Penentuan Parameter Motor Induksi Tiga Fasa

download Penentuan Parameter Motor Induksi Tiga Fasa

of 27

description

parameter motor induksi tiga fasa

Transcript of Penentuan Parameter Motor Induksi Tiga Fasa

RINGKASAN

Motor induksi tiga fasa merupakan motor listrik arus bolak-balik yang paling banyak digunakan dalam dunia industri. Kerusakan pada bagian motor akan mempengaruhi proses produksi pada industri dan jasa transportasi. Oleh karena itu, deteksi kerusakan dini sangat dibutuhkan untuk menghindari kerusakan yang lebih parah. Adapun metode-metode yang menjadi parameter penentuan motor induksi tersebut adalah, metode tes hubung singkat (rotor tertahan), metode tes beban nol, dan metode percobaan tahanan DC. Dalam tulisan ini terdapat pula contohsoaldan program bahasa C yang terkait dengan metode-metode tersebut.

KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Illahi Robbi, Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan jurnal ini yang kami beri judul Penentuan Parameter Motor Induksi Tiga Fasa.Di dalam jurnal ini kami membahas tentang metode-metode penentuan parameter motor induksi tiga fasa, yang pada intinya berfungsi untuk mendeteksi kerusakan-kerusakan dini dalam motor induksi, agar tidak terjadi kerusakan yang lebih parah dalam motor tersebut dan tidak mengganggu proses produksi dalam industri atau pun pada jasa transportasi.Jurnal ini kami tujukan pula untuk memenuhi tugas mata kuliah Mesin Listrik. Terima kasih kepada bapak Sofyan Yahya yang telah membimbing kami sehingga kami dapat menyelesaikan jurnal ini, terima kasih pula untuk keluarga kami yang telah banyak membantu dalam segi moril maupun materil.Semoga jurnal yang kami tulis dapat bermanfaat untuk yang membacanya serta dapat di aplikasikan pada hal-hal yang terkait. Mohon maaf apabila ada kesalahan kesalahan dan ketidak sempurnaan penulisan, oleh karena itu kritik dan saran sangat kami harapkan untuk menjadikan kami lebih maju lagi dan dapat memajukan Polteknik Negeri Bandung.

Bandung, Desember 2012

Penulis

DAFTAR ISI

Abstrak.............................................................................................................. 1Kata Pengantar................................................................................................... 2Daftar Isi............................................................................................................ 3Daftar Gambar................................................................................................... 4Daftar Tabel....................................................................................................... 5BAB I. Pendahuluan.......................................................................................... 6BAB II. Landasan Teori..................................................................................... 7BAB III. Penentuan Parameter Motor Induksi Tiga Fasa.................................... 93.1 Percobaan Hubung Singkat (Rotor Tertahan)................................... 93.2 Percobaan Tanpa Beban (Beban Nol)............................................. 123.3 Percobaan Tahanan DC.................................................................. 14BAB IV. Soal dan Pemograman........................................................................ 174.1 Soal-soal dan Pembahasan.............................................................. 174.2 Pemograman (Bahasa C)................................................................. 22BAB V. Kesimpulan......................................................................................... 26Daftar Pustaka.................................................................................................. 27

DAFTAR GAMBAR

1. Rangkaian Ekivalen Motor Induksi....................................................... 72. Percobaan Rotor Ditahan...................................................................... 103. Rangkaian Ekivalen Pada Saat Beban Nol............................................ 134.1 Kumparan Hubung Bintang (Y)............................................................ 154.2 Kumparan Hubung Delta ()................................................................ 15

DAFTAR TABEL

1. Cara/metode berdasarkan pengalaman dan praktek (rule of thumb) untuk menentukan besarnya reaktansi stator dan rotor................................................................... 12

