31

Grafik 4.1 Diagram Ketuntasan Belajar Pra Siklus, Siklus I, Siklus II 62

Page 16: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xvi

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Identitas Madrasah 39

Tabel 3.2 Daftar Nama Guru 40

Tabel 3.3 Daftar jumlah peserta didik 40

Tabel 3.4 Daftar Nama Peserta Didik kelas V 41

Tabel 3.5 Jadwal Penelitian 42

Tabel 3.6 Nilai Pra Siklus 43

Tabel 3.7 Lembar Observasi Guru Siklus I 46

Tabel 3.8 Nilai Evaluasi Siklus I 48

Tabel 3.9 Lembar Observasi Guru Siklus II 52

Tabel 3.10 Nilai Evaluasi Siklus II 53

Tabel 4.1 Nilai Pra siklus 56

Tabel 4.2 Nilai Evaluasi siklus I 57

Tabel 4.3 Nilai Evaluasi siklusII 59

Tabel 4.4 Nilai Rekapitulasi Per Siklus 60

Tabel 4.5 Nilai Rekapitulasi Pra siklus, Siklus I, Siklus II 61

Page 17: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

xvii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus I

Lampiran 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus II

Lampiran 3 Lembar Observasi Guru Siklus I

Lampiran 4 Lembar Observasi Guru Siklus II

Lampiran 5 Dokumentasi

Lampiran 6 Rekapitulasi Nilai Pra Siklus, Siklus I, Siklus II

Lampiran 7 Surat Pembimbing Skripsi

Lampiran 8 Daftar Riwayat Hidup Penulis

Lampiran 9 Surat Izin Penelitian

Lampiran 10 Surat Keterangan Penelitian

Lampiran 11 Lembar Konsultasi Skripsi

Lampiran 12 Nilai SKK

Page 18: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Pendidikan sering diartikan sebagai usaha manusia untuk membina

kepribadiannya sesuai dengan nilai-nilai didalam masyarakat dan kebudayaan.

Dalam perkembangannya, istilah pendidikan atau paedagogie berarti

bimbingan atau pertolongan yang diberikan dengan sengaja oleh orang dewasa

agar ia menjadi dewasa. Selanjutnya, pendidikan diartikan sebagai usaha yang

dijalankan oleh seseorang atau kelompok orang lain agar menjadi dewasa atau

mencapai tingkat hidup atau penghidupan yang lebih tinggi dalam arti mental

(Sudirman, 1992: 4).

Menurut Ki Hajar Dewantoro yang lebih akrab dijuluki sebagai Bapak

Pendidikan Indonesia, mengemukakan bahwa pengertian pendidikan adalah

tuntunan tumbuh dan berkembangnya anak. Artinya, pendidikan merupakan

upaya untuk menuntun kekuatan kodrat pada diri setiap anak agar mereka

mampu tumbuh dan berkembang sebagai manusia maupun sebagai anggota

masyarakat yang bisa mencapai keselamatan dan kebahagiaan dalam hidup

mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11:

ياأيهاالرينآمنىاإذاقيللكمتفسحىافيالمجالس فافسحىايفسحللا

الرينآمنىامنكموالرينأوتىا لكموإذاقيلانشزوافانشزوايسفعللا

خبيسدزجاتواللهبماتعملىنالعلم

Page 19: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

2

Artinya:“Hai orang-orang beriman apabila dikatakan kepadamu: "Berlapang-

lapanglah dalam majlis", maka lapangkanlah niscaya Allah akan

memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan: "Berdirilah

kamu", maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-

orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu

pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa

yang kamu kerjakan. “Qs.Surat al mujadalah ayat 11”.

Menurut Robert M. Gagne (1970) Belajar adalah sebagai suatu proses

dimana suatu organisme berubah perilakunya sebagai akibat dari pengalaman.

Sedangkan Henry E. Garret berpendapat bahwa belajar merupakan proses yang

berlangsung dalam jangka waktu lama melalui latihan maupun pengalaman

yang membawa kepada perubahan diri dan perubahan cara mereaksi terhadap

suatu perangsang tertentu.

Berdasarkan informasi yang di peroleh dari guru menunjukkan bahwa

permasalahan pembelajaran IPA materi sifat-sifat cahaya kelas V di Madrasah

Ibtidaiyah Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang adalah siswa sulit memahami

tentang materi sifat-sifat cahaya, dikarenakan guru menyampaikan materi sifat-

sifat cahaya cenderung bersifat abstrak dan hanya mengandalkan media

gambar saja. sehingga siswa kesulitan untuk memahami materi yang di ajarkan

tersebut, selain itu guru juga tidak memperagakan atau mempertunjukkan

kepada siswa suatu proses, situasi atau benda tertentu yang sedang di pelajari

baik dalam bentuk sebenarnya maupun dalam bentuk tiruan, Khusus bagi siswa

sekolah dasar yang taraf berfikirnya masih cukup sederhana, untuk dapat

memahami materi dengan baik perlu adanya dukungan benda benda kongkret

atau model. Misalnya dalam mengajarkan materi sifat sifat cahaya pada siswa

kelas V Madrasah Ibtidayah Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang diperlukan

Page 20: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

3

dukungan media pembelajara dan metode yang relevan dengan materi yang

akan di sampaikan, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar IPA tentang

sifat sifat cahaya.

Pada dasarnya pendidikan Madrasah Ibtidaiyah menuntut seorang guru

memberikan pengalaman langsung untuk mencari tahu sebab-sebab gejala alam

dan memahami alam secara ilmiah. Siswa seharusnya aktif dalam pembelajaran

IPA, tidak hanya mendengarkan dan mengamati guru berceramah saja,

seharusnya guru dalam melakukan pembelajaran harus menggunakan media

dan metode yang menarik sehingga dapat menarik siswa untuk lebih semangat

dan giat dalam belajar.

Metode mengajar adalah suatu teknik penyampaian bahan pelajaran

kepada siswa, agar murid dapat menangkap pembelajaran dengan mudah,

efektif dan dapat dicerna oleh otak anak dengan baik. Metode demonstrasi

adalah system belajar mengajar dimana guru menyajikan bahan pelajaran tidak

dalam bentuknya final, tetapi peserta didik yang diberi peluang untuk mencari

dan menemukannya sendiri dengan mempergunakan teknik pendekatan

pemecahan masalah.

Dengan melihat masalah yang dialami siswa di Madrasah Ibtidaiyah

Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang, peneliti memiliki alternatif solusi untuk

memecahkan masalah tersebut. Metode yang tepat untuk melakukan

pembelajaran IPA tentang sifat-sifat cahaya di Madrasah Ibtidaiyah Bantal

Kec. Bancak Kab. Semarang adalah metode demonstrasi.

Page 21: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

4

Berdasarkan kondisi tersebut peneliti tergerak untuk melakukan

Penelitian Tindakan kelas dengan judul “PENINGKATAN HASIL BELAJAR

IPA MATERI SIFAT-SIFAT CAHAYA MELALUI METODE

DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V MI DARUSSALAM BANTAL

KEC BANCAK KAB SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2017/2018”

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, dapat di angkat permasalahan

penelitian yaitu: Apakah penerapan metode demonstrasi dalam pembelajaran

IPA dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi sifat-sifat cahaya pada siswa

kelas V Madrasah Ibtidaiyah Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang tahun

pelajaran 2017/2018?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk

mengetahui peningkatan hasil belajar IPA materi sifat-sifat cahaya melalui

metode demonstrasi pada siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak

Kab. Semarang tahun pelajaran 2017/2018.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Manfaat teoritis penelitian ini, antara lain :

a. Hasil penelitian ini dapat memberikan sumbangan bagi perkembangan

pendidikan, khususnya peningkatan kemampuan belajar tentang sifat

sifat cahaya melalui metode demonstrasi.

Page 22: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

5

b. Hasil penelitian ini dapat menjadi bahan perbandingan pada penelitian

selanjutnya.

2. Manfaat Praktis

Manfaat praktis penelitian adalah sebagai berikut:

a. Bagi Siswa :

Siswa dapat merasakan dampak positif dari penelitian. Siswa

menjadi terpengaruh positif dengan melaksanakan model pembelajaran

yang digunakan, sehingga prestasi dan tanggung jawab belajar siswa

dapat di capai dengan maksimal.

b. Bagi Guru :

Guru dapat menerima pengaruh positif dari penggunaan metode-

metode pembelajaran yang sesuai digunakan untuk mengajarkan materi

tertentu dalam suatu mata pembelajaran.

c. Bagi Sekolah :

Penelitian yang dilaksanakan akan menjadi acuan sekolah dalam

memilih metode pembelajaran yang sesuai untuk pembelajaran pada

materi sifat-sifat cahaya, sehingga diharapkan prestasi belajar siswa MI

Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang akan menjadi semakin

meningkat dan memuaskan.

d. Bagi Penulis :

Penelitian ini bermanfaat untuk mengembangkan dan

mengaplikasikan ilmu dan pengatahuan di Madrasah ibtidaiyah (MI)

Yang sudah di peroleh di perguruan tinggi. Mendapatkan pengalaman

Page 23: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

6

penelitian sekaligus dapat menjadi bekal jika sudah menjadi tenaga

pendidik.

E. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan

1. Hipotesis Tindakan

Hipotesis tindakan merupakan jawaban sementara terhadap masalah

yang dihadapi sebagai alternatif tindakan yang dipandang paling tepat untuk

memecahkan masalah yang telah dipilih untuk diteliti melalui Penelitian

Tindakan Kelas (Mulyasa, 2011: 105). Hipotesis tindakan ini adalah: jika

melalui penerapan metode pembelajaran demonstrasidilaksanakan dengan

baik di harapkan dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi sifat-sifat

cahaya pada siswa kelas V Madrasah Ibtidaiyah Darussalam Bantal Kec.

Bancak Kab. Semarang tahun pelajaran 2017/2018.

2. Indikator Keberhasilan

Indikator keberhasilan merupakan tolak ukur tingkat ketercapaian dari

tindakan yang diberikan (Daryanto, 2011: 83). Penerapan metode

pembelajaran demonstrasiini dikatakan efektif apabila indikator yang

diharapkan tercapai. Indikator ketuntasan siswa adalah sebagai berikut :

a. Secara Individual

Siswa dapat mencapai skor ≥ 70 pada meteri sifat-sifat cahaya.

b. Secara Klasikal

Siklus akan berhenti apabila ≥ 85% dari total siswa dalam satu

kelas mendapat nilai ≥ 70.

Page 24: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

7

F. Definisi Operasional

1. Hasil belajar

a. Hasil Belajar

Belajar adalah perubahan tingkah laku pada diri individu berkat adanya

interaksi antara individu dengan individu lain dan individu dengan

lingkungannya. Perubahan tingkah laku ini mencakup perubahan dalam

kebiasaan (habit), sikap (afektif), dan ketrampilan (psikomotorik).Perubahan

tingkah laku dalam kegiatan belajar disebabkan oleh pengalaman atau

latihan (Susanto, 2013: 3).

Hasil belajar adalah perubahan-perubahan yang terjadi pada diri siswa,

baik yang menyangkut aspek kognitif, afektif, dan psikomotor sebagai hasil

dari kegiatan belajar (Susanto, 2013: 5).Jadi hasil belajar IPA adalah hasil

yang dicapai seorang siswa dalam memahami dan menguasai materi

pelajaran IPA dengan menggunakana tes sebagai alat ukur keberhasilan

siswa.

