Program Sanlat Tp 1314

9
BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pesantren kilat sebagai salah satu sarana untuk mempelajari dan mendalami ajaran–ajaran Islam di Sekolah Umum khususnya di tingkat Sekolah Dasar. Karena disadari betul waktu yang tersedia di Sekolah Dasar untuk pembelajaran Agama Islam sangat terbatas sekali. Untuk mengatasi keterbatasan tersebut, maka kami pihak sekolah SDN Jampang Pondok Udik Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor mengadakan Kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) pada Bulan Ramadhan Tahun 1435 H. B. Landasan Yang menjadi dasar / acuan pelaksanaan Pesantren Kilat (Sanlat) adalah sebagai berikut : 1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional 2. Peraturan Pemerintah Nomor 28 Tahun 1990 tentang Pendidikan Dasar 3. Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah 4. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan 5. Keputusan bersama Mendiknas dan Menteri Agama RI Nomor 0198/U/1985 dan Nomor 35 Tahun 1985 tentang pelaksanaan

description

pendidikan

Transcript of Program Sanlat Tp 1314

Page 1: Program Sanlat Tp 1314

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pesantren kilat sebagai salah satu sarana untuk mempelajari dan mendalami ajaran–ajaran

Islam di Sekolah Umum khususnya di tingkat Sekolah Dasar. Karena disadari betul waktu yang

tersedia di Sekolah Dasar untuk pembelajaran Agama Islam sangat terbatas sekali.

Untuk mengatasi keterbatasan tersebut, maka kami pihak sekolah SDN Jampang Pondok Udik

Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor mengadakan Kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) pada

Bulan Ramadhan Tahun 1435 H.

B. Landasan

Yang menjadi dasar / acuan pelaksanaan Pesantren Kilat (Sanlat) adalah sebagai berikut :

1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional

2. Peraturan Pemerintah Nomor 28 Tahun 1990 tentang Pendidikan Dasar

3. Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah

4. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan

5. Keputusan bersama Mendiknas dan Menteri Agama RI Nomor 0198/U/1985 dan Nomor

35 Tahun 1985 tentang pelaksanaan Pendidikan Agama di Sekolah / Kursus di lingkungan

Ditjen Dikdasmen Depdikbud.

6. Keputusan Menteri Pendidikan RI Nomor 0461/V/84 tentang Pembinaan Kesiswaan

7. Program Kerja Guru Bidang Studi Pendidikan Agama Islam

C. Tujuan

Kegiatan peningkatan keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT pada Bulan Ramadhan

1435 H. Bertujuan untuk meningkatkan penghayatan dan pengamalan Agama Islam untuk

siswa bagi kehidupan pribadi, bermasyarakat dan bernegara sehingga siswa memiliki

pengetahuan (Kognitif), Penyikapan (Apektif), dan Pengamalan ( Psikomotorik ) yang akhirnya

menghantarkan siswa menjadi warga Negara yang baik dan memiliki integritas diniyah yang

mantap serta loyalitas Nasional yang tinggi.

Page 2: Program Sanlat Tp 1314

D. Sasaran

Peserta kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) adalah siswa-siswi SDN Jampang Pondok Udik

Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor, Kelas I s/d Kelas VI dengan rincian sebagai berikut :

Kelas I II III IV V VI Jumlah

Peserta 47 38 44 28 49 40246

E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Pesantren Kilat ( Sanlat ) dilaksanakan selama satu minggu dari tanggal 18-19 Juli 2014.

Bertempat di ruang Kelas 1 dan 2 SDN Jampang Pondok Udik dan Mushola Jalan Raya Parung

Bogor Rt 01/04 Desa Pondok Udik Kecamatan Kemang.

Page 3: Program Sanlat Tp 1314

BAB II

MATERI KEGIATAN

1. Keimanan

a. Pemahaman dan penghayatan rukun Islam

b. Iman Kepada Allah

c. Sifat Allah Yang Maha Adil, Maha Mendengar, Maha Besar, dan Maha Pengampun

d. Iman Kepada Nabi Muhammad SAW dan konsekuensinya

e. Realisasi tauhid dalam kehidupan

2. Puasa

a. Pengertian puasa

b. Puasa wajib dan puasa sunat

c. Syarat sah dan rukun puasa

d. Niat puasa dan berbuka puasa

e. Sunat-sunat puasa

f. Hal-hal yang membatalkan puasa

3. Shalat Fardhu

a. Niat shalat fardhu

b. Syarat dan rukunnya

c. Bacaan-bacaan shalat

d. Hal yang membatalkan shalat

4. Shalat Sunat

a. Niat shalat sunat

b. Shalat Dhuha

c. Shalat Tarawih

d. Shalat Witir

e. Shalat Jenazah

f. Shalat Jum’at

5. Tadarus Al- Qur’an

6. Menulis Al-Qur’an

7. Zakat

8. Akhlak

Page 4: Program Sanlat Tp 1314

BAB III

ANGGARAN BIAYA

A. Sumber Dana

Sumber Biaya untuk pelaksanaan kegiatan Pesantren Kilat SDN Jampang Pondok Udik

Kecamatan Kemang sepenuhnya berasal dari Dana Bantuan Operasional Sekolah (B O S).