BAB IPENDAHULUAN

Motor induksi tiga fasa ukuran kecil maupun besar banyak digunakan dalam industri. Motor induksi pun memiliki karakteristik yang berbeda. Dengan diketahuinya karakteristik suatu motor maka pemilihan motor untuk penggerak beban ataupun untuk industri dapat dilakukan secara tepat. Namun, karakteristik tersebut hanya dapat diketahui jika parameter motor yang bersangkutan juga diketahui. Parameter tersebut mencakup tahanan stator, arus magnetisasai rugi gesekan, kerugian karena impedansi, reaktansi bocor stator, reaktansi magnetisasi dan tahanan inti besi. Nilai parameter tersebut tidak akan ditemukan pada pelat nama (name plate) sebuah motor. Oleh karena itu untuk mengetahuinya perlu dilakukan pengujian pada motor tersebut yang mencakup percobaan hubung singkat (rotor tertahan), percobaan tanpa beban (beban nol), dan percobaan tahanan DC.Biasanya sebuah motor dapat menarik arus sekitar 5 hingga 7 kali dari arus nominal selama pengasutan. Apabila torka beban selama pengasutan dan inersia beban motor tidak besar, proses pengasutanhanya membutuhkan waktu yang singkat, dengan demikian temperatur motor tidak melebihi batas yang diizinkan. Dalam aplikasi tersebut motor dapat diasut langsung ke jala-jala dan ini biasanya diperuntukkan untuk motor-motor berukuran kecil dan tidak demikian halnya untuk motor-motor besar. Apabila torka beban selama pengasutan tinggi atau inersia bebannya yang tinggi, maka proses pengasutan akan membutuhkan waktu yang cukup lama. Jika motor menarik arus yang besar selama pengasutan, maka akan mengakibatkan kerusakan pada motor akibat pemansan lebih. Arus asut yang tinggi juga dapat mengakibatkan terjadinya drop tegangan yang besar pada jaringan. Dengan demikian metode pengasutan secara tepat perlu diterapkan untuk motor berkapasitas besar guna mengurangi arus asut dan drop tegangan.

BAB IILANDASAN TEORI

Rangkaian ekivalen motor induksi. Gambar 1(a) memperlihatkan rangkaian ekivalen per fasa dari motor induksi, sedangkan Gambar 1(b) merupakam rangkaian ekivalen alternatif.

(a) (b)Gambar 1. Rangkaian ekivalen motor induksiKeterangan gambar:R1 = tahanan statorX1 = reaktansi bocor statorR2 = tahanan rotor mengacu ke statorX2 = reaktansi bocor rotor mengacu ke statorRc = tahanan inti besiXm = reaktansi magnetisasiI1 = arus statorI2 = arus rotor mengacu ke statorV = tegangan sumberE1 = tegangan induksi stator

Parameter dari rangkaian ekivalen Rc , Xm , R1 , X1 , X2 dan R2 dapat ditentukan berdasarkan hasil percobaan hubung singkat (rotor tertahan), percobaan tanpa beban (beban nol), percobaan tahanan DC.

Percobaan hubung singkat (rotor tertahan) pada motor induksi, seperti percobaan hubung singkat pada transformator, yang hasilnya memberikan informasi kerugian karena impedansi. Pada tes ini rotor ditahan sehingga motor tidak bisa berputar untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan selama melakukan percobaan biasanya tegangan yang di berikan hanya 15% sampai 20% dari tegangan normal motor, sedangkan untuk mendapatkan nilai parameter motor, tetap berdasarkan nilai nominalnya dengan melakukan konversi dari hasil pengukuranPercobaan tes tanpa beban (beban nol) pada motor induksi, seperti percobaan tanpa beban pada transformator, yang hasilnya memberikan informasi nilai arus magnetisasi dan rugi gesekan. Tes ini dilakukan dengan memberikan tegangan tiga fasa seimbang pada belitan stator pada rating frekuensinya. Bagian rotor pada kondisi pengtesan jangan terhubung dengan beban mekanis, rugi daya yang terukur pada kondisi tes tanpa beban disebakan rugi inti, rugi gesekan dan angin. Percobaan tahanan DC pada motor induksi, untuk memperoleh harga R1. Percobaan ini dilakukan dengan menghubungkan sumber tegangan DC (VDC) pada 2 terminal inpit dan arus DC-nya (IDC) lalu diukur. Disini tdak mengalir arus rotor karena tidak ada tegangan yang terinduksi. Hasil pengetesan terhadap motor ini selain untuk menentukan parameter, dapat dimanfaatkan juga untuk meggambarkan diagram lingkaran. Rugi-rugi tembaga stator dan rotor dapat dipisahkan dengan menggambarkan garis torsi.

