Review Jurnal Editorial Report “Management Accounting Research: 20 Years on”

download Review Jurnal Editorial Report “Management Accounting Research: 20 Years on”

of 9

description

resume tentang jurnal editorial report “Management Accounting Research: 20 Years on”

Transcript of Review Jurnal Editorial Report “Management Accounting Research: 20 Years on”

Review Jurnal Management Accounting Research: 20 years onKelompok 3Aryo, Hafizh, Tsanya, Pradipta, Hanif1. IntroductionLebih dari 20 tahun telah berlalu sejak volume pertama Management Accounting Research muncul pada bulan Maret 1990. Pada bulan Juni 2001 telah diterbitkan Laporan Editorial pada dekade pertama Journal. Editorial Report ini menggambarkan progres Management Accounting Research pada dekade keduanya. Tujuannya di sini adalah untuk memberikan laporan pada dekade kedua; membandingkan penelitian yang dipublikasikan dalam dua dekade pertama, dan melihat ke depan untuk dekade ketiga. Mulai dengan mencatat bahwa pada tahun 2009 ada hampir seperempat juta download paper dari Management Accounting Research, ini menggambarkan kisaran dan keragaman paper yang diterbitkan dalam Journal, topik mereka, pengaturan penelitian, dan teori-teori dan metode penelitian yang digunakan. Ini menekankan bahwa editor sangat mendorong penggunaan berbagai teori dan metode penelitian, dan mereka ingin keragaman tersebut untuk terus menjadi ciri dari paper yang diterbitkan dalam Management Accounting Research di masa depan.

Laporan Editorial ini merangkum pelajaran dan tema yang diteliti, pengaturan penelitian, dan teori-teori dan metode penelitian yang digunakan dalam paper yang diterbitkan dalam Management Accounting Research. Dari data-data yang telah tersedia, ada beberapa isu yang ditekankan dalam laporan editorial ini.

Dari tabel-tabel diatas terdapat beberapa isu seperti padaTabel 1 menunjukkan wilayah geografis di mana penulis berada. Dalam dekade pertama 50% dari paper berasal dari Inggris, dengan lebih 19% dari negara-negara lain di Eropa. Pada dekade kedua, Akan tetapi, jumlah yang berasal dari Inggris turun menjadi 29%, tapi ini dikompensasi oleh paper dari negara-negara Eropa lainnya. Secara total, proporsi dari Eropa tetap mengejutkan konstan pada 69%. Penurunan kecil di paper dari Amerika Serikat dan Asia telah dikompensasi oleh peningkatan paper dari Australia dan Selandia Baru. Jumlah cukup rendah dari paper dari AS mungkin karena cara universitas AS, terutama sekolah-sekolah atas, menilai jurnal. Di sisi positif, salah satu faktor yang telah membantu untuk meningkatkan jumlah makalah yang diterima berasal dari negara-negara di benua Eropa dan Asia, di mana bahasa Inggris bukan bahasa pertama, adalah meningkatnya penggunaan layanan editing bahasa Inggris dan membaca bukti oleh rekan-rekan yang merupakan penutur asli bahasa Inggris.Kemudian juga jumlah paper yang diterbitkan dinilai masih relatif konstan. Penekanan pada peringkat penelitian saat ini (termasuk peringkat jurnal) dikhawatirkan akan bisa membatasi kreativitas dan inovasi di masa depan, sebagaimana peneliti hanya 'bermain aman' dengan membuat hanya kontribusi marjinal ke penelitian yang ada, daripada berusaha untuk melakukan penelitian yang pada dasarnya mempertanyakan pemikiran yang sudah ada dan mengembangkan pengetahuan baru di area itu. Akhirnya, mereka mendesak para peneliti akuntansi manajemen untuk melakukan penelitian inovatif dan untuk menjadi orisinil dan kreatif, sehingga menghindari homogenitas dan kesempitan yang tampaknya akan menjadi fitur peningkatan penelitian akuntansi secara lebih umum. Dengan cara ini Management Accounting Research akan terus menjadi sumber utama dalam memimpin penelitian dalam bidang akuntansi manajemen.