Pada hakikatnya, kegiatan penilaian yang dilakukan tidak semata-

mata untuk menilai hasil belajar siswa saja, melainkan juga berbagai faktor

lain, diantaranya kegiatan kegiatan pengajaran itu sendiri. Anggapan bahwa

kurang berhasilnya siswa mencapai hasil belajar yang diinginkan berarti

selalu siswa yang gagal menempuh mata pelajaran tersebut dan hal ini harus

diluruskan. Kurang berhasilnya siswa mencapai hasil belajar yang telah

ditargetkan belum tentu kesalahan semata-mata ada pada pihak siswa,

kemungkinan justru pada pihak guru yang kurang tepat dalam menerapkan

Page 25: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

8

strategi dalam kegiatan belajar mengajar, atau mungkin factor lain menjadi

pendukung atau mungkin penghambatnya.

2. Metode Demonstrasi

Pengertian metode demonstrasi adalah sebuah upaya atau praktek

dengan menggunakan peragaan yang ditujukan pada siswa agar semua siswa

lebih mudah dalam memahami dan mempraktikkan apa yang telah diperoleh

dan di dapatkan ketika berhasil mengatasi suatu permasalahan ketika ada

perbedaan (Imas kurniasih, 2015: 84).

Untuk menggunakan metode demonstrasi seorang guru

mempersiapkan diri terlebih dahulu dan akan lebil jelas bila dilengkapi

dengan gembar dan alat peraga lainnya. Sesuatu yang meragukan harus

diulang kembali supaya jangan menyimpang dari pokok persoalannya. Apa

yang di demonstrasikan itu hendaknya dapat dilihat dengan jelas dan apa

yang diucapkan juga harus jelas dan terang di dengar.

a. Langkah-Langkah Metode Demonstrasi

Langkah-langkah perencanaan dan persiapan yang perlu ditempuh

agar metode demonstrasi dapat dilaksanakan dengan baik adalah;

1. Perencanaan

a. Merumuskan tujuan yang jelas baik dari sudut kecakapan dapat

ditempuh setelah metode demonstrasi berakhir.

b. Menetapkan garis-garis besar langkah-langkah demonstrasi yang

akan dilaksanakan.

c. Memperhitungkan waktu yang dibutuhkan.

Page 26: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

9

d. Selama demonstrasi berlangsung, seorang guru hendaknya

intropeksi diri apakah keterangan-keterangannya dapat di dengar

jelas oleh peserta didik.

e. Menetapkan rencana penilaian terhadap kemampuan peserta

didik.

2. Pelaksanaan

a. Memeriksa hal-hal di atas untuk kesekian kalinya.

b. Memulai demonstrasi dengan menarik perhatian peserta didik

c. Mengingatpokok-pokok materi yangakan didemonstrasikanagar

demonstrasi mencapai sasaran.

d. Memperhatikan keadaan peserta didik, apakah semuanya

mengikuti demonstrasi dengan baik.

e. Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk aktif

memikirkan lebih lanjut tentang apa yang dilihat dan didengarnya

dalam bentuk mengajukan pertanyaan.

f. Menghindari ketegangan, oleh karena itu guru hendaknya selalu

menciptakan suasana yang harmonis.

3. Evaluasi

Sebagai tindak lanjut setelah diadakannya demonstrasi sering

diiringi dengan kegiatan-kegiatan belajar selanjutnya. Kegiatan ini

dapat berupa pemberian tugas, seperti membuat laporan, menjawab

pertanyaan, mengadakan latihan lebih lanjut. Selain itu, guru dan

peserta didik mengadakan evaluasi terhadap demonstrasi yang

Page 27: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

10

dilakukan, apakah sudah berjalan efektif sesuai dengan yang

diharapkan.

b. Kelebihan Metode Demonstrasi

1. Keaktifan peserta didik akan bertambah, lebih-lebih kalau ada

peserta didik yang diikutsertakan.

2. Pengalaman peserta didik bertambah.

3. Dapat membantu peserta didik mengingat lebih lama tentang materi

pelajaran yang disampaikan, karena peserta didik tidak hanya

mendengar, tetapi melihat dan mempraktekkannya secara langsung.

4. Dapat mengurangi kesalah pahaman karena pelajaran menjadi lebih

jelas dan konkrit.

5. Dapat memusatkan perhatian anak didik.

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pelaksanaan

demonstrasi, yaitu:

1. Mengatur latar belakang dan keperluan yang akan dihadapi.

2. Melukiskan pokok persoalan yang diperbincangkan di papan

tulisatau di kertas untuk dibagi-bagikan.

3. Mengatur waktu sedemikian rupa sehingga demonstrasi dapat

dijelaskan dan didiskusikan pada waktu yang ditentukan.

4. Adakan diskusi setelah demonstrasi berakhir, karena diskusi

banyak manfaatnya untuk mengevaluasi hal-hal yang telah maupun

yang akan dilakuakan kemudian.

Page 28: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

11

5. Sediakan waktu untuk mengajuakn pertanyaan-pertanyaan yang

berkenaan dengan demonstrasi yang dilakukan.

6. Mengambil kesimpulan dan melakukan ulangan, termasuk hal-hal

yang diperlukan, untuk menanamkan pengertian yang lebih baik

terhadap anak-anak.

G. Metodologi Penelitian

1. Rancangan Penelitian

Rancangan penelitian yang dilakuakan menggunakan penelitian

tindakan kelas. Penelitian tindakan kelas adalah penelitian yang

dilakukan oleh guru di dalam kelasnya sendiri melalui refleksi diri,

dengan tujuan untuk memperbaiki kinerja sebagai guru sehingga hasil

belajar siswa menjadi meningkat (Wardhani, 2012:4)

Penelitian tindakan kelas yaitu kegiatan yang langsung

berhubungan dengan tugas guru di lapangan. Jadi penelitian tindakan

kelas merupakan penelitian yang dilakuakan di kelas dengan tujuan untuk

memperbaiki praktek pembelajaran yang ada, meningkatkan kualitas

proses belajar mengajar guru sehingga mampu menghasilkan anak didik

yang berprestasi.

2. Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah anak didik kelas V MI Darussalam

Bantal Kec Bancak Kab Semarang provinsi jawa tengah tahun pelajaran

2017/2018, dengan jumlah siswa 14, terdiri dari 11 perempuan dan 3 laki-

laki.

Page 29: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

12

3. Langkah-langkah Penelitian

a. Perencanaan

Pada tahap ini dilakukan persiapan yang matang agar dapat

tercapai, kegiatan ini meliputi:

1). Peneliti menetapkan cara alternatif untuk meningkatkan hasil

belajar dalam pembelajaran IPA pada materi sifat-sifat cahaya.

2). Peneliti membuat rencana pembelajaran dengan menggunakan

metode demonstrasi pada materi sifat-sifat cahaya.

3). Peneliti melakukan simulasi pembelajaran IPA menggunakan

metode demonstrasi

4). Peneliti menyiapkan media pembelajaran

5). Peneliti membuat lembar observasi dan lembar evaluasi

b. Pelaksanaan tindakan

Tahap ini dilakukan proses belajar, apersepsi, pre-tes, pelajaran dan

evaluasi,. Pada tahan apersepsi guru mengkondisikan siswa untuk siap

ketika pembelajaran dimulai. Guru memberikan penjelasan tujuan dan

manfaat dari materi yang akan di sampaikan.

Dalam pelaksanaannya guru menggunakan metode demonstrasi

kemudian di variasikan dengan metode Tanya jawab dan ceramah agar

siswa lebih mudah memahami pembelajaran yang akan di sampaikan.

c. Observasi

Page 30: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

13

Disini guru mengamati siswa saat pembelajaran berlangsung.Yang

diamati yaitu kegiatan dan tingkah lakunya, apakah siswanya

memperhatikan atau tidak.

d. Refleksi

Data yang sudah di peroleh dari observasi kemudian dikupulkan.

Secepatnya di analisa untuk mengetahui apakah tindakan yang

dilakukan telah mencapai tujuan. Berdasarkan hasil obsrvasi tersebut

guru dapat mereflesikan tentang kegiatan pembelajaran yang sudah

dilakukan. Sehingga dapat disajikan landasan ntuk melakukan tindakan

kelas pada siklus selanjutnya.Untuk lebih jelasnya tahapan-tahapan di

atas dapat di gambarkan dalam model hubungan antar tahapan dalam

siklus sebagai berikut:

Gambar 1.1. Bagan rencana PTK

(Sumber: Arikunto, dkk, 2014: 16)

PERENCANAAN

REFLEKSI PELAKSANAAN SIKLUS I

PENGAMATAN

PERENCANAAN

SIKLUS II PELAKSANAAN REFLEKSI

PENGAMATAN

?

Page 31: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

14

4. Instrument Penelitian

Instrumen penelitian adalah alat bantu yang digunakan oleh

peneliti untuk mengumpulkan data penelitian.

Instrumenyang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari :

a. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang menggunakan media

audio visual

b. Soal materi sifat-sifat cahaya

c. Lembar observasi guru pada saat menerapkan media audio visual

5. Teknik Pengumpulan Data

Data merupakan informasi-infornasi tentang objek penelitian. Data

digunakan untuk menjawab masalah-masalah yang telah di rumuskan dan

untuk mengujin hipotesis. Pengumpulan data dalam penelitian ini

menggunakan metode;

a. Tes

Tes yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes uraian,

tes esai dengan jawaban bebas memberi siswa kebebasan yang luas

untuk merumuskan jawabannya. Meskipun kadang-kadang masih

tetap di beri batasan-batasan tertentu, seperti lama mengerjakan

soal dan jumlah halaman jawaban batasan untuk laporan dan isinya

dibuat seminimal mungkin.

b. Dokumentasi

Dokumentasi adalah tehnik pengumpulan data yang

menggunakan dokumen yang berupa catatan, transkip nilai.

Page 32: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

15

Kamera, dokumen hasil kerja siswa, presensi dll. Digunakan untuk

mengetahui dan menggalu informasi entang pemahaman siswa

pada perolehan nilai sebagai hasil belajar. Selain itu uga berguna

sebagai bukti pelaksanaan tindakan.

c. Observasi

Observasi adalah tehnik pengumpulan data yang

dilakukannya dengan cara sistematis dan sengaja, yang dilakukan

melalui pengamatan dan pencatatan masalah-masalah yang

dimiliki.

Di dalam penelitian ini yang diobservasi adalah tingkah

laku siswa dan guru saat pembelajaran berlangsung. Dalam

observasi ini menggunakan alat untuk mengumpulkan data, alat

yang digunakan yaitu lembar observasi guru dan lembar observasi

siswa.

6. Analisis Data

Analisis data adalah proses menyeleksi, memfokuskan,

menyederhanakan, mengabstraksikan, mengorganisasikan secara

urut/sistematis, dan rasional untuk menampilkan bahan-bahan yang dapat

digunakan untuk menyusun jawaban terhadap tujuan penelitian tindakan

kelas. (fita, 2017: 84).

