Proposal Kunjungan Industri 2009

download Proposal Kunjungan Industri 2009

of 8

Transcript of Proposal Kunjungan Industri 2009

PROPOSAL KUNJUNGAN INDUSTRI 2009A. PENDAHULUAN Dalam rangka menjamin mutu hasil pendidikan, SMK YATPI Godong menerapkan model pendidikan bebasis kompetensi yang merupakn ciri khas dari SMK YATPI Godong yang digali dari hasil aksklerasi kurikulum pendidikan yang disusun bersama-sama dengan dunia industri. Tujuan diterapkannya model pendidikan yang dimaksud diatas adalah untuk memberikan nilai tambah bagi peserta diklat di SMK YATPI Godong agar memiliki kemampuan kompetensi profesi yang memadai. Adapun rancangan model pendidikan yang dituangkan dalam kebijakan pendidikan yaitu bahwa setiap siswa/peserta diklat di SMK YATPI Godong : 1. Bagi siswa kelas XI (pada akhir semester 3/ganjil) wajib mengikuti kegiatan kunjungan industri di industri seprofesi sebanyak 2 (dua) lokasi Duni Industri, yang disebut dengan Program Kunjungan Industri. 2. Bagi siswa kelas XI (pada akhir semester 4/genap) wajib melaksanakan Praktek Kerja Industri selama 3 bulan untuk tahap pertama dan 3 bulan kedua di semester V untuk tahap kedua. Jadi total pelaksanaannya 6 bulan. Dalam hal ini, kegiatan yang segera dilakukan adalah Pelaksanaan Program Kunjungan Industri.bagi siswa kelas XI yang dilaksanakan mulai hari senin kamis; tanggal 14-17 Desember 2009 dengan tujuan kota Jakarta. B.MAKSUD DAN TUJUAN Kunjungan Industri bagi siswa kelas XI semua program keahlian SMK YATPI Godong tahun akademik 2008/2009 dimaksudkan : Agar para siswa dan guru SMK YATPI dapat melihat dan merasakan secara langsung aktivitas yang dilakukan di dunia industri yang sesuai dengan profesi bidang keahlian di SMK YATPI Godong;

Agar para siswa dan guru dapat mengambil pelajaran berharga dari pengalaman kunjungan industri tersebut, sehingga dapat memacu dan membangkitkan semangat untuk berprestasi setinggi-tingginya guna meraih sukses dalam hidupnya; Agar para siswa dan guru dapat melihat dan merasakan langsung, disamping penting artinya untuk meningkatkan kemampuan kompetensi sesuai dengan profesinya, juga sangat perlu untuk berlatih dan membiasakan hidup dengan bekal kemampuan attitude (sikap, tingkah laku, dan disiplin yang tinggi) yang wajib dimilikioleh setiap peserta didik di SMK YATPI Godong; Mempererat hubungan antara SMK YATPI Godong dengan institusi pasangan guna mengembangkan kerjasama yang lebih konkrit sampai ketingkat MOU tentang kunjungan industri,training bagi guru-guru SMK YATPI di industri, informasi lowongan kerja dan kemungkinan bantuan peralatan/komponen yang diproduksi oleh industri tersebut. Kunjungan industri bagi siswa kelas XI semua program keahlian SMK YATPI Godong bertujuan untuk : Memfasilitasi kepada para siswa dan guru SMK AYTPI untuk dapat melihat dan merasakan secara langsung tentang segala aktivitas yang diterapkan di dunia industri seprofesi, sehingga dapat mengambil pengalaman dan pelajaran yang sangat berharga untuk dapat diimplementasikan selama mengikuti /

menyelenggarakan diklat di SMK YATPI Godong. Memotifasi dan membangkitkan semangat belajar para siswa dan guru, untuk terusmenrus mampu meningkatkan dan mengembangkan kemampuan kompetensi sesuai profesi guna meraih prestasi terbaik untuk mencapai sukses hidup setinggitinginya. Membuka cakrawala berpikir para siswa sehingga diharapkan dapat mengambil pelajaran positif tentang bagaimana cara membentuk sikap dan tingkah laku serta

kedisplinan kerja sebagai seorang mekanik/teknisi yang berkualiats sehingga setelah tamat mengikuti diklat di SMK YATPI Godong dapat segera terserap di dunia kerja. C. NAMA DAN TEMA KEGIATAN Kegiatan yang akan dilaksanakan ini bernama "Kunjungan Industri Untuk Mengantarkan siswa SMK YATPI Godong menjadi mekanik/teknisi berkualitas dan beriman kepada Allah S.W.T" serta mengambil tema "Membuka cakrawala berfikir untuk menjadi mekanik berkualitas" D. BENTUK KEGIATAN Kegiatan Kunjungan industri ini terdiri dari dua macam acara yaitu : 1. Kunjungan Industri Mengunjungi industri yang sesuai dengan progrsm diklat di SMK YATPI Godong minimal sebanyak 2 industri. 2. Wisata Kegiatan wisata dimaksudkan agar para siswa dan guru dapat refreshing sejenak dengan mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada disekitar industri tempat melaksanakan kunjungan industri tersebut, sehingga sekembalinya dari kegiatan ini para siswa dan guru memiliki pola piker yang positif, konstruktif untuk menjadikan SMK YATPI Godong menjadi sekolah Unggulan. E. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN Kunjungan industri dan wisata ini dilaksanakan mulai tanggal 14-17 Desember 2009 dengan kota tujuan Jakarta. F. PESERTA