2. Topics Studied

Tabel 2 menggambarkan mengenai topik dan tema yang sudah dikaji dalam paper mengenai Management Accounting Research dalam kurun waktu dua dekade. Dari tabel tersebut dapat dilihat bahwa tidak terdapat perubahan yang signifikan mengenai topik dan tema yang dikaji dalam kurun waktu pengambilan data, walaupun tetap terdapat beberapa perubahan minor. Contohnya, terdapat penurunan kecil dari presentase pengkajian topik-topik tradisional seperti ABC; Capital Budgeting; Budgeting, Standard Costing and Variance Analysis; and Cost Accounting Systems and Techniques. Tetapi pengurangan dalam pengkajian topik tradisional tadi dapat terkompensasi dengan mengingkatnya pengkajian topik-topik lain yaitu Managing Intellectual Capital and Intangibles; Knowledge Management; Balanced Scorecards; Benchmarking; Lean Accounting; and World-Class Manufacturing.Selain itu, jumlah paper yang mengkaji mengenai Management Accounting and Control Systems pun meningkat dari dekade sebelumnya. Namun, terdapat perbedaan penekanan di dua dekade tersebut. Jika pada dekade pertama pengkajian lebih berfokus pada Management Accounting Practices pada dekade kedua, Management Accounting Change dan Management Accounting and Organisational Control lebih marak dikaji.Adapun pada dekade kedua, terdapat pula topik-topik populer baru yang sering dikaji, sebut saja Inter-Organisational Management Control dan topik-topik yang berkaitan dengan berbagai aspek dalam pemerintahan. Terdapat pula beberapa paper mengenai Risk Management yang dipublish pada akhir dekade.3. Research Setting

Tabel 3 menggambarkan mengenai pengaturan riset dalam kurun waktu dua dekade. Kategori Generic, yang terdiri dari paper dengan pengaturan umum, abstrak dan sederhana, serta merupakan katagori terpopuler di dekade pertama, mengalami penurunan cukup pesat di dekade kedua, begitu pula kategori Manufacturing. Penurunan ini dikarenakan adanya perubahan pengaturan riset, dari yang bersifat umum menjadi spesifik. Kategori Manufacturing sendiri dapat dibagi kembali menjadi dua katagori, paper Manufacturingyang memakai pengaturan umum tergabung dalam katagori Manufacturing, sedangkan paper-paper Manufacturingyang menggunakan pengaturan spesifik, tergabung dalam Specific Industriesyangmencakup bergam industir seperti pertanian, kesehatan, alat elektronik, bahan-bahan kimia, dan berbagai jenis metal khususnya besi. Sejalan dengan kategori Manufacturing, kategori Services pun sangat beragam dengan mencakup perawatan pesawat, pemeliharaan jalan raya, komunikasi, ritel, restoran, bank, organisasi keagamaan, serta universitas.Terdapat pula beberapa paper unik yang berfokus pada negara tertentu, baik pada pengaturan umum maupun spesifik. Negara-negara yang dikaji meliputi berbagai negara di seluruh belahan dunia. 4. Theories and Research Methods UsedTeori yang digunakan dapat dilihat pada Tabel 4, di dekade pertama sekitar sepertiga dari keseluruhan paper, teori yang sangat dominan adalah teori yang terklarifikasi sebagai teori terapan (applied),paper ini meneliti berbagai aspek teknik akuntansi manajemen, sistem dan praktek tanpa didasarkan pada eksplisit, atau bahkan implisit, terhadap kerangka teori terlihat dalam Tabel 4 jumlah paper dengan teori Applied adalah sebesar 34%

www.elsevier.com/locate/marKemudian di dekade kedua terjadi perubahan dalam riset yang dilakukan pada Teori dalam Management Accounting Research, terlihat bahwa jumlah Pada dekade kedua, total paper yang menggunakan teori applied menurun menjadi 12%. Seperti yang bisa dilihat dari tabel, tidak ada perspektif teori yang mendominasi makalah yang diterbitkan dalam Penelitian Akuntansi Manajemen. Hal ini merefleksikan adanya kebijakan jurnal untuk mempublikasikan makalah dengan perspektif teori yang beragam dan untuk mendorong inovasi teori.Dari keseluruhan teori yang digunakan dalam riset, ketika berfokus pada dekade kedua terjadi banyak perubahan yang terlihat secara signifika, yakni sebagai berikut : Economics Theory (24% 12%) Institutional Theory (4% 19%, dengan employing transaction costs) Social Theory (7% 4%) Actor Network Theory ( - 5%, methodological approach) Contingency Theory ( 6% 13%)Saat ini, paper yang dibuat harus menyertakan kerangka teori baik secara eksplisit maupun implisit, serta menjelaskan dasar dasar teorinya, apabila tidak tercantum maka tidak akan diterbitkan di dalam Management Accounting Research, alasanya adalah karena tiap studi mengenai sifat dari manajemen akuntansi secara praktek perlu adanya teori teori yang mendukung.

www.elsevier.com/locate/marDalam melakukan penelitian paper terkait Penelitian Akuntansi Manajemen, terdapat diversitas atau perbedaan dalam metode yang digunakan dalam penelitian, hal tersebut terlihat dalam Tabel 5.Pada dekade kedua ada dua metode penelitian utama , yaitu: studi kasus dan metode matematika /statistik. Penggunaan metode matematika dan statistik meningkat dari 13% pada dekade pertama sampai 30% pada dekade kedua. Peningkatan metode ini adalah menganalisis survei sistem akuntansi manajemen, teknik dan praktek,Terjadi penurunan atas survei deskriptif (dari 15% menjadi 4%), karena penelitian akuntansi manajemen tidak lagi mempublikasikan survei deskriptif.Terlepas dari makalah dalam kategori analytical discussion, makalah yang menggunakan metode penelitian lain cukup kecil jumlahnya. Namun demikian, penggunaan metode penelitian lainnya sangat dianjurkan, baik kuantitatif atau kualitatif, tetapi penggunaannya harus memenuhi reviewer yang ahli dalam metode-metode penelitian.