Analisis data dilakukan dalam setiap siklusnya dengan cara

memberikan soal tes formatif pada setiap akhir pelaksanaan pembelajaran.

Data yang terkumpul dianalisis per siklus untuk mengetahui peningkatan

Page 33: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

16

hasil belajar yang dicapai siswa. Hal iniuntuk membuktikan hipotesis

tindakan maka hasil penelitiandianalisis menggunakan statistik untuk

menghitung ketuntasan klasikal. Apabila hasil belajar siswa secara klasikal

mencapai ≥ 85% maka siklus dihentikan. Rumus untuk menghitung

persentase ketuntasan klasikal adalah sebagai berikut:

P=

× 100% (Daryanto, 2011: 192)

H. Sistematika Penulisan

Isi dan sistematika penulisan skripsi PTK dibagi menjadi tiga bagian

yaitu, bagian awal, bagian inti dan bagian akhir. Bagian awal terdiri dari

halaman sampul, halaman judul, lembar logo IAIN, persetujuan bimbingan,

pernyataan keaslian tulisan, pengesahan kelulusan, motto dan persembahan,

kata pengantar, abstrak, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, daftar lampiran.

Bagian inti skripsi PTK ini memuat V bab yaitu pendahuluan, landasan

teori. Pelaksanaan penelitian,hasil penelitian dan pembahasan, serta penutup.

BAB I Pendahuluan. Bab ini memuat tentang latar belakang masalah,

rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, hipotesis tindakan dan

indikator keberhasilan, definisi operasional, metodologi penulisan.

BAB II landasan teori. Bab ini memuat tentang : kajian teori dan kajian

pustaka.

BAB III Pelaksanaan penelitian. Bab ini memuat tentang : gambaran

umum lokasi MI Darussalam Bantal, subjek penelitian, pelaksanaan penelitian,

deskripsi pelaksanaan siklus I dan deskripsi pelaksanaan siklus II.

Page 34: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

17

BAB IV. Hasil penelitian dan pembahasan. Bab ini memuat tentang :

deskripsi paparan persiklus, pembahasan hasil penelitian.

BAB V. Penutupan. Bab ini berisi tentang : kesimpulan, saran, daftar

pustaka.

Page 35: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

18

BAB II

LANDASAN TEORI

1. Kajian Teori

A. Belajar dan Hasil Belajar

1. Pengertian Belajar

Rahyubi (2011: 3) menyatakan bahwa belajar memiliki pengertian

memeroleh pengetahuan atau menguasai pengetahuan melalui

pengalaman, dan mendapatkan informasi atau menemukan. Dengan

demikian, belajar memiliki arti dasar adanya aktivitas atau kegiatan dan

penguasaan tentang sesuatu. Belajar adalah proses transformasi ilmu

guna memperoleh kompetensi, keterampilan, dan sikap untuk membawa

perubahan yang lebih baik. Sedangkan kegiatan pembelajaran merupakan

suatu sistem dan proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan

sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.

Hergenhahn dan Olson, (2011) menjelaskan belajar adalah

perubahan yang relatif permanen dalam perilaku atau potensi

perilakuyang merupakan hasil dari pengalaman dan tidak dicirikan oleh

kondisi diri yang sifatnya sementara seperti yang disebabkan oleh sakit,

kelelahan, atau obat-obatan. jelaslah bahwa belajar merupakan proses

internalisasi nilai, prngetahuan, dan pengalaman yang kemudian menyatu

dengan diri seseorang. Dari proses internalisasi nilai, pengetahuan, dan

pengalaman ini seseorang lantas mampu menjalani kehidupan secara

Page 36: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

19

lebih baik dan berkualitas. Jadi belajar adalah proses perubahan manusia

kearah yang lebih baik, berkualitas, dan bermanfaat, baik bagi diri

pembelajar maupun orang lain.

Menurut Gagne, (2011) belajar merupakan aktivitas yang

kompleks. Hasil belajar berupa kapasitas. Setelah belajar, seseorang

memiliki keterampilan,pengetahuan, sikap, dan nilai. Timbulnya

kapasitas tersebut adalah dari stimulasi yang berasal dari lingkungan dan

proses kognitif yang dilakukan oleh pembelajar. Dengan demikian,

belajar adalah seperangkat proses kognitif yang mengubah sifat stimulus

lingkungan, melewati pengolahan informasi, kemudian menjadi kapasitas

baru.

Definisi-definisi di atas dapat di simpulkan bahwa belajar adalah

segenap rangkaian kegiatan atau aktivitas yang dilakukan secara sadar

oleh seseorang dan mengakibatkan perubahan dalam dirinya berupa

penambahan pengetahuan atau kemahiran berdasarkan alat indera dan

pengalamannya. Oleh sebab itu, apabila setelah belajar peserta didik

tidak ada perubahan tingkah laku yang positif dalam arti tidak memiliki

kecakapan baru serta wawasan pengetahuannya tidak bertambah, maka

dapat dikatakan bahwa belajarnya belum benar atau belum sempurna.

2. Pengertian Hasil Belajar

Hasil belajar adalah perubahan yang terjadi kepada siswa, baik

yang menyangkut aspek kognitif, afektif, dan psikomotor sebagai hasil

yang telah dipelajari pada kegiatan belajar.Susanto (2013: 5) menyatakan

Page 37: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

20

bahwa hasil belajar dapat diartiakan sebagai tingkat keberhasilan siswa

dalam mempelajari materi yang telah diajarkan di sekolah dan di

nyatakan dalam bentuk skor yang sudah diperoleh dari hasil tes mengenai

sejumlah materi pelajaran tertentu.

Hasil belajar sendiri tidak dapat di pisahkan dari kegiatan belajar,

karena belajar merupakan proses sedangkan hasil adalah perolehan atau

skor akhir dari proses belajar. Proses adalah kegiatan yang dilakukan

oleh siswa dalam mencapai tujuan pengajaran, sedangkan hasil belajar

adalah kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah ia menerima

pengalaman dalam belajarnya.

a. Macam-Macam Hasil Belajar

Hasil belajar meliputi pemahaman konsep (aspek kognitif),

keterampilan proses (aspek psikomotor), dan sikap siswa ( aspek

afektif).

1) Pemahaman Konsep

Pemaham diartiakan sebagai kemampuan untuk menyerap

arti dari materi atau bahan yang dipelajari. Pemahaman ini

maksudnya adalah seberapa besar siswa mampu menerima,

menyerap, dan memahami pelajaran yang diberikan oleh guru

kepada siswa, atau sejauh mana siswa dapat memahami serta

mengerti apa yang di baca, yang dilihat, yang dialami, atau yang ia

rasakan berupa hasil penelitian atau observasi langsung yang ia

lakukan (Susanto, 2013: 8)

Page 38: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

21

Menurut Susanto (2013: 8), konsep merupakan sesuatu

yang tergambar dalam pikiran, suatu pemikiran, gagasan, atau

suatu pengertian. Jadi, konsep ini adalah sesuatu yang telah

melekat dalam hati seseorang dan tergambar dalam pikiran,

gagasan, atau suatu pengertian. Orang yang telah memiliki

konsep brarti orang tersebut telah memiliki pemahaman yang

jelas tentang suatu konsep atau citra mental tentang sesuatu.

Sesuatu tersebut dapat berupa obyek konkret ataupun gagasan

yang abstrak.

Jadi dari pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa,

pemahaman konsep adalah kemampuan menangkap pengertian-

pengertian seperti memahami atau mengerti apa yang

diajarkan, mengetahui apa yang sedang di komunikasikan,

memberi penjelasan yang telah rinci dengan menggunakan

kata-kata sendiri, mampu menyatakan ulang suatu

konsep,mampu mengklasifikasikan suatu objek dan mampu

mengungkapkan suatu materi yang disajikan ke dalam bentuk

yang lebih dipahami.

2) Keterampilan Proses

Keterampilan proses yaitu keterampilan yang mengarah

kepada pembangunan kemampuan mental, fisik, dan social

yang mendasar sebagai penggerak kemanapun yang lebih tinggi

dalam diri individu siswa. Keterampilan berarti kemampuan

Page 39: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

22

menggunakan pikiran, nalar, dan perbuatan secara efektif dan

efisien untuk mencapai suatu hasil tertentu,termasuk

kreativitasnya.Dengan melatih keterampilan propses, secara

bersamaan dikembangkan pula sikap-sikap yang dikehendaki,

seperti kreativitas, kerjasama, bertanggung jawab, dan

berdisiplin sesuai dengan penekanan bidang studi yang

bersangkutan (Susanto, 2013: 9)

3) Sikap

Sikap merupakan kecenderungan untuk melakukan sesuatu

dengan cara menggunakan metode, pola, dan teknik tertentu

faktorterhadap dunia sekitarnya baik berupa individu-individu

ataupun objek-objek tertentu. Sikap menunjuk pada perbuatan

pada perbuatan, perilaku, atau tindakan seseorang.

Dalam hubungannya dengan hasil belajar siswa, sikap ini

lebih diarahkan pada pengertian pemahaman konsep. Dalam

pemahaman konsep maka domain yang sangat berperan adalah

domain kognitif.

b. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Hasil yang sudah dicapai oleh peserta didik merupakan

hasil Interaksi antara faktor yang mempengaruhi, baik faktor

internal maupun eksternal. Secara jelas, uraian mengenai faktor

internal dan eksternal, sebagai berikut :

Page 40: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

23

1) Faktor Internal

Faktor internal adalah faktor yang bersumber dari dalam

diri peserta didik yang dapat mempengaruhi kemampuan

belajarnya. Faktor internal meliputi : kecerdasan, motivasi

belajar, ketekunan, sikap, kebiasaan belajar, serta kondisi fisik

dan kesehatan.

2) Faktor Eksternal

a) Faktor lingkungan keluarga: lingkungan ini

sangatmempengaruhi kegiatan belajar. Ketegangan

keluarga, sifat-sifat orang tua, demografi keluarga (letak

rumah), pengelolaan keluarga, semuanya dapat memberi

dampak terhadap aktivitas belajar siswa. Hubungan antara

anggota keluarga, orang tua, anak, kakak, atau adik yang

harmonis akan membantu siswa melakukan aktivitas belajar

dengan baik.

b) Faktor lingkungan sekolah, seperti guru, administrasi, dan

teman-teman sekelas dapat mempengaruhi proses belajar

seorang siswa. Hubungan yang harmonis antara ketiganya

dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk belajar lebih baik

di sekolah.

c) Faktor lingkungan masyarakat, kondisi lingkungan

masyarakat tempat tinggal siswa akan mempengaruhi

belajar siswa. Lingkungan siswa yang kumuh, banyak

Page 41: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

24

pengangguran dan anak terlantar juga dapat mempengaruhi

aktivitas belajar siswa, paling tidak siswa kesulitan ketika

memerlukan teman belajar, diskusi, atau meminjam alat-

alat belajar yang kebetulan belum dimilikinya.

B. Pembelajaran IPA

1. Hakikat IPA

Ilmu Pengetahuan Alam, yang sering disebut juga dengan istilah

pendidikan sains, disingkat menjadi IPA. IPA merupakan salah satu mata

pelajaran pokok dalam kurikulum pendidikan di Indonesia, termasuk

pada jenjang sekolah dasar.

