Planet mars

10

Transcript of Planet mars

Mars adalah planet terdekat keempat dari matahari. Nama Mars diambil dari dewa perang romawi, Mars. Planet ini sering dijuluki sebagai “Planet Merah” karena tampak dari jauh berwarna kemerah-merahan.

Valles Marineris adalah Lembah terbesar di Mars sekaligus di Tata surya ini. Valles Marineris mempunyai panjang lebih dari 4.000 KM, mempunyai luas 200 Km, dan mempunyai kedalaman lebih dari 7 KM. Valles Marineris terletak pada Equator Mars.

Berdasarkan pengamatan orbit dan pemeriksaan terhadap kumpulan meteorit Mars, permukaan Mars terdiri dari basalt. Beberapa bukti menunjukkan bahwa sebagian permukaan Mars memunyai silika yang lebih kaya daripada basalt biasa, dan mungkin mirip dengan batu-batuandesit di Bumi. Sebagian besar permukaan Mars dilapisi oleh debu besi(III) oksida yang memberinya kenampakan merah.[10][11]

Hidrologi

Air tidak dapat bertahan di permukaan Mars karena tekanan atmosfernya yang sangat rendah. Es ari dalam jumlah besar diduga terperangkap di bawah lapisan kriosfer Mars. Data dari Mars Express dan Mars Reconnaissance Orbiter menunjukkan keberadaan es air yang besar di ke dua kutub pada Juli 2005 dan lintang tengah November 2008.

Namun, terdapat bukti bahwa air pernah ada di permukaan Mars. Yakni adanya temuan beberapa mineral tertentu seperti hematut dan geotit yang kadang-kadang terbentuk saat air ada. Dan pada tahun 2004, Opportunity melacak temuan mineral jarosit, yaitu mineral yang hanya terbentuk jika ada air berasam

Satelit Alami Mars

Phobos