BAB IIIPENENTUAN PARAMETER MOTOR INDUKSI TIGA FASA

Parameter rangkaian ekivalen dapat dicari dengan melakukan pengukuran pada percobaan hubung singkat (rotor tertahan), percobaan tanpa beban (beban nol) dan percobaan tahanan DC. Dengan penyelidikan pada setiap rangkaian ekivalen, percobaan tanpa beban motor induksi dapat disimulasikan dengan memaksimalkan tahanan rotor . Hal ini bisa terjadi pada keadaan normal jika selip dalam nilai yang minimum. Selip yang mendekati nol terjadi ketika tidak ada beban mekanis dan mesin dikatakan dalam keadaan berbeban ringan. Pengukuran hubung singkat (rotor tertahan) dilakukan dengan menahan rotor tetap diam. Pada kondisi ini selip bernilai 1 yang merupakan nilai selip tertinggi untuk kondisi motor, jadi nilaibernilai minimum. Untuk menetukan bentuk rangkaian ekivalen, pola fluksi dianggap sinusoida, demikian rugi-rug yang diukur proporsional terhadap fluksi utama dan kejenuhan diabaikan.

3.1 Percobaan Hubung Singkat (Rotor Tertahan)Pada percobaan ini, rotor ditahan sehingga tidak dapat berputar. Pada Gambar 2 menunjukan pengawatan untuk percobaan hubung singkat (rotor tertahan). Untuk melakukan percobaan rotor ditahan ini, tegangan AC dihubungkan ke stator, dan arus yang mengalir diatur mendekati nilai beban penuh. Apabila arus pada kondisi nilai beban penuh, selanjutnya ukur tegangan, arus, dan daya yang mengalir ke motor. Rangkaian ekivalen untuk percobaan ini diperlihatkan pada bahwa, Gambar 2(b).Perhatikan di karenakan rotor tidak bergerak, slip s = 1 dan dengan demikian justru sama dengan R2 ( nilainya sangat kecil ). Karena kecilnya nilai R2dan X2 hampir seluruh arus input akan mengalir akan mengalir melaluinya, dibandingkan dengan arus yang mengalir melalui Xmyang nilainya jauh lebih besar. Oleh karena itu , rangkaian pada kondisi ini terliahat seperti kombinasi seri X1, R1, X2 dan R2. Bagaiamana pun juga terdapat suatu masalah dengan percobaan ini. Pada operasi normalnya frekuensi stator merupakan frekuensi jala-jala dari sistem tenaga (50/60 Hz). Pada kondisi asut, frekuensi rotor juga sama dengan frekuensi jala-jala. Akan tetapi, pada kondisi operasi normalnya, slip sebagian besar motor hanya bernilai 2-4%, dan frekuensi rotor dihasilkan berada pada rentang 1-3Hz. Ini akan menimbulkan suatu masalah karena frekuensi jala-jala tidak mempresentasikan kondisi operasi normal dari rotor.

Untuk mengatasi hal ini biasanya diambil nilai kompromi, yakni dengan menggunakan frekuensi sebesar 25% atau kurang dari frekuensi nominalnya.

Gambar 2. Percobaan rotor ditahan untuk motor induksi :(a) Rangakaian percobaan. (b) Rangkaian ekivalen motor.Setelah catu daya dihubungkan ke motor, secepatnya atur besarnya arus yang mengalir ke motor kira-kira pada nilai nominalnya, kemudian ukur daya masuk, tegangan, dan arus sebelum rotor mengalami banyak pemanasan. Daya masuk ke motor diberikan melalui persamaan berikut :

Jadi faktor daya rotor ditahan dapat diperoleh melalui persamaan berikut :

Pada saat pengetesan juga dilakukan pencatatan nilai arus yang terukur.

IhsN = Arus hubung singkat diperoleh saat tegangan normal diberikan.Ihs = Arus hubung singkat diperoleh saat tegangan pengujian diberikan.Rugi tembaga total = Whs Winti

Sayangnya, tidak ada cara yang sederhana untuk memisahkan kontribusi reaktansi stator dan rotor satu dengan lainnya. Selama bertahun-tahun, pengalaman telah menunjukan bahwa motor-motor dengan tipe desain tertentu memiliki perbandingan tertentu antara reaktansi stator dan rotornya. Hasil pengalaman tersebut dirangkum pada Tabel 1.Tabel 1. Cara/metode berdasarkan pengalaman dan praktek (rule of thumb) untuk menentukan besarnya reaktansi stator dan rotor.Desain rotorX1 dan X2 sebagai fungsi dari XLR