Sains atau IPA adalah usaha manusia dalam memahami alam

semesta melalui pengamatan yang tepat pada sasaran, serta menggunakan

prosedur, dan dijelaskan dengan penalaran sehingga mendapatkan suatu

kesimpulan.

Hakikat pembelajaran sains yang didefinisikan sebagai ilmu

tentang alam yang dalam bahasa Indonesia disebut dengan ilmu

pengetahuan alam, dapat diklasifikasikan menjadi tiga bagian, yaitu: ilmu

pengetahuan alam sebagai produk, proses, dan sikap.

Pertama, ilmu pengetahuan alam sebagai produk, yaitu kumpulan hasil

penelitian yang telah ilmuwan lakukan dan sudah membentuk konsep

yang telah dikaji sebagai kegiatan empiris dan kegiatan analitis. Bentuk

IPA sebagai produk, antara lain: fakta-fakta, prinsip, hukum, dan teori-

teori IPA.

Page 42: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

25

Kedua, ilmu pengetahuan alam sebagai proses, yaitu untuk

menggali dan memahami pengetahuan tentang alam. Karena IPA

merupakan kumpulan fakta dan konsep, maka IPA membutuhkan proses

dalam menemukan fakta dan teori yang akan digeneralisasi oleh

ilmuwan. Adapun proses dalam memahami IPA disebut dengan

ketrampilan proses sains (science process skills) adalah keterampilan

yang dilakukan oleh para ilmuwan, seperti mengamati, mengukur,

mengklasifikasikan, dan menyimpulkan.

Ketiga, ilmu pengetahuan alam sebagai sikap. Sikap ilmiah harus

dikembangkan dalam pembelajaran sains. Menurut Susanto (2013), ada

sembilan aspek yang dikembangkan dari sikap ilmiah dalam

pembelajaran sains, yaitu: sikap ingin tahu, ingin mendapat sesuatu yang

baru, sikap kerja sama, tidak putus asa, tidak berprasangka, mawas diri,

bertanggung jawab, berpikir bebas, dan kedisiplinan diri. Dalam

kaitannya dengan tujuan pendidikan sains, maka pada anak sekolah dasar

siswa harus diberikan pengalaman serta kesempatan untuk

mengembangkan kemampuan berpikir dan bersikap terhadap alam,

sehingga dapat mengetahui rahasiadan gejala-gejala alam (Susanto, 2013:

165-169).

Berdasarkan beberapa pengertian tersebut dapat disimpulkan

bahwa IPA merupakan ilmu yang mempelajari tentang alam semesta

melalui pengamatan yang tepat pada sasaran, serta menggunakan

Page 43: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

26

prosedur, dan dijelaskan dengan penalaran sehingga mendapatkan suatu

kesimpulan.

2. Karakteristik IPA

IPA juga memiliki karakteristik sebagai dasar untuk

memahaminya, meliputi:

a. IPA merupakan kumpulan konsep, prinsip, hokum, dan teori.

b. Proses ilmiah dapat berupa fisik dan mental, serta mencermati

fenomena alam, termasuk juga penerapannya.

c. Sikap keteguhan hati, keingintahuan, dan ketekunan dalam

menyingkap rahasia alam.

d. IPA tidak dapat membuktikan semua akan tetapi hanya sebagian atau

beberapa saja.

e. Kebenaran IPA bersifat subjektif dan bukan kebenaran yang bersifat

objetif (Susanto, 2013: 170).

3. Tujuan Pembelajaran IPA

Adapun tujuan pembelajaran sains di sekolah dasar menurut Badan

Nasional Standar Pendidikan/BSNP dalam Susanto (2013) dimaksudkan

untuk:

1. Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa

berdasarkan keberadaan, keindahan, dan keteraturan alam ciptaan-

Nya.

2. Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA

yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Page 44: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

27

3. Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif dan kesadaran tentang

adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA, lingkungan,

tekhnologi, dan masyarakat.

4. Mengembangkan ketrampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar,

memecahkan masalah, dan membuat keputusan.

5. Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara,

menjaga, dan melestarikan lingkungan alam.

6. Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan segala

keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan.

7. Memperoleh bekal pengetahuan, konsep, dan ketrampilan IPA sebagai

dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMP (Susanto, 2013: 171).

C. Materi IPA yang di aplikasikan pada penelitian

Berdasarkan silabus, SK (Standar Kompetensi) yaitu “Menerapkan

sifat-sifat cahaya melalui kegiatan membuat suatu karya/model” dan KD

(Kompetensi Dasar) yaitu “mendiskripsikan sifat-sifat cahaya”

Cahaya adalah pancaran elektromagnetik yang dapat terlihat oleh mata

manusia sedangkan benda yang memancarkan cahaya disebut dengan sumber

cahaya. Cahaya memiliki beberapa sifat, diantaranya seperti di bawah ini.

1. Cahaya Merambat Lurus

Untuk membuktikan bahwa cahaya itu merambat lurus, bisa dilihat

dari cahaya matahari yang masuk lewat celah-celah atau melalui jendela

rumah kita. Dan jika kamu amati lampu kendaraan bermotor saat malam

hari, Cahaya lampu kendaraan bermotor tersebut merambat lurus. Banyak

Page 45: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

28

sekali kejadian-kejadian yang terjadi dalam kehidupan yang dapat

membuktikan bahwa cahaya memiliki sifat yang dapat merambat lurus.

Gambar 2.1 cahaya merambat lurus

(Sumber: www.artikel-pendidikan.blogspot.com)

2. Cahaya Menembus Benda Bening

Cahaya dapat masuk ke sebuah rumah melalui jendela yang memiliki

kaca. Kaca jendela yang bening dapat ditembus oleh cahaya matahari, jika

kaca jendela itu ditutup dengan menggunakan kain warna hitam maka

cahaya tidak dapat menembus kaca jendela itu ditutup dengan

menggunakan kain warna hitam maka cahaya tidak dapat menembus kaca

jendela tersebut, peristiwa tersebut dapat membuktikan sifat-sifat cahaya

yang dapat menembus benda bening.

Page 46: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

29

Gambar 2.2 cahaya menembus benda bening

(Sumber: www.irmavina28blog.wordpress.com)

3. Cahaya dapat Dipantulkan

Terdapat 2 pemantulan yaitu pemantulan baur dan pemantulan

teratur. Pemantulan baur terjadi jika cahaya mengenai permukaan yang

tidak rata, biasanya pemantulan ini sinar hasil pemantulannya tidak

beraturan. Dan pemantulan teratur terjadi jika cahaya mengenai

permukaan yang rata dan sinar hasil yang dipantulkannya memiliki arah

yang teratur.

Berdasarkan bentuk permukaan cermin dibedakan menjadi 3

macam, yaitu:

a. Cermin datar, merupakan cermin yang permukaannya tidak

melengkung. Seperti cermin yang kita gunakan sehari-hari.

b. Cermin cembung, adalah cermin yang permukaannya melengkung

kearah luar. Biasa digunakan untuk kaca spion kendaraan.

Page 47: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

30

c. Cermin cekung adalah cermin yang permukaannya melengkung

kearah bagian dalam. Biasa digunakan untuk reflector pada lampu

mobil, lampu senter dan pada sendok

Gambar 2.3 cahaya dapat di pantulkan

(Sumber: www.juraganles.com)

4. Cahaya dapat Dibiaskan

Pembiasan adalah peristiwa pembelokan arah rambat dari cahaya

saat melewati medium rambatan yang berbeda. Contoh peristiwa

pembiasan cahaya: pensil yang dimasukkan ke air yang ada dalam gelas.

Gambar 2.4 cahaya dapat dibiaskan

(Sumber:www.juraganles.com)

Page 48: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

31

5. Cahaya dapat Diuraikan

Penguraian cahaya (dispersi) yaitu merupakan penguraian cahaya

putih menjadi cahaya yang mempunyai bermacam-macam warna.

Misalnya seperti pelangi, pelangi terjadi akibat cahaya matahari yang

diuraikan titik-titik air hujan, peristiwa tersebut dapat memunjukkan

bahwa cahaya dapat diuraikan (Rositawaty, 2008: 99-105).

Gambar 2.5 cahaya dapai diuraikan

(Sumber:www.irmavina28blog.wordpress.com)

D. Metode Demonstrasi

1. Pengertian

Demonstrasi merupakan salah satu metode yang cukup efektif karena

membantu siswa untuk mencari jawaban dengan usaha sendiri berdasarkan

fakta atau data yang benar. Metode demonstrasi merupakan mtode pnyajian

pelajaran dengan memperagakan dan mempertunjukkkan kepada siswa

tentang suatu proses, situasi, atau benda tertentu, baik sebenarnya atau

hanya sekedar tiruan.

Menurut Saiful Sagala (2005) metode demonstrasi adalah petunjuk

tentang terjadinya suatu peristiwa atau benda sampai pada penampilan

Page 49: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

32

tingkah laku yang dicontohkan agar dapat diketahui dan dipahami oleh

peserta didik secara nyata. Sebagai metode pnyajian, demonstrasi tidak

terlepas dari penjelasan secara lisan oleh guru, walaupun dalam proses

demonstrasi peran siswa hanya sekedar memperhatikan, tetapi demonstrasi

dapat menyajikan bahan pelajaran lebih konkret. Dalam strategi

pembelajaran, demonstrasi dapat digunakan untuk mendukung keberhasilan

strategi pembelajaran ekspositori dan inkuiri.

2. Tujuan Menggunakan Metode Demonstrasi

a. Mengajarkan suatu proses atau prosedur yang harus dikuasai siswa.

b. Mengkongkritkan informasi atau pelajaran kepada siswa.

c. Mengembangkan kemampuan pengamatan kepada siswa secara

bersama-sama.

3. Langkah-Langkah Operasional dalam Demonstrasi

a. Tahap Persiapan

Pada tahap persiapan ada beberapa hal yang harusdilakukan:

1) Merumuskan tujuan yang harus dicapai oleh siswa setelah proses

demonstrasi berakhir.

2) Mnyiapkan garis besar langkah-langkah demonstrasi yang akan

dilakukan.

3) Melakukan uji coba demonstrasi.

b. Tahap Pelaksanaan

1) Tahap Pembukaan

Page 50: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

33

Sebelum demonstrasi dilakukan ada beberapa hal yang harus

diperhatikan, di antaranya:

2) Mengatur tempat duduk yang memungkinkan semua siswa dapat

memerhatikan dengan jelas apa yang di demonstrasikan.

3) Mengemukakan tujuan apa yang harus dicapai oleh siswa.

4) Mengemukakan tugas-tugas apa yang harus dilakukan oleh siswa,

misalnya ditugaskan untuk mencatat hal-hal yang di anggap penting

dari pelaksanaan demonstrasi.

c. Langkah Pelaksanaan Demonstrasi

1. Mulailah demonstrasi dengan kegiatan-kegiatan yang merangsang

siswa untuk berfikir, misalnya melalui pertanyaan-pertanyaan yang

mengandung teka-teki sehingga mendorong siswa untuk tertarik

memerhatikan demonstrasi.

2. Ciptakan suasana yang menyejukkan dengan menghindari suasana

yang menegangkan. Yakinlah bahwa semua siswa mengikuti jalannya

demonstrasi dengan memerhatikan reaksi seluruh siswa. Berikan

kesempatan kapada siswa untuk secara aktif memikirkan lebih lanjut

sesuai dengan apa yang dilihat dari proses demonstrasi itu.

