teori nueridermatitis

download teori nueridermatitis

of 3

Transcript of teori nueridermatitis

  • 7/29/2019 teori nueridermatitis

    1/3

    LIKEN SIMPLEKS KRONIS

    Sinonim

    Neurodermatitis sirkumskripta, liken vidal

    Defnisi

    Peradangan kulit kronis, ditandai dengan kulit tebal dan garis kulit lebih menonjol

    menyerupai kulit batang kayu, akibat garukan atau gosokan yang berolang ulang.

    Etiopatogenesis

    Penyebab Liken Simplek Kronik belum diketahui, diduga pruritus memainkan peranan

    karena pruritus berasal dari pelepasan mediator / aktivitas enzim proteolitik.Adapula

    penelitian yang melaporkan bahwa garukan dan gosokan mungkin respon terhadap stres

    emosional. Selain itu, terdapat berbagai macam faktor yang dapat menyebabkan

    neurodermatitis seperti pada perokok~pasif, dapat juga dan makanan,alergen seperti

    debu, rambut, pakaian, bahan- bahan pakaian yang dapat mengiritasi kulit, infeksi dankeadaan berkeringat.

    Keadaan ini menimbulkan iritasi kulit sehmgga penderita sering menggaruknya. Sebagai

    akibat dan iritasi menahun akan terjadi penebalan kulit. Kulit yang menebal ini

    menimbulkan rasa gatal sehmgga merangsang penggarukan yang akan semakin

    mempertebal kulit. Penyakit ini lebih banyak pada usia 20 - 50 tahun.

    Gejala klinik

    Penderita mengeluh gatal. Rasa gatal tidak terus menerus, biasanya pada waktu tidak

    sibuk, dan bila muncul sulit ditahan, bahkan kadang harus digaruk hingga luka,baru

    hilang gatalnya untuk sementara. Lesi biasanya tunggal tetapi dapat pula lebih dari satu.

  • 7/29/2019 teori nueridermatitis

    2/3

    Lokasi yang tersering di tengkuk, sisi leher, tungkai bawah, pergelangan kaki, paha

    bagian medial, lengan bagian ekstensor, skrotum dan vulva, juga di atas alis kelopak mata

    dan periauricle

    Pada stadium awal kelainan kulit berupa eritem dan edema atau kelompok papul,

    selanjutnya karena garukan berulang, bagian tengah menebal, kering dan bersquamosa

    serta pinggirnya hiperpigmentasi. Ukuran lesi lentikular sampai plakat, bentuk umum

    lonjong atau tidak beraturan.

    Histopatologi

    Epidermis hiperkeratosis, akantosis, rate ridges memanjang dan melebar. Dermis bagian

    papil dan sub - epidermal mengalami fibrosis. Terdapat pula serbukan Iimfa histiosit di

    sekitar pembuluh darah.

    Diagnosis

    Diagnosis L.S.K didasarkan gambaran klinis, biasanya tidak sulit. Diagnosis

    bandingnya : dermatitis atopik, dermatitis kontak, liken planos, dan dermatitis numularis.

    Pengobatan

    Pengobatan L.S.K ialah mengupayakan agar penderita agar tidak terus menggaruk karena

    gatal. Hal ini dapat dicegah dengan pemberian antiprulitus, ghikokortikoid topikal atau

    intralesi, produk tar, atau konsultasi psikiatri.

    Antipruritus B dapat berupa antihistamin yang mempanyai efek sedative (Ex.

    Hydroxyzine, Dipenhidramin, Chlorpheniramine, Promethazine) atau Tranquilizer.

    Sterod topikal biasanya steroid kuat. Kalau tidak berhasil dapat dicoba dengan sterod

    intralesi. Salep steroid dapat pula di kombinasi dengan ter, yang mempunyai efek anti

    inflamasi.

  • 7/29/2019 teori nueridermatitis

    3/3

    1. Nonmedikameirtosa

    - Jangan digaruk

    - Merubah cara hidnp

    - Cukup istirahat

    - Bila perlu konsul psikiatri

    2. Medikamentosa

    - Antihistamin sebagai antipruritus, contohnya : hydroxyzine diphenhydraine,

    Morpheimamme, immiethazine.

    Steroid topikal kuat biasanya digunakan pada likenifikasi Steroid sistemik dapat

    digunakan pada beberapa kasus yang sulit disembuhkan, contohiiya: prednison 20 mg

    selama 14 hari. Jika nuerodermatitis timbul di sekitar anus atan vagina, maka pengobatan

    terbaik adalah krim kortikosteroid. Untuk melindungi daerah yang terkena, di atas krim

    bisa dioleskan seng oksida. Untuk mengurangi stres bisa diberikan obat penenang atau

    anti depresi.