X1X2

Rotor belitan0,5 XLR0,5 XLR

Desain A0,5 XLR0,5 XLR

Desain B0,4 XLR0,6 XLR

Desain C0,3 XLR0,7 XLR

Desain D0,5 XLR0,5 XLR

3.2 Percobaan Tanpa Beban (Beban Nol)Motor induksi dalam keadaan beban nol dibuat dalam keadaan berputar tanpa memikul beban pada rating tegangan dan frekuensinya. Besar tegangan yang digunakan ke belitan stator perfasanya adalah V1 (tegangan nominal), arus masukan sebesar I0 dan dayanya P0. Nilai ini semua di dapatkan dengan melihat alat ukur pada saat percobaan beban nol. Dalam percobaan beban nol, kecepatan motor induksi mendekati kecpatan sinkronnya. Diaman besar s 0, sehingga sehinngga besar impedansi total bernilai tak berhingga yang menyebabkan arus I2 pada Gambar 3(a) bernilai nol sehingga rangkaian ekivalen motor induksi pada pengukuran beban nol ditunjukan pada Gambar 3(b). Namun karena pada umumnya nilai kecepatan motor pada pengukuran ini nr0yang diperoleh tidak sama dengan ns maka slip tidak sama dengan nol sehingga ada arus I2 yang sangat kecil mengalir pada rangkaian rotor, arus I2tidak diabaikan tetapi digunakan untuk menghitung rugi-rugi gesek + angin dan rugi-rugi inti pada percobaan beban nol. Pada pengukuran ini di dapat data-data antar lain: arus input (I1 = I0), tegangan input (V1 = Vo), daya input perfasa (P0) dan kecpatan poros motor (nr0). Frekuensi yang digunakan untuk eksitasi adalah frekuensi sumber , maka rangkaian pada saat beban nol adalah seperti pada gambar di bawah ini

(a)

(b)Gambar 3 Rangkaian Ekivalen pada Saat Beban Nol

Dengan tidak adanya beban mekanis yang terhubung ke rotor dan tegangan normal diberikan ke terminal, dari gambar 3 didapat besar sudut fasa antara arus antara I0dan V0 adalah :Dimana: Po = Pn1 = daya saat beban nol perfasa Vo = V1 = tegangan masukan saat beban nol I0 = In1 = arus beban nolDengan P0 adalah daya input perfasa. Sehingga besar E1 dapat dinyatakan dengan

nro adalah kecepatan rotor pada saat beban nol. Daya yang didissipasikan oleh Rcdinyatakan dengan:

R1 didapat pada saat percobaan dengan tegangan DC.Harga Rc dapat ditentukan dengan

Dalam keadaan yang sebenarnya R1 lebih kecil jika dibandingkan dengan Xm dan juga Rc jauh lebih besar dari Xm , sehingga impendansi yang didapat dari percobaan beban nol dianggap jX1 dan jXm yang diserikan.

Sehingga didapat

3.3 Percobaan Tahanan DCUntuk memperoleh harga R1 dilakukan dengan pengukuran DC yaitu dengan menghubungkan sumber tegangan DC (VDC) pada dua terminal input dan arus DC nya (IDC) lalu diukur. Disini tidak mengalir arus rotor karena tidak ada tegangan yang terinduksi.

3.3.1. Kumparan Hubungan BintangGambar rangkaian ketika kumparan motor induksi tiga fasa terhubung Y, dan diberi suplai DC dapat dilihat pada Gambar 4.1 dibawah ini:

Gambar 4.1 Kumparan hubung bintang (Y)Harga R1DC dapat dihitung, untuk kumparan dengan hubungan Y, adalah sebgai berikut:

3.3.2. Kumparan Hubung Delta ()Gambar rangkaian ketika kumparan motor induksi tiga fasa terhubung delta dan diberi suplai DC, dapat dilihat pada Gambar 4.2 dibawah ini

Gambar 4.2 Kumparan Hubungan Delta ()

Diketahui bahwa tahana pada kumparan pada masing-masing fasa dianggapa sama, maka Jadi gambar diatas dapat disederhanakan menjadi gambar berikut

Dimana RP = RB + RCJadi Dimana , maka

Harga R1 ini dinaikkan dengan faktor pengali 1, 1-1, 5 untuk operasi arus bolak-balik, karena pada operasi arus bolak-balik resistansi konduktor meningkat karena distribusi arus yang tidak merata akibat efek kulit dan medan magnet yang melintasi alur

Dimanafaktor pengali, besarnya 1,1-1,5Karena besar tahan konduktor stator dipengaruhi oleh suhu, dan biasanya bila rugi-rugi motor ditentukan dengan pengukuran langsung pada motor, maka untuk mengetahui nilai tahanan yang paling mendekati, biasanya dilakukan dengan beberapa kali pengukuran dan mengambil besar rata-rata dari semua pengukuran yang dilakukan.