5. The FuturePara editor memilih untuk tidak memperkirakan atau membuat prediksi mengenai tren penelitian akuntasi dimasa depan, namun editor mendorong para peneliti akuntansi untuk menjadi lebih kreatif dan menghasilkan jurnal akuntansi yang lebih inovatif. Editor menyarankan kepada para peneliti akuntansi untuk lebih menyajikan papers Penelitian Manajemen Akuntansi yang dengan topik yang lebih beragam, teori pengaturan, dan metode penelitian yang baru dibandingkan yang telah digunakan dalam papers penelitian akuntansi selama dua dekade terakhir. Dimasa depan nanti Editor ingin melihat keragaman dalam papers Penelitian Manajemen Akuntansi yang diterbitkan. Terutama pada zaman sekarang dimana terjadi kecenderungan dalam penelitian akuntansi yang homogen yang mengarah pada topik akuntansi keuangan dan pasar modal. Pada Juni 2010, dalam Paradigma Penelitian Akuntansi dibahas Special Section mengenai Penelitian Manajemen Akuntansi. Kari Lukka (2009) menyebutkan bahwa terjadi penelitian akuntansi yang mainstream didominasi oleh penelitian akuntansi keuangan menggunakan data base yang besar secara empiris dengan basis ekonomi. Lukka juga menambahkan tren penelitian akuntansi yang homogen ini dapat menimbulkan masalah yang serius dimasa depan seperti mengurangi topik, mengurangi disiplin yang digunakan, menghilangkan keragaman metode penelitian yang dapat merugikan secara akademik dan juga masyarakat.Lukka menambahkan bahwa penelitian yang tidak mainstream sedang terpinggirkan di jurnal top Amerika Utara dan hal ini mengakibatkan kencederungan homogenisasi di penelitian Amerika Utara. Hal seperti ini mengakibatkan membatasi kreativitas dan inovasi karena semua sekolah bisnis di US mendorong untuk melakukan penelitian yang mainstream. Penggunaan peringkat pada jurnal juga membahayakan karena jurnal-jurnal yang dianggap istimewa itu jurnal yang mempublikasikan tentang penelitian mainstream. Ini bisa menjadi masalah untuk jurnal spesial seperti penelitian manajemen akuntansi yang mendorong keragaman dan mempublikasikan makalah yang mengunakan berbagai metode penelitian. Oleh karena itu para peneliti di bidang spesialis seperti akuntansi manajeman harus mengkampanyekan apa yang mereka anggap sebagai jurnal terbaik di bidangnya masing-masing.Di beberapa negara rangking jurnal juga diperhatikan oleh karena itu peneliti harus mempertimbangkan dengan hati-hati dimana mereka akan mempublikasikan penelitian mereka. Beberapa mungkin memutuskan untuk bermain aman dan bekerja di mainstream, dan kecenderungan seperti ini bisa berkontribusi sempitnya dan homogenisasi yang sudah Lukka gambarkan. Meningkatnya penggunaan penelitian dan peringkat jurnal juga bisa berkontribusi terhadap kecenderungan umum untuk departemen akuntansi untuk mengikuti arus utama dan akibatnya bagi mereka untuk cenderung ke arah norma dan mencegah penelitian yang menyimpang dari norma itu. Ini dapat menjadi kendala jika semua departemen akuntansi/sekolah bisnis mengejar penelitian yang sejenis atau mainstream. Ini agak ironis karena program dari sekolah bisnis menekankan pentingnya diferensiasi produk, tetapi hal itu tampaknya ingin dihindari setidaknya ini terlihat dari penelitian mereka.Editor Management Accounting Research akan menyambut berbagai penelitian akuntansi manajemen, dan akan mendorong peneliti untuk kreatif dan inovatif. Mayoritas penelitian yang diterbitkan dalam Management Accounting Researchmungkin bisa diklasifikasikan sebagai penelitian yang mainstream, namun editor juga tidak mengecualikan penelitian yang berbeda dan penelitian yang mengadopsi paradigma alternatif. Hal ini telah menjadi kekuatan Management Accounting Researchselama 20 tahun terakhir dan editor ingin hal ini berlanjut dimasa deoan.