Apabila demonstrasi selesai dilakukan, proses pmbejaran perlu

diakhiri dengan memberikan tugas-tugas tertentu yang ada kaitannya

dengan pelaksanaan demonstrasi dan proses pencapaian tujuan

pembelajaran. Hal ini diperlukan untuk meyakinkan apakah siswa

memahami proses demonstrasi itu atau tidak. Selain memberikan

Page 51: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

34

tugas yang relevan, ada baiknya guru dan siswa melakukan evaluasi

bersama tentang jalannya proses demonstrasi itu untuk perbaikan

selanjutnya.

4. Kelebihan dan kekurangan Metode Demonstrasi

Sebagai suatu metode pembelajaran, demonstrasi memiliki

beberapa kelebihan diantaranya sebagai berikut :

1. Melalui metode demonstrasi, terjadinya verbalisme akan dapat dihindari

karena siswa disuruh langsung memerhatikan bahan pelajaran yang

dijelaskan.

2. Proses pembelajaran akan lebih menarik karena siswa tak hanya

mendengar, tetapi juga melihat peristiwa yang terjadi.

3. Dengan cara mengamati secara langsung, siswa akan memiliki

kesempatan untuk membandingkan antara teori dan kenyataan, dengan

demikian, siswa akan lebih meyakini kebenaran materi pembelajaran.

Selain beberapa kelebihan, metode demonstrasi juga memiliki

beberapa kelemahan, diantaranya :

1. Metode demonstrasi memerluikan persiapan yang lebih matang karena

tanpa persiapan yang memadai demonstrasi bisa gagal sehingga dapat

menyebabkan metode ini tidak efektif lagi. Untuk menghasilkan

pertunjukan suatu proses tertentu, guru harus beberapa kali mencobanya

terlebih dahulu sehingga dapat memakan waktu yang banyak.

Page 52: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

35

2. Demonstrasi memerlukan peralatan, bahan-bahan dan tempat yang

memadai yang berarti penggunaan metode ini memerlukan pembiayaan

yang lebih mahal dibandingkan dengan ceramah.

3. Demonstrasi memerlukan kemampuan dan keterampilan guru yang

khusus sehingga guru dituntut untuk bekerja lebih professional. Di

samping itu, demonstrasi juga memerlukan kemauan dan motivasi guru

yang bagus untuk keberhasilan proses pembelajaran siswa.

2.Kajian Pustaka

Demi menjaga kemungkinan kesamaan tema penelitian, maka

dalam hal ini peneliti akan mengurai serta menyebutkan beberapa

penelitian yang memiliki keterkaitan dengan tema penelitian yang akan

peneliti lakukan, terdapat lima pustaka yakni:

Skripsi yang berjudul, “Penerapan metode demonstrasi untuk

meningkatkan prestasi belajar IPA siswa kelas III MI Pesantren

Tanggung Kepanjen Kidul Blitar” oleh Siti Usriyah.Dalam skripsi ini,

Usriyah mencoba menggunakan metode demonstrasi untuk mengetahui

prestasi belajar siswa dapat meningkat pada pelajaran IPA pokok bahasan

sumber energi dan penggunaannya pada siswa kelas III Madrasah

Ibtidaiyah Pesantren kelurahan Tanggung Kecamatan Kepanjen Kidul

Kota Blitar.

Selanjutnya skripsi Masumah “Upaya meningkatkan hasil belajar

IPA tentang gaya melalui metode demonstrasi penelitian tindakan kelas

IV SDN Kertajaya 02 Rumpin Bogor” dalam skripsi tersebut metode

Page 53: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

36

yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan

kelas.Penelitian ini dilaksanakan sebagai upaya mengatasi permasalahan

pembelajaran yang terjadi di kelas.Metode ini dilakukan dengan empat

tahap yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan pengamatan serta

refleksi tindakan. Keempat tahapan tersebut merupakan siklus yang

berlangsung secara berulang dan dilakukan dengan menggunakan

langkah-langkah yang sama dan difokuskan pada pembelajaran yang

menggunakan metode demonstrasi.

Skripsi karya Syarianti Devi yang berjudul, “Penerapan metode

demonstrasi dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada meteri

pelajaran matematika materi bangun ruang (kudus dan balok) kelas IV

MIN Medan Tembung Kecamatan Medan Tembung”. Dalam skripsi ini

diuraikan agar pembelajaran matematika tidak lagi dianggap sebagai

mata pelajaran yang membosankan. Salah satu usaha yang dapat

dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan

memanfaatkan metode demonstrasi dalam proses pembelajaran karena

metode demonstrasi ini mengajak siswa untuk berperan aktif dalam

proses pembelajaran oleh karena itu pembelajaran tidak lagi bersifat

monoton

Skripsi dengan judul “penerapan metode demonstrasi dalam

pembelajaran FIQH materi haji bagi siswa kelas VIII di MTs N Kepoh

Delanggu Klaten tahun pelajaran 2016/2017”. Dalam skripsi ini

duraikan bahwa mata pelajaran fiqih merupakan materi pelajaran yang

Page 54: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

37

paling sulit .padahal materi tersebut tentang shoalt, puasa, zakat,

pengurusan jenazah, haji, dan umroh. Dimana materi tersebut merupakan

ajaran islam yang wajib bagi seluruh peserta didik. Mengingat banyaknya

pembahasan tentang fiqh, peneliti akan lebih focus meneliti pada bab haji

saja, untuk itu peneliti akan membahas tentang penerapan metode

demonstrasi dalam pembelajaran fiqh materi Haji bagi siswa kelas VIII

di MTs N Kepoh Delanggu Klaten Tahun Pelajaran 2016?2017.

Skripsi dengan judul “Pengaruh metode demonstrasi dalam

pembelajaran Pendidikan Agama Islam terhadap kemampuan gerakan

salat siswa kelas V SD N 1 Panggang Gunung Kidul”. Oleh Dimas Endar

Septian. Dalam skripsi ini menggunakan penelitian Quasi Eksperimental

(Eksperimen semu) desainnya adalah suatu penelitian yang mempunyai

kelompok control dan kelompok eksperimen. Populasi dalam penelitian

ini adalah seluruh siswa kelas V SD N I Panggang.Metode yang

digunkan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain

satu factor dan dua sampel. Satu factor yang dimaksud adalah

menggunakan metode demonstrasi pada mata materi gerakan

salat,sedangkan dua sampel adalah siswa kelas V nomor apsen 1-16%

(kelas Kontrol) dan siswa kelas V nomor apsen 16-31 (kelas

eksperimen).

Dari keseluruhan judul skripsi yang peneliti sebutkan diatas

kesemuanya memiliki relevansi ataupun berkaitan dengan tema

penelitian yang penulis ambil.titik perbedaannya adalah pada target serta

Page 55: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

38

lokasi penelitian, hal lain yang sangat mencolok perbedaannya adalah

terletak padamodel pembelajaran yang dipilih. Alasan peneliti

memaparkan penelitian di atas adalah untuk mendudukkan permasalah

tema kajian yang akan peneliti lakukan untuk tidsk memiliki kesamaan

secara plegiatif dengan skripsi yang sebelumnya.

Page 56: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

39

BAB III

PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Gambaran Umum Lokasi Madrasah Ibtidaiyah Darussalam Bantal Kec.

Bancak Kab. Semarang

Penelitian tindakan kelas ini dilakukan di Madrasah Ibtidaiyah

Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang. Madrasah ini terletak di

jalan Potrojiwo Desa Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang, berada di dekat

jalan raya dan disampingnya terdapat Masjid utama di Desa Bantal. Dilihat

dari letak geografisnya keberadaan MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab.

Semarang ini sangat mudah di akses dari berbagai kecamatan di wilayah

kecamatan bancak.

1. Identitas Madrasah

Tabel 3.1

Identitas Madrasah

(Sumber: Administrasi sekolah)

NO Identitas Keterangan

1. Nama madrasah MI Darussalam Bantal

2. No. Statistik 111233220120

3. Propinsi Jawa Tengah

4. Kabupaten Semarang

5. Kecamatan Bancak

6. Desa Bantal

7. Status madrasah Swasta

8. Akreditasi B

9. Tahun berdiri 1965

10 Bangunan milik Yayasan

11. Jarak ke kecamatan ± 6,7 km

12. Jarak ke kabupaten ± 42,9 km

13. Jumlah guru 8

Page 57: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

40

Tabel 3.2

Daftar Nama Guru MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab.

Semarang Tahun 2017/2018

No Nama L/P Jabatan

1. Muhlasin S.Pd.I P Kepala sekolah

2. Muhlisin Sap.I P Guru kelas VI

3. Siti Musiyam S.Pd.I L Guru kelas V

4. Siti Annisa’un S.PdI L Guru kelas IV

5. UswatunKhoiriyah S.Pd.I L Guru kelas III

6. Riska Fanti S.Pd L Guru kelas I

7. Indah Aryanto S.Pd.I P Guru kelas II

8. Slamet Aryanto S.Pd.I P Guru Olahraga

Keadaan peserta didik di MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab.

Semarang dari kelas I sampai kelas VI tahun pelajaran 2017/2018.

Tabel 3.3

Daftar jumlah peserta didik MI Darussalam Bantal Kec. Bancak

Kab. Semarang Tahun 2017/2018

Kelas Jumlah siswa

I 16

II 16

III 20

IV 15

V 14

VI 13

JUMLAH 94

2. Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec.

Bancak Kab. Semarang dengan jumlah 14 siswa. Terdiri dari 11

perempuan dan 3 laki-laki. Penelitian dilakukan pada semester satu tahun

pelajaran 2018/2019. Alasan yang paling mendasar pemilihan subjek

penelitian ini adalah peneliti melihat keaktifan dan hasil belajar siswa

kelas V kurang memuaskan, maka dari itu peneliti menggunakan metode

Page 58: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

41

pembelajaran demonstrasi, dengan metode ini peneliti berharap dapat

meningkatkan keaktifan dan hasil belajar IPA materi sifat-sifat cahaya

pada siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang.

Tabel 3.4

Daftar nama Siswa Kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak

Kab. Semarang

No. Nama Siswa Jenis kelamin

1. A.A.A Perempuan

2. A.A Perempuan

3. A.Q Perempuan

4. C.Z.P Perempuan

5. E.D.F Perempuan

6. M.F.S Laki-laki

7. M.Q.W Laki-laki

8. M.A.A Laki-laki

9. M.P.S Perempuan

10. N.N.D Perempuan

11. S.A.J Perempuan

12. S.A.D Perempuan

13. S.A Perempuan

14. S.A.N Perempuan

3. Waktu Penelitian

Penelitian ini dillaksanakan pada mata pelajaran IPA semester

genap tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua

siklus. Penelitian menggunakan jam mata pelajaran IPA sesuai jadwal

pelajaran IPA kelas V. Waktu pelaksanaan sebagai berikut:

Page 59: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

42

Tabel 3.5

Jadwal Penelitian

No Siklus Pelaksanaan Penelitian

1. Observasi awal Selasa 4 September 2018

2. Siklus I Jum’at, 7 September 2018

3. Siklus II Kamis, 13 September 2018

B. Pelaksanaan Penelitian

Penelitian Tindakan Kelas ini dilaksanakan dua siklus penelitian.