BAB IVSOAL DAN PEMOGRAMAN

4.1 Soal-Soal dan Pembahasan1. Motor induksitigafasa P = 0,75 KW = 1 HP ; V = 380/220 V ; f = 50 Hz ; nr = 1380 rpm ; I = 2/3, 45 AData yang diperolehPVI

TesBebanNol120 W380 V1,3 A

Tes Hub. Singkat260 W120 V2 A

Tes DC-48 V2 A

Perhitungan TesBebanNol

Tes DC

TesHubungSingkat

2. Daya keluaran pada poros rotor motor asinkron tiga fasa 50 Hz adalah 75 kW. Rugi-rugi rotasi adalah 900 W; rugi-rugi inti stator adalah 4200W; rugi-rugi tembaga stator adalah 2700W. Arus rotor dilihat dari sisi staotr adalah 100 A. Hitunglah efisiensi motor jika diketahui slip s = 3,75%

Perhitungan:

Pmdalam formulasi ini daya keluaran pada potos rotor dan rugi rotasi. Daya keluaran 75 kW yang diketahui, adalah daya keluaran pada poros rotor sedangkan rugi rotasi diketahui 900W sehingga

Dan rugi-rugi tembaga rotor adalah

Efisiensi motor adalah

3. Pada sebuah motor asinkron tiga fasa 10 HP, 4 kutub, 220 volt, 50 Hz, hubungan Y dilakukan uji beban nol dan uji rotor diam

Beban nol : V0 = 220 V; I0 = 9,2 A; P0 = 670 WRotor diam : VD = 57 V ; ID= 30 A; PD = 950 W

Pengukuran resistansi belitan stator menghasilkan nilai 0,15 ohm per fasa. Rugi-rugi rotasi sama dengan rugi inti stator. Hitung: (a) Paramter-parameter yang diperlukan untuk menggambarkan rangkaian ekivalen (pendekatan); (b) Arus elsitasi dan rugi-rugi inti

Perhitungan:a). Karena terhubung Y, tegangan per fasa adalah

Uji rotor diam memberikan:

;

= ;

b). Pada uji beban nol, arus rotor cukup kecil untuk diabaikan; jadi arus yang mengalir pada uji beabn nol dapat dianggap arus eksitasi IfDaya pada uji beban nol

Jadi :

Rugi inti :

4. Hasil tanpa beban dan tes rotor tertahan (hubung singkat) pada tiga fasa, 60 HP, 2200V, 6 kutub, 60 Hz, kelas A motor induksi sangkar yang ditunjukan di bawah ini. Lilitan stator tiga fasa dihubungkan bintang (Y)

Tes beban nol : F = 60 Hz; VLL = 2200 V; IL= 4,5 A; P = 1600 WTes rotor tertahan : F = 15 Hz; VLL= 270 V ; IL = 25 A; P = 9000 WResistansi stator : 2,8 S per fasa

Tentukan: a). Rasio rugi-rugi beban nol b). Parameter dari rangakaian ekivalen

Perhitungan :a).

= = 1429,9 Wb).Tegangan input pada terminal dari rangkaian ekivalen per pasa dihubungkan bintang ke lilitan stator, adalah

(Class A squirrel-cage)

Rangkaian ekivalen untuk motor induksinya adalah seperti gambar

5. Motor induksitigafasa P = 0,75 KW = 1 HP ; V = 380/220 V ; f = 50 Hz ; nr = 1380 rpm ; I = 2/3, 45 AData yang diperolehPVI