B. Rincian Biaya

Anggaran Kegiatan Pesantren Kilat SDN Jampang Pondok Udik Kecamatan Kemang, dengan

rincian sebagai berikut :

1. Materi Sanlat = Rp. 126.000

Jumlah = Rp. 126.000

Terhitung : Seratus Dua Puluh Enam Ribu Rupiah

Page 5: Program Sanlat Tp 1314

BAB IV

KEPANITIAAN

Susunan kepanitiaan yang bertanggungjawab pada kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) adalah

sebagai berikut :

1. Penanggungjawab : NUNUN NURJANAH, S.Pd ( Kepala SDN Jampang Pondok Udik )

2. Ketua Pelaksana : ABD. SOMAD, A.Ma.Pd

3. Sekretaris : RINI SETIAWATI,S.Pd

4. Bendahara : MINTA SARAGIH, S.Pd

5. Anggota : 1. MAWARDI, S.Pd

2. KUSTIONO, S.Pd

3. SURYONO, S.Pd

4. I.MULYATI,S.Pd

5. SITI MARLIANI, S.Pd

6. NUR KAMILAH, S.Pd.I

7. MAESYA SIDDIQAH

8. WARTA

9. ERI

5. Nara Sumber / Pembina :

a. Nunun Nurjanah, S.Pd

b. Abd. Somad, A.Ma.Pd

c. Mawardi, S.Pd

d. Kustiono, s.Pd

e. Suryono, S.Pd

f. Rini Setiawati, S.Pd

g. Nur Kamilah, S.Pd.I

h. Siti Marliani

Page 6: Program Sanlat Tp 1314

BAB V

PENUTUP

Alhamdulillah penulis telah menyelesaikan penyusunan Program Kegiatan Pesantren Kilat ini,

walaupun banyak sekali kekurangan dalam sistematika penulisan, bahasa, dan kata-kata yang kurang

tepat.

Untuk itu kami menyadari program ini dari sempurna, kritik dan sarannya kami harapkan

sebagai bahan masukan untuk perbaikan program di masa yang akan dating dari pembaca dan yang

berkepentingan.

Dan akhirnya penulis berdo’a, semoga Program pesantren Kilat (Sanlat) ini dapat dilaksanakan

dengan baik dan lancer dengan mendapatkan hasil yang memuaskan yaitu insane yang taat kepada

Allah, Rasul, Orang tua, Bangsa, dan Negara. Aamiin !

Kemang, 15 Juli 2014

Ketua Pelaksana,

ABD. Somad, A.Ma.Pd NIP. 195506291983081001

Sekretaris

Rini Setiawati,S.PdNip. 197203291994122001

Menyetujui,

Kepala SekolahSDN Jampang Pondok Udik

Nunun Nurjanah, S.PdNIP. 196208051982042001

Pengawas,TK/SD UPTK XII Kec. Kemang

. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . NIP.

Page 7: Program Sanlat Tp 1314

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT. Berkat rahmat, taufik dan inayah-Nya

juga, dapat menyusun Program Pesantren Kilat (Sanlat) ini dengan segenap kekurangannya. Shalawat

dan salam senantiasa dilimpahcurahkan kepada junjunan alam reformer Islam Rasululloh SAW yang

dengan perjuangannya kita terbimbing menempuh petunjuk Illahi.

Dalam upaya peningkatan amaliyah di Bulan Suci Ramadhan untuk siswa-siswi SDN Jampang

pondok Udik, maka kami menyusun Program Pesantren Kilat (Sanlat). Buku panduan ini sebagai

bahan acuan pada kegiatan Pesantren Kilat yang dilaksanakan pada Bulan Suci Ramadhan Tahun

1435 H.

Akhirnya, mudah-mudahan Program Pesantren Kilat ( Sanlat ) ini dapat member manfaat yang

besar untuk penyusun, guru dan siswa-siswi SDN Jampang pondok Udik Kecamatan Kemang pada

khususnya. Aamiin!!

Hanya kepada Allah jualah kami menyerahkan semua urusan, pertolongan, bimbingan serta

taufik dan petunjukNya. Aamiin Ya Rabbal’alamin !

Kemang, 15 Juli 2014

Panitia

Page 8: Program Sanlat Tp 1314