Masing-masing siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan,

pelaksanaan, pengamatan, danrefleksi. Sebelum mulai masuk pembelajaran

hasil belajar siklus I dan II diberikan, guru memberikan soal pra siklus

terlebih dahulu agar mengetahui peningkatan sebelum dan sesudah

memnggunakan strategi peta konsep siklus. Uraian dari kedua siklus tersebut

adalah sebagai berikut:

1. Deskripsi Pra Siklus

Pada tahap ini peneliti menggunakan nilai hasil belajara siswa mata

pelajaran IPA sebelum menggunakan media pembelajaran audio visual

untuk mengetahui kemampuan awal siswa kelas V MI Darussalam Bantal

Kec. Bancak Kab. Semarang. Tahun Pelajaran2017/2018. Berikut ini nilai

hasil belajar siswa sebelum menggunakan media pembelajaran audio

visual.

Page 60: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

43

Tabel 3.6

Nilai Pra Siklus

No. Nama Siswa Nilai

1. A.A.A 40

2. A. A 80

3. A.Q 40

4. C.Z 50

5. E.D 80

6. M.F.S 70

7. M.Q.W 40

8. M.A.A 70

9. M.P.S 30

10. N.N.D 70

11. S.A.J 30

12. S.A 50

13. S.A 30

14. S.A.N 70

Rata-rata nilai 53,5

KETERANGAN

Siswa yang sudah tuntas : 6 orang

Siswa yang belum tuntas : 8 orang

Hasil data yang diperoleh membuktikan banyaknya hasil belajar

siswa yang masih rendah yang berada pada presentase sebesar 57,1%

yang masih jauh dari kriteria ketuntasan minimal yang telah ditentukan.

Oleh karena itu, hasil data tersebut menjadi dasar bagi peneliti untuk

melaksanakan penelitian tindakan kelas dengan tujuan agar dapat

meningkatkan hasil belajar siswa yaitu dengan menerapkan metode

demonstrasi pada mata pelajaran IPA materi sifat-sifat cahaya di MI

Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang tahun pelajaran

2017/2018.

Page 61: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

44

2. Deskripsi Siklus I

a. Perencanaan (Planning)

Tahap ini mencakup kegiatan sebagai berikut:

1. Menyiapkan materi pelajaran yang akan disampaikan dan absensi.

2. Menyiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Standar kompetensi:Menerapkan sifat-sifat cahaya melalui

kegiatan membuat suatu karya/model.

Kompetensi dasar : Mendeskripsikan sifat-sifat cahaya.

Indikator :

a. Mengidentifikasi sifat-sifat cahaya.

b. Menjelaskan bahwa cahaya merambat lurus.

c. Menunjukkan cahaya menembus benda bening.

d. Menyebutkan benda-benda yang dapat menembus benda bening.

e. Menyimpulkan sifat-sifat cahaya.

3. Menyiapkan lembar-lembar observasi yang memuat aspek-aspek

4. pembelajaran yang menggunakan metode demonstrasi.

5. Menyiapkan media pembelajaran yang akan digunakan untuk

mendukung kegiatan pembelajaran dengan metode demonstrasi

6. Menyiapkan soal evaluasi yang akan digunakan untuk mengukur

hasil belajar siswa.

b. Tindakan (Action)

Page 62: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

45

Apersepsi guru terkait materi Tindakan kelas siklus

IBerlangsung pada hari jum’ar pada tahap ini mengiplementasikandari

rancangan pembelajaran yang telah disusun oleh peneliti yaitu guru

melaksanakan kegiatan pembelajaran IPA dengan metode

demonstrasi. Berikut ini langkah-langkah kegiatan siklus I.

1) Kegiatan Awal (15 menit)

a) Guru membuka pembelajaran dengan mengucapkan salam.

b) Guru mmbimbing siswa untuk berdoa bersama-sama.

c) Guru menanyakan kabar dan mengabsensi siswa.

d) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan

dicapai, materi yang akan dipelajari adalah materi sifat-sifat

cahaya.

2) Kegiatan Inti (30 menit)

a) Guru menjelaskan materi tentang sifat-sifat cahaya dengan

menggunakan media pembejaran audio visual kepada siswa

yang di tunjukan menggunakan LCD di depan kelas.

b) Guru meminta siswa untuk memperhatikan guru yang

sedang menjelaskan.

c) Guru menanyakan kepada siswa siapa yang belum faham

tentang materi yang sudah disampaik Guru membagikan

lembar soal evaluasi kepada masing masing siswa

d) Guru mempersilahkan siswa mengerjakan lembar soal

evaluasi.

Page 63: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

46

e) Guru meminta 2 orang siswa untuk maju kedepan

mencocokan lembar soal evaluasi yang sudah dikerjakan

siswa.

3) Kegiatan Penutup (15 menit)

a) Guru bersama siswa menyimpulkan tentang materi sifat-sifat

cahaya.

b) Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam

penutup dan berdoa bersama.

c. Pengamatan

Selama proses pembelajaran, peneliti meneliti secara langsung

melalui lembar pengamatan yang telah di susun. Lembar pengamatan

tersebut digunakan untuk mengetahui keterampilan guru dalam

melakukan pembelajaran menggunakan metode demonstrasi. Hasil

pengamatan akan di tulis di lembar pengamatan lapangan. Aspek-

aspek yang diamati pada lembar observasi sebagai berikut:

Table 3.7

Lembar observasi Guru siklus I

No. Aspek yang diamati Skor

3 2 1

Kemampuan guru membuka

pelajaran

1. Memeriksa kesiapan siswa √

2. Memberikan motivasi awal √

3. Memberikan apersepsi √

4. Menyampaikan tujuan

pembelajaran

Sikap guru dalam proses

pembelajaran

5. Kejelasan artikulasi suara √

6. Antusiasme dalam penampilan √

Page 64: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

47

7. Mobilitas posisi mengajar √

Penguasaan bahan belajar

8. Bahan belajar disajikan sesuai

dengan langkah-langkah yang

dibuat dalam RPP

9. Kejelasan dalam

menyampaikan materi ajar

10. Memiliki wawasan yang luas

dalam menyampaikan bahan

ajar

Kegiatan pembelajaran

11. Penyajian bahan pelajaran

sesuai sesuai dengan tujuan

atau indikator yang telah

ditetapkan

12. Penerapan metode

pembelajaran demonstrasi

13. Memiliki keterampilan dalam

merespon dan menanggapi

pertanyaan siswa

14. Ketepatan dalam penggunaan

alokasi waktu

Pemanfaatan sumber

belajar/ media pembelajaran

15. Menggunakan media secara

efektif dan efisien

16. Melibatkan siswa dalam

pemanfaatan media

Evaluasi pembelajaran

17. Penilaian relevan dengan

tujuan yang telah ditetapkan

18. Penilaian yang diberikan

sesuai dengan RPP

Kemampuan menutup

kegiatan pembelajaran

29. Meninjau kembali materi yang

telah diberikan

20. Memberikan kesempatan

bertanya dan menjawab

pertanyaan

21. Memberikan kesimpulan

kegiatan pembelajaran

Jumlah 45 12

Total 57

Kategori Baik

Page 65: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

48

Keterangan:

Skor Nilai Kategori total kinerja guru

3 = Baik 50 - 63 = Baik

2 = Cukup 36 – 49 = Sedang

1 = Kurang 22 – 35 = Kurang

Table 3.8

Nilai Evaluasi Siklus I

No. Nama Siswa Nilai

1. A.A.A 60

2. A.A 80

3. A.Q 80

4. C.Z.P 70

5. E.D.F 90

6. M.F.S 80

7. M.Q.W 60

8. M.A.A 70

9. M.P.S 50

10. N.N.D 80

11. S.A.J 60

12. S.A.D 60

13. S.A 50

14. S.A.N 80

Rata-rata nilai 69,2

c. Refleksi (Reflection)

Berdasarkan hasil penelitian pada siklus I dan sesuai

dengan rencana penelitian tindakan kelas, maka pada akhir

pembelajaran siklus pertama diadakan refleksi dari

pembelajaran yang telah dilaksanakan. Adapun hal-hal yang

menghambat pelaksanaan pembelajaran dan perlu adanya

perbaikan adalah:

Page 66: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

49

1. Adanya siswa yang kurang memperhatikan guru

2. Siswa belum berani mengemukakan pendapat dan harus

ditunjuk guru

3. Guru kurang mengikuti kegiatan pembelajaran yang sudah

di tulis di RPP

4. Guru yang kurang menguasai kelas terbukti masih banyak

siswa yang berbicara dengan teman saat pembelajaran

berlangsung

5. Guru kurang memperhatikan waktu pembelajaran, sehingga

sampai melebihi jam pelajaran.

Berdasarkan hal tersebut, peneliti perlu melakukan

tindakan kembali pada siklus II. Tujuan dari siklus II adalah

meningkatkan hasil belajar dari siklus I dan agar semua siswa

dapat memenuhi kriteria keberhasilan yang telah ditetapkan.

3. Deskripsi Siklus II

a. Perencanaan (Planning)

Tahap ini mencakup kegiatan sebagai berikut:

1) Menyiapkan materi pelajaran yang akan disampaikan dan absensi.

2) Menyiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).

Standar kompetensi : Menerapkan sifat-sifat cahaya

Kompetensi dasar : Mendeskripsikan sifat-sifat cahaya

Indikator :

a) Mengidentifikasi sifat-sifat cahaya

Page 67: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

50

b) Menjelaskan bahwa cahaya dapat dipantulkan

c) Menunjukkan cahaya dapat dibiaskan

d) Menyimpulkan sifat-sifat cahaya

3) Menyiapkan lembar observasi yang memuat aspek-aspek

pembelajaran yang menggunakan metode demonstrasi

4) Menyiapkan media pembelajaran yang akan digunakan untuk

mendukung kegiatan pembelajaran dengan metode demonstrasi

5) Menyiapkan lembar soal evaluasi yang akan digunakan untuk

mengukur hasil belajar siswa.

b. Tindakan (Action)

Tindakan kelas siklus II berlangsung pada hari kamis pada tahap

ini mengimplementasikan dari rancangan pembelajaran yang telah

disusun oleh peneliti yaitu guru melaksanakan kegiatan pembelajaran

IPA dengan metode demonstrasi. Berikut ini langkah-langkah kegiatan

siklus I.

1) Kegiatan Awal (15 menit)

a) Guru membuka pembelajaran dengan mengucapkan salam.

b) Guru mmbimbing siswa untuk berdoa bersama-sama.

c) Guru menanyakan kabar dan mengabsensi siswa.

d) Siswa mendengarkan dari sifat-sifat cahaya.

e) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai,

materi yang akan dipelajari adalah materi sifat-sifat cahaya.