TesBebanNol150 W380 V1,5 A

Tes Hub. Singkat250 W100 V2 A

Tes DC-48 V3 A

Perhitungan TesBebanNol

Tes DC

TesHubungSingkat

4.2 Pemograman (Bahasa C)#include#includemain(){float Xm, Vnl, Inl, Rdc, Vdc, Idc, Rac, Re, Phs, Ihs, Ze, Vhs;int pilihan;ulang:clrscr();printf("\n\t ================================================== ");printf("\n\t #Metode Penentuan Parameter Motor Induksi Tiga Fasa# ");printf("\n\t ================================================== ");printf("\n\t PILIHAN ");printf("\n\t 1. Tes Beban Nol");printf("\n\t 2. Tes DC");printf("\n\t 3. Tes Hubung Singkat");printf("\n\t 4. Keluar");printf("\n\n\t Pilih (1-4) ");printf("\n\t No: ");scanf("%d", &pilihan);if(pilihan==1){clrscr();printf("\n\n\t =============== ");printf("\n\t #Tes Beban Nol# ");printf("\n\t =============== ");printf("\n\n\t Masukan nilai Vnl : ");scanf("%f", &Vnl);printf("\n\t Masukan nilai Inl : ");scanf("%f", &Inl);Xm=Vnl/(1.7*Inl);printf("\n\n\t ------------------- ");printf("\n\t #Hasil Perhitungan# ");printf("\n\t ------------------- ");printf("\n\n\t Xm=%.2f", Xm);printf("\n\n\t Tekan sembarang tombol !");getch();goto ulang;}else if(pilihan==2){clrscr();printf("\n\n\t ======== ");printf("\n\t #Tes DC# ");printf("\n\t ======== ");printf("\n\n\t Masukan nilai Vdc : ");scanf("%f", &Vdc);printf("\n\t Masukan nilai Idc : ");scanf("%f", &Idc);Rdc=Vdc/(2*Idc);Rac=1.3*Rdc;printf("\n\n\t ------------------- ");printf("\n\t #Hasil Perhitungan# ");printf("\n\t ------------------- ");printf("\n\n\t Rdc=%.2f Rac=%.2f", Rdc, Rac);printf("\n\n\t Tekan sembarang tombol !");getch();goto ulang;}else if(pilihan==3){clrscr();printf("\n\n\t ==================== ");printf("\n\t #Tes Hubung Singkat# ");printf("\n\t ==================== ");printf("\n\n\t Masukan nilai Phs : ");scanf("%f", &Phs);printf("\n\t Masukan nilai Ihs : ");scanf("%f", &Ihs);printf("\n\t Masukan nilai Vhs : ");scanf("%f", &Vhs);Re=Phs/(3*Ihs*Ihs);Ze=Vhs/(1.7*Ihs);printf("\n\n\t ------------------- ");printf("\n\t #Hasil Perhitungan# ");printf("\n\t ------------------- ");printf("\n\n\t Re=%.2f Ze=%.2f", Re, Ze);printf("\n\n\t Tekan sembarang tombol !");getch();goto ulang;}else{goto end;}end:clrscr();}BAB VKESIMPULAN

Berdasarkan yang penulis bahas diatas, penentuan motor induksi tiga fasa dapat menetukan karakteristik-karakteristik yang tidak terdapat di motor induksi tersebut melalui tiga metode yaitu1. Metode rotor tertahan adalah metode dengan percobaan menahan rotornya sehingga motor tidak berjalan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Metode ini memberikan informasi kerugian karena impedansi.2. Metode beban nol adalah metode dengan percobaan memberikan tegangan tiga fasa ke stator pada rating frekuensi dengan rotor jangan terhubung ke beban mekanis. Metode ini memberikan informasi nilai arus magnetisasi dan rugi gesekan. Adapun rugi daya yang terukur pada kondisi tes tanpa beban disebakan rugi inti, rugi gesekan dan angin.3. Metode tahanan DC adalah metodeini dilakukan dengan menghubungkan sumber tegangan DC (VDC) pada 2 terminal input dan arus DC-nya (IDC) lalu diukur. Disini tidak mengalir arus rotor karena tidak ada tegangan yang terinduksi. Metode ini dipakai untuk memperoleh R1.

DAFTAR PUSTAKA

Prih, Sumardjati dkk.2008.Teknik Pemanfaatan Tenaga Listrik Jilid3.Bandung: Direktorat Pembina Sekolah Menengah Kejuruan.Yandri.Penetuan Parameter dan Arus Asut Motor Tiga Fasa. Laboratorium Konversi Energi Universitas Tanjungpura.Sudirham, Sudaryatno.2010. Analisis Rangkaian Listrik Jilid 3. Bandung: Darpublic.Yahya, Sofian Drs, SST.2009. Mesin Listrik 1. Bandung: Politeknik Negeri Bandung.

27 | Penentuan Motor Induksi Tiga Fasa