Kegiatan kunjungan industri akan diikuti oleh 106 peserta dan panitia SMK YATPI Godong dengan perincian : Guru pembimbing dan Panitia sebanyak 8 orang Siswa MO sebanyak 90 orang dan siswa TPTL sebanyak 16 orang. G. LOKASI KUNJUNGAN INDUSTRI DAN WISATA 1. Kunjungan industri dilaksanakan di kota Jakarta dengan lokasi sebagai berikut : -Program Keahlian Teknik Mekanik Otomotif meliputi: PT.KRAMA YUDHA TIGA BERLIAN , Jl.Jend.A.Yani Proyek ulo mas Jakarta. PT.TOYOTA ASTRA MOTOR,Jl.Laks.Yos Sudarso Sunter II Jakarta Utara. PT.UNITED TRACTORS TBK,Jl.Raya Bekasi KM24,Bekasi. - Program Keahlian Teknik Listrik Pemakaian meliputi : PT.PHILIPS ROLIN ELEKTRONIKS,Jl.Buncit Raya KM.99-100 Jakarta PT.OSRAM INDONESIA, Jl.Siliwangi KM.1 Desa Keroncong-Jatiuwung Tangerang PT.TRAKINDO UTAMA(FORKLIFT),Jl.KKO Raya Cilandak Jakarta Selatan 2. Lokasi Wisata ANCOL Terusan Ziarah Makam wali di Pekalongan H. PENUTUP

Perencanaan merupakan langkah awal dalam penyelenggaraan kunjungan industri dan wisata bagi siswa dan guru SMK YATPI Godong, Kerja sama yang baik dari semua pihak dalam implementasinya merupakan kunci keberhasilan dalam mensukseskan seluruh rangkaian kegiatan kunjungan industri. Godong, 3 November 2009 Panitia Kunjungan Industri SMK YATPI GODONG 2009 Ketua SAEROZI,ST

PEMERINTAH KOTA PALEMBANG DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA SMP NEGERI 6 PALEMBANGJalan Semeru No. 983 17 ilir Telp. (0711) 358336 PALEMBANG

PROPOSAL KUNJUNGAN KE PABRIK TEH BOTOL SOSRO1. LATAR BELAKANG Kemajuan yang terjadi dalam bidang industri memberikan pengaruh yang cukup besar dalam bidang kehidupan manusia. Siklus telah menjelaskan bahwa keberadaan pabrik membantu manusia dalam mengupayakan pemenuhan kebutuhan. Selain itu, keberadaan pabrik juga membantu pemerintah mengurangi jumlah pengangguran. Oleh karena itu, perlu adanya hubungan komunikasi dan interaksi yang baik antara pihak industri (pabrik) dan masyarakat. Keselarasan dan keseimbangan komunikasi antara keduanya sangat penting. Kunjungan ke pabrik ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang berfungsi untuk menambah pengetahuan siswa. 2. TUJUAN Melalui kunjungan ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan informasi siswa. Kunjungan ini dapat melatih siswa untuk bersosialisasi dengan dunia luar. Dari kunjungan ini diharapkan dapat terjadi hubungan yang baik antara konsumen dan produsen. 3. PESERTA Peserta yang ikut dalam kunjungan ini adalah siswa-siswi SMP NEGERI 6 PALEMBANG, beserta guru pembimbing

4. TEMA Dengan kunjungan ke Pabrik Teh Botol Sosro ini, kita tingkatkan pengetahuan dan informasi mengenai dunia industri.

5. WAKTU

Kegiatan kunjungan ke Pabrik Teh Botol Sosro ini, akan dilaksanakan pada: Hari/Tanggal : Waktu : Pkl. 10.00 s/d 13.00 WIB.

6. BIAYA

7. SUSUNAN PENGURUS

Pembina

: Suhardin, SE

Penanggung jawab : - Hj. Sri Mulyana S.Pd - Listawati Ketua Wakil Ketua Skertaris Bendahara : Isamora Komulucati : Fikri Imam Nugraha : Lia Haidir : Nadya Meiliza

SEKSI-SEKSI a. Pengumpulan dana : Yunita Indah Lestari b. Konsumsi c. Acara : Rio Wijaya : Adinda Putri Margfiroh

Palembang, September 2011 Penanggung Jawab, Ketua Panitia,

Hj. Sri Mulyana S.Pd

Isamora komulucati

Mengetahui

Kepala Sekolah SMP Negeri 6 Palembang,

Suhardin, SE