Page 68: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

51

2) Kegiatan Inti (30 menit)

a) Guru menjelaskan materi tentang sifat-sifat cahaya dengan

menggunakan media pembejaran audio visual kepada siswa

yang di tunjukan menggunakan LCD di depan kelas.

b) Guru meminta siswa untuk memperhatikan guru yang sedang

menjelaskan.

c) Guru menanyakan kepada siswa siapa yang belum faham

tentang materi yang sudah disampaikan.

d) Guru membagikan lembar soal evaluasi kepada masing masing

siswa

e) Guru mempersilahkan siswa mengerjakan lembar soal evaluasi.

f) Guru meminta 2 orang siswa untuk maju kedepan mencocokan

lembar soal evaluasi yang sudah dikerjakan siswa.

3) Kegiatan Penutup (15 menit)

a) Guru bersama siswa menyimpulkan tentang materi sifat-sifat

cahaya.

b) Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam penutup

dan berdoa bersama.

c. Pengamatan

Selama proses pembelajaran, peneliti meneliti secara langsung

melalui lembar pengamatan yang telah di susun. Lembar pengamatan

tersebut digunakan untuk mengetahui keterampilan guru dalam

Page 69: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

52

melakukan pembelajaran menggunakan metode demonstrasi. Hasil

pengamatan akan di tulis di lembar pengamatan lapangan. Aspek-aspek

yang diamati pada lembar observasi sebagai berikut:

Table 3.9

Lembar Observasi Guru Siklus II

No. Aspek yang diamati Skor

3 2 1

Kemampuanguru membuka pelajaran

1. Memeriksa kesiapan siswa √

2. Memberikan motivasi awal √

3. Memberikan apersepsi √

4. Menyampaikan tujuan pembelajaran √

Sikapguru dalam proses pembelajaran

5. Kejelasan artikulasi suara √

6. Antusiasme dalam penampilan √

7. Mobilitas posisi mengajar √

Penguasaan bahan belajar

8. Bahan belajar disajikan sesuai dengan

langkah-langkah yang dibuat dalam RPP

9. Kejelasan dalam menyampaikan materi

ajar

10. Memiliki wawasan yang luas dalam

menyampaikan bahan ajar

Kegiatan pembelajaran

11. Penyajian bahan pelajaran sesuai sesuai

dengan tujuan atau indikator yang telah

ditetapkan

12. Penerapan metode pembelajaran

demonstrasi

13. Memiliki keterampilan dalam merespon

dan menanggapi pertanyaan siswa

14. Ketepatan dalam penggunaan alokasi

waktu

Pemanfaatan sumber belajar/media

pembelajaran

15. Menggunakan media secara efektif dan

efisien

16. Melibatkan siswa dalam pemanfaatan

media

Evaluasi pembelajaran

17. Penilaian relevan dengan tujuan yang

telah ditetapkan

Page 70: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

53

18. Penilaian yang diberikan sesuai dengan

RPP

Kemampuan menutup kegiatan

pembelajaran

19. Meninjau kembali materi yang telah

diberikan

20. Memberikan kesempatan bertanya dan

menjawab pertanyaan

21. Memberikan kesimpulan kegiatan

pembelajaran

Jumlah 57 4

Total 61

Kategori Baik

Table 3.10

Nilai Evaluasi Siklus II

No. Nama Siswa Nilai

1. A.A.A 80

2. A.A 90

3. A.Q 100

4. C.Z.P 100

5. E.D.F 100

6. M.F.S 90

7. M.Q.W 70

8. M. A.A 80

9. M.P.S 60

10. N.N.D 90

11. S.A.J 80

12. S.A.D. 60

13. S.A 90

14. S.A.N 100

Rata-rata nilai 85

Keterangan

Skor Nilai kategori total kinerja guru

3 = Baik 50 - 63 = Baik

2 = Cukup 36- 49 = Sedang

1 = Kurang 22 – 35 =kurang

Page 71: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

54

d. Refleksi

Hasil pengamatan dari penelitian siklus II sudah mengalami

peningkatan yang cukup baik dibandingkan pengamatan siklus I. siswa

antusias dalam pembelajaran menggunakan media pembelajaran audio

visual. Hal ini dapat terlihat siswa memperhatikan guru dan lebih serius

menjawab pertanyaan guru yang berisi materi pembelajaran.

Berdasarkan nilai pada tes evaluasi bahwa nilai yang di dapatkan lebih

baik dari siklus I. pelajaran sislus II telah mencapai tujuan yang

diharapkan yaitu keaktifan siswa, proses pembelajaran yang

menyenangkan siswa antusias dalam mengikuti pembelajaran dan

peningkatan hasil belajar. Selain itu nilai yang diperoleh siswa telah

mencapai KKM dan siswa telah mencapai kriteria klasikal sebesar 95%

dari jumlah siswa. Hal ini telah menu jukan bahwa tindakan yang

ditelah mencapai hasil yang bagus. Untuk itu peneliti dirasa telah cukup

dan berhenti pada siklus II.

Page 72: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

55

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Paparan Siklus

1. Deskripsi Pra Siklus

Sebelum kegiatan penelitian dilakukan, peneliti melakuakan

observasi terlebih dahulu di MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab.

Semarang. Berdasarkan hasil observasi, diperoleh data mengenai

kondisi pembelajaran di MI Darussalam Bantal. Proses pembelajaran

yang berlangsung masih terpusat pada guru, siswa kurang aktif dan

strategi pembelajaran yang digunakan masih tradisional. Siswa juga

masih kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran yang di tunjukkan

dengan masih banyak siswa yang berbicara sendiri ketika guru sedang

menjelaskan materi serta kurangnya minat siswa untuk mengajukan

pertanyaan kepada guru.

Data yang diperoleh dari observasi menunjukkan bahwa hasil tes

formatif siswa pada mata pelajaran IPA materi sifat-sifat cahaya masih

banyak yang belum dapat mencapai nilai KKM sebesar 70. Berikut ini

adalah daftar nilai hasil belajar pra siklus siswa kelas V MI Darussalam

Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang:

Page 73: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

56

Tabel 4.1

Nilai Pra Siklus

No. Nama Siswa KKM Nilai Keterangan

1. A.A.A 70 40 Belum tuntas

2. A.A 70 80 Tuntas

3. A.Q. 70 40 Belum tuntas

4. C.Z.P 70 50 Belum tuntas

5. E.D.F 70 80 Tuntas

6. M.F.S 70 70 Tuntas

7. M.Q.W 70 40 Belum Tuntas

8. M.AA. 70 70 Tuntas

9. M.P.S 70 30 Tuntas

10. N.N.D 70 70 Belum tuntas

11. S.A.J 70 30 Belum Tuntas

12. S.A.D 70 50 Belum tuntas

13. S.A 70 30 Belum tuntas

14. S.A.N 70 70 Tuntas

Nilai tertinggi 90

Nilai terendah 30

Rata-rata 53,5

Keterangan

Tuntas : 6 siswa

Belum tuntas : 8 siswa

Dari tabel diatas terlihat bahwa nilai pra siklus menunjukkan dari

14 siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab. Semarang

tahun pelajaran 2017/2018 dengan standar KKM 70 hanya 42,8% (6

siswa). Yang tuntas, sedangkan 57,1% (8 siswa) belum tuntas.

Page 74: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

57

2. Deskripsi Data Siklus I

Penelitian siklus I dilaksanakan pada hari jum’at, 7 September

2018. Pelajaran berlangsung selama 70 menit (2 x 35 menit). Materi

pokok yang diajarkan pada siklus I adalah sifat-sifat cahaya. Hasil

pengamatan pada siklus I, peneliti mendapat gambaran bahwa para

siswa terlihat antusias dalam mengikuti pembelajaran dengan metode

demonstrasi. Meskipun belum semua siswa memperhatikan penjelasan

guru dan juga belum aktif apabila diberi kesempatan untuk bertanya

pada guru. Akan tetapi dalam proses pelaksanaan pembelajaran sudah

dianggap cukup baik dan lancar. Nilai hasil belajar siswa pada siklus I

dapat dilihat pada tabel 4.2

Table 4.2

Nilai evaluasi siklus I

No. Nama Siswa KKM Nilai Keterangan

1. A.A.A 70 60 Belum tuntas

2. A.A 70 80 Tuntas

3. A.Q 70 80 Tuntas

4. C.Z.P 70 70 Tuntas

5. E.D.F 70 90 Tuntas

6. M.F.S 70 80 Tuntas

7. M.Q.W 70 60 Belum tuntas

8. M.A.A 70 70 Tuntas

9. M.P.S 70 50 Belum Tuntas

10. N.N.D 70 80 Tuntas

11. S.A.J 70 60 Belum Tuntas

12. S.A.D 70 60 Belum Tuntas

13. S.A 70 50 Belum Tuntas

14. S.A.N 70 80 Tuntas

Nilai paling tinggi 90

Nilai paling rendah 50

Rata-rata 69,2

Page 75: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

58

Keterangan:

Tuntas : 8 siswa

Belum tuntas : 6 siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

Persentase ketuntasan =

x 100%

=

x 100%

= 57,1%

Berdasarkan tabel 4.2 menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang

dicapai siswa pada siklus I mencapai 69,2% dan jumlah siswa kelas V

siswa yang tuntas belajar mencapai KKM terdapat 8 siswa (57,1%)

sedangkan siswa yang belum tuntas 6 siswa (42,8%). Siklus I ini

secara klasikal pembelajaran belum tuntas belajar, karena siswa yang

memperoleh nilai ≥ 70 (nilai KKM) hanya mencapai 57,1% dari

jumlah siswa secara keseluruhan. Hasil persentase belum mencapai

indikator keberhasilan yaitu ≥ 85% dari seluruh siswa tuntas

belajarnya, jadi harus dilaksanakan siklus selanjutnya yaitu siklus II

pada waktu yang telah ditentukan.

3. Deskripsi Siklus II

Penelitian siklus II dilaksanakan pada hari kamis, 13 September

2018. Pembelajaran berlangsung selama 70 menit (2 x 35 menit).

Materi pokok yang diajarkan pada siklus II adalah sifat-sifat cahaya.

Kelemahan-kelemahan yang terjadi pada siklus I diperbaiki pada siklus

II. Hasil pengamatan pada siklus II. Penelitian mendapat gambaran

Page 76: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

59

bahwa guru mampu mengamati permasalahan siklus I. Nilai hasil

belajar siswa siklus II dapat dilihat di tabel 4.3

Tabel 4.3

Nilai evaluasi siklus II

No. Nama Siswa KKM Nilai Keterangan

1. A.A.A 70 80 Tuntas

2. A.A 70 90 Tuntas

3. A.Q 70 100 Tuntas

4. C.Z.P 70 100 Tuntas

5. E.D.F 70 100 Tuntas

6. M.F.S 70 90 Tuntas

7. M.Q.W 70 70 tuntas

8. M.A.A 70 80 Tuntas

9. M.P.S 70 70 Tuntas

10. N.N.D 70 60 Belum Tuntas

11. S.A.J 70 80 Tuntas

12. S.A.D 70 60 Belum tuntas

13. S.A 70 90 Tuntas

14. S.A.N 70 100 Tuntas

Nilai paling tinggi 100

Nilai paling rendah 60

Rata-rata 85

Kererangan:

Tuntas : 12 siswa

Belum tuntas : 3 siswa

Persentase ketuntasan dihitung berdasarkan rumus berikut:

Persentase ketuntasan =

x 100%

=

x 100%

= 85,7%

Tabel 4.3 menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang dicapai siswa

pada siklus II 85. siswa yang sudah tuntas belajar terdapat 12 siswa

(85,7%), sedangkan yang belum tuntas belajar 2 siswa (14,2%).

Page 77: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

60

Berdasarkan data tersebut menujjukkan bahwa pada siklus II

pembelajaran sudah dianggap tuntas karena sudah mencapai kriteria

ketuntasan klasikal yang telah ditetapkan yaitu ≥ 85% dari jumlah

siswa memperoleh nilai ≥ 85 pembelajaran pada siklus II dianggap

berhasil sehingga penelitian dihentikan sampai siklus II.

B. Pembahasan

Berdasarkan analisis pengumpulan data maka diperoleh

kesimpulan tentang data hasil belajar siswa. Rekapitulasi hasil belajar

siswa dapat dilihat tabel 4.4 berikut:

Tabel 4.4

Nilai rekapitulasi per siklus

No. Nama Siswa Pra siklus Siklus I Siklus II

1. A.A.A 40 60 80

2. A.A 80 80 90

3. A.Q 40 80 100

4. C.Z.P 50 70 100

5. E.D.F 80 90 100

6. M.F.S 70 80 90

7. M.Q.W 40 60 70

8. M.A.A 70 70 80

9. M.P.S 30 50 60

10. N.N.D 70 80 90

11. S.A.J 30 60 80

12. S.A.D 50 60 60

13. S.A 30 50 90

14. S.A.N 70 80 100

Rata-rata 53,5 69,2 85

Berdasarkan data rekapitulasi di atas dapat diketahui bahwa terjadi

peningkatan nilai rata-rata hasil belajar siswa dari pra siklus sebesar 53,5

ke siklus I yang meningkat menjadi 69,5. Pada siklus II juga terjadi

peningkatan nilai rata-rata jika dibandingkan dengan siklus I menjadi

Page 78: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

61

sebesar 85. Berdasarkan data tersebut maka dapat diketahui bahwa

pelaksanaan penelitian tindakan kelas melalui metode demonstrasi siklus

berhasil meningkat hasil belajarnya.

Tabel 4.5

Rekapitulasi Hasil Belajar Siswa Pra Siklus. Siklus I siklus II

Siklus Rata-rata Kategori Jumlah Persentase

Pra siklus

53,5

Tuntas 6 siswa 42,8%

Belum tuntas 8 siswa 57,1%

I

69,2

Tuntas 8 siswa 57,1%

Belum tuntas 6 siswa 42,8%

II

85

Tuntas 12 siswa 85,7%

Belum tuntas 2 siswa 14,2%

Berdasarkan tabel 4.2 dapat dilihat bahwa adanya peningkatan hasil

belajar siswa setelah dilakukan tindakan. Peningkatan hasil belajar siswa

dalam proses pembelajaran dengan menggunakan metode demonstrasi .

Tabel 4.5 menunjukkan bahwa hasil belajar siswa pada siklus I

terdapat 7 siswa (50%) tuntas belajar dan 6 siswa (42,8%) belum tuntas

belajar dengan nilai rata-rata 69,2%. Berdasarkan hasil tersebut belum

memenuhi kriteria ketuntasan yang telah ditetapkan, maka penelitian

dilanjutkan pada siklus II dengan materi dan waktu yang berbeda.

Hasil belajar siklus II diperoleh data 12 siswa (85,7%) tuntas

belajar dan 2 siswa (14,2%) belum tuntas belajar dengan nilai rata-rata 85.

Page 79: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

62

Berdasarkan perolehan nilai tersebut, dapat diketahui bahwa hasil belajar

dari siklus I ke siklus II terjadi peningkatan.

Pelaksanaan pembelajaran siklus II sudah memenuhi kriteria

ketuntasan belajar yang telah ditetapkan yaitu 85% dari jumlah seluruh

siswa sudah tuntas belajar sehingga penelitian tindakan kelas dihentikan

pada siklus II ini. Siswa yang belum tuntas pada siklus II akan diberikan

mandiri berupa latihan-latihan atau remedial yang di pantau oleh guru

sehingga diharapkan semua siswa dapat tuntas belajar.

Pembahasan tersebut dapat digambarkan dengan menggunakan

grafik 4.1

Grafik 4.1 Diagram Ketuntasan Belajar Pra Siklus, Siklus I, Siklus II.

(Sumber Data Primer)

Gambar 4.1 menunjukkan bahwa hasil belajar siswa setelah

diterapkan metode Demonstrasi terjadi peningkatan dari Pra Siklus 42,8%

siswa tuntas belajar ke Siklus I menjadi 57,1% siswa tuntas belajar.

0.00%

10.00%

20.00%

30.00%

40.00%

50.00%

60.00%

70.00%

80.00%

90.00%

Prasiklus Siklus I Siklus II

Page 80: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

63

Kemudian diadakan lagi Siklus II dan meningkatkan hasil belajar sebesar

85,7%.

Didapatkan siswa yang berusaha aktif pada setiap pembelajaran

akan tetapi siswa tersebut belum bisa mendapatkan nilai sesuai KKM.

Siswa tersebut tetap harus mendapatkan remedial. Remedial dapat

dilakukan dengan menambah waktu belajar siswa atau memberikan soal-

soal pada siswa tersebut.

Hasil penelitian ini sesuai dengan Budi Kurniawan (2013), dalam

penelitiannya menunjukkan bahwa penggunaan metode demonstrasi dapat

meningkatkan hasil belajar siswa, pada kondisi awal persiklus, perolehan

hasil belajar siswa kelas V SDN 03 Pelabai Kabupaten Lebong dalam mata

pelajaran IPA, hasil siklus I rata-rata 7,125 dengan ketuntasan klasikal

62,5% meningkat pada siklus II menjadi 8,2 dengan ketuntasan klasikal

sebesar 87,5%. Dari analisis data menunjukkan pada siklus I data hasil

aktivitas guru sebesar 31,5 dengan kategori baik dan meningkat pada

siklus II sebesar 35 dengan kategori baik. Dengan demikian dapat

disimpulkan bahwa penerapan metode demonstrasi dapat meningkatkan

hasil belajar siswa dan meningkatkan keaktifan guru dan siswa, khususnya

siswa kelas V SDN 03 Pelabai Kabupaten Lebong.

Page 81: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

64

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh peneliti diperoleh kesimpulan

bahwa pembelajaran dengan menerapkan metode demonstrasi dapat

meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran IPA materi sifat-sifat

cahaya pada siswa kelas V MI Darussalam Bantal Kec. Bancak Kab.

Semarang tahun pelajaran 2017/2018. Hal ini dapat dilihat dari hasil yang

diperoleh siswa pada nilai siklus I yaitu siswa yang tuntas KKM sebanyak 8

siswa dan yang tidak tuntas 6 siswa, dengan nilai rata-rata kelas 69,2 dan

persentase ketuntasan siswa 57,1%, selanjutnya pada siklus II siswa mampu

menunjukkan peningkatan hasil belajar yang baik yaitu siswa yang

memperoleh nilai di atas KKM sebanyak 12 siswa dan yang tidak tuntas 2

siswa, dengan nilai rata-rata 85 dan persentase ketuntasan siswa 85,7%

B. Saran

Dari hasil penelitian yang telah diuraikan peneliti diatas serta simpulan,

maka peneliti akan menuliskan beberapa saran yang dapat dijadikan sebagai

bahan pertimbangan guru ketika melaksanakan pembelajaran dikelas:

1. Bagi Siswa

a. Sebaiknya siswa selalu aktif saat mengikuti pembelajaran

b. Sebaiknya siswa memperhatikan dan fokus saat pembelajaran IPA.

Page 82: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

65

2. Bagi Guru

a. Guru sebagai mediator dan motivator bagi siswa sangat

mempengaruhi kemajuan siswa. Oleh sebab itu guru harus

pandai memilih metode pembelajaran agar siswa menjadi

tertarik dan senang dalam menerima materi pembelajaran

IPA.

b. Untuk siswa yang belum tuntas dalam pembelajaran

diperlukan pendampingan, motivasi serta bimbingan dalam

belajar yang khusus dari siswa lainnya. Seperti dilakukan

remedial, pengulangan materi, dan sebagainya.

3. Bagi Madrasah

Sebaiknya sekolah menambah atau lebih melengkapi sarana

pembelajaran yang ada di sekolah, untuk menunjang proses

pembelajaran IPA. Seperti media, sumber belajar, dan lain-lain.

Page 83: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

66

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. 2008. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Arikunto, Suharsimi. dkk. 2014. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Aulia, Khanza. 2013. Pengertian Sifat-sifat Cahaya. www.Juraganles.com.diunduh

30 agustus 2018.

Daryanto, 2016. Media Pembelajaran. jogyakarta: Gava Media.

Departemen Pendidikan Nasional. 2006. Strategi Pembelajaran Yang Mengaktifkan Siswa.

Jakarta: Depdiknas

Kurniasari imas & Relin Sari. 2005. Model Pembelajaran. jogja: Kata Pena.

Kurniawan, Budi. 2013. Penggunaan Metode Demonstrasi untuk Meningkatkan Hasil

Pembelajaran IPA pada Materi Gaya Magnet Siswa Kelas V. Pelabai: Pelabai

Majid, Abdul. 2013. Strategi Pembelajaran. Bandung: Remaja Kosda Karya.

Mulyasa. 2006. Kurikulum yang disempurnakan. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Ngalim, Purwanto. 1195. Psikologi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosda karya.

Rahyubi, Heri. 2011. Teori-teori Belajar dan Aplikasi Pembelajaran Motorik. Majalengka:

Nusa media.

Rositawaty S. dkk.2008. IPA Saling Tema 5 untuk SD/MI Kelas V. Jakarta: Pusat

Pembukuan. Departemen Pendidikan.

Sagala, Syaiful. 2003. Konsep dan Makna Pembelajaran untuk Membantu Memecahkan

Problematika Belajaran dan Mengajar. Bandung: Alfabeta Bandung.

Sudirman. 1992. Ilmu Pendidikan. Bandung: Remaja Kosda Karya.

Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta:

Kencana Prenada Media Grup.

Usman, Basyiruddin. 2002. Media pembelajaran. Padang: Ciputat Pers.

Vina, Irma. 2013. Sifat-sifat Cahaya. www.Irmavina2blog.wordpress.com. diunduh pada 30

Agustus 2018.

Wardhani, IGAK. Kuswaya wihardit. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Tangerang Selatan:

Universitas Terbuka.

Page 84: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

67

LAMPIRAN

Page 85: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

68

Page 86: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

69

Page 87: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

70

Page 88: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

71

Page 89: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

72

Page 90: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

73

Page 91: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

74

Page 92: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

75

Page 93: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

76

Page 94: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

77

Page 95: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

78

Page 96: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

79

Page 97: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

80

Page 98: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

81

Page 99: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

82

Page 100: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

83

Page 101: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

84

Page 102: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

85

Page 103: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

86

Page 104: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

87

Page 105: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

88

Page 106: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

89

Page 107: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

90

Page 108: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

91

Page 109: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

92

Page 110: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

93

Page 111: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

94

Page 112: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

95

Page 113: PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SIFAT ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6378/1/skripsi...mereka. Seperti firman Allah SWT dan Al-Qur’an surat Al Mujadalah Ayat 11: õالل

96