PANDUAN -...

20

Transcript of PANDUAN -...

Page 1: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal
Page 2: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

PANDUAN

BIG PROJECT Simulasi Komputer

Edisi : Flow Shop

Ditulis Oleh

Adam Afrixal S & Aqmar Makhfud S

Desain

Adam Afrixal S

Editor

Adam Afrixal S

DELSIM Laboratory

Page 3: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

PANDUAN BIG PROJECT

Simulasi KomputerEdisi : Flow Shop

Hak Cipta © 2014 pada penulis

Hak Cipta dilindungi undang-undang

Dilarang memperbanyak atau memindahkan sebagian atau seluruh isi buku ini dalam

bentuk apapun, baik secara elektronis maupun mekanis, termasuk memfotocopy,

merekam atau dengan system penyimpanan lainnya, tanpa izin dari penulis

Edisi Pertama

Cetakan Pertama, 2014

Laboratorium DELSIM

Jl. Kaliurang KM. 14,5, Universitas Islam Indonesia

Yogyakarta

E-mail: [email protected]

Adam Afrixal S & Aqmar Makhfud S

Panduan Big Project Simulasi Komputer Edisi : Floshop

- Edisi Pertama – Yogyakarta: Delsim Laboratory, 2014

Iii + 9 hlm, cm

ISDN: XXX-YYY-ZZZ-N

1. Judul

1. Panduan

Page 4: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

KATA PENGANTAR

Terima Kasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu

dalam proses pembuatan buku panduan ini, sehingga buku ini dapat diselesaikan.

Panduan big project merupakan salah satu cara atau fasilitas yang disediakan

Laboratorium pemodelan dan Simulasi DELSIM kepada para pemodel yang ingin

membuat model untuk disimulasikan. Buku ini terfokus pada lantai produksi flow shop,

dan beberapa pengertian flow shop , serta contoh sederhana dalam pemodelan flow shop

menggunakan software Simulasi Flexsim

Buku ini adalah buku panduan dasar dan sederhana untuk membantu dalam membuat Big

Project ataupun Thesis yang bertemakan pemodelan simulasi lantai produksi Flow Shop

di dunia nyata.

Software yang digunakan pada pembuatan contoh buku ini adalah Flexsim. Dasar

pertimbangannya, Flexsim memiliki interface penggunaan yang lebih bersahabat dan

lebih ramah, serta tidak terlalu sulit untuk digunakan. Delsim Laboratory pun telah

menyediakan license sudent version untuk digunakan dalam pengerjaan tugas ini.

Tiada sesuatu yang sempurna, Demiikiam pula buku ini. Kritik positif yang membangun

untuk kesempurnaan buku ini merupakan masukan yang sangat berarti bagi para penulis

untuk mengembangkan buku ini menjadi lebih baik.

Yogyakarta, September 2014

Adam Afrixal S

Page 5: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

DAFTAR ISI

1 Pengertian Alur Produksi Flowshop ........................................................................................ 1

2 Lokasi Produksi Flowshop ...................................................................................................... 2

3 Perbedaan Flow Shop dan Job Shop........................................................................................ 3

4 Studi Kasus Model................................................................................................................... 3

5 Pengambilan Data .................................................................................................................... 6

6 Jurnal Acuan ........................................................................... Error! Bookmark not defined.

7 Referensi ................................................................................. Error! Bookmark not defined.

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Gambaran dasar flowshop (alur produksi sama)......................................................... 1

Gambar 1.2 Tipe tipe dari layout proses Flowshop ........................................................................ 1

Page 6: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |1

1 PENGERTIAN ALUR PRODUKSI FLOWSHOP

Gambar 1.1 Gambaran dasar flowshop (alur produksi sama)

Proses produksi dengan aliran Flow Shop berarti proses produksi dengan aliran identik dari

satu mesin ke mesin lain. Dan dalam prosesnya produk hanya melewati satu kali proses

dalam satu mesin untuk kemudian diproses kembali dengan mesin lainnya.

Gambar 1.2Tipe tipe dari layout proses Flowshop

Pemodelan Flow shop secara umumnya dilakukan untuk menciptakan aliran produksi/

production flow yang baik dengan menanggulangi adanya bottleneck, atau entitas yang

Page 7: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |2

terblock atau terhambat didalam lini prouksi karena kapasitas produksi yang dimiliki

terbatas/limited.

Tujuan umum dilakukannya simulasi Flowshop,antara lain:

1. Meminimumkan Makespan(waktu penyelesaian job terakhir yang meninggalkan

sistem) ,

2. Meminimumkan Total Flowtime (lamanya waktu yang dihabiskan seluruh job pada

lantai produksi)

3. Meminimumkan machine idletime (waktu idle mesin) akan lebih efektif dalam

mengurangi biaya penjadualan,

4. Menyimbangkan kerja lini produksi / line balancing.

5. Menguji Fleksibilitas dan Mobilitas Produksi .(Menguji fleksibilitas adalah seperti

menguji kemampuan produksi system, ex. Apakah penambahan kuota bahan baku

mengganggu system produksi atau masih dapat ditanggulangi, dengan penambahan

mesin proses atau pengaturan kecepatan mesin seberapa banyak peninkatan kecepatan

produksi/mobilitas yang didapatkan)

2 LOKASI PRODUKSI FLOWSHOP

Lokasi yang dapat dijadikan tempat penelitian flow shop sangat banyak, selama dia

memenuhi syarat alur flowshop(Sekuense proses entitas sama).

Syarat lokasi dapat dijadikan tempat penelitian Big Project Flow Shop Delsim antara lain:

1. Memiliki masalah yang dapat diselesaikan dengan simulasi (tingkat kesulitan memang

bervariasi, namun pilihlah tempat dimana suatu masalah itu tidak dapat diselesaikan

hanya dengan dilihat ).

2. Alur proses flow shopnya jelasdan dapat dilihat.

3. Hindari tempat pemrosesan makanan, karena udah terlalu mainstream.

Page 8: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |3

3 PERBEDAAN FLOW SHOP DAN JOB SHOP

Lantai produksi merupakan Flow Shop, jika tiap entitas mengikuti alur, urutan atau

sekuense produksi yang sama

Lantai produksi merupakan Job Shop, jika tiap entitas memiliki alur, atau urutan

proses masing masing (biasanya ada alur balik)

Gambar 3.1 Perbedaan Fundamental Flow Shop dan Job Shop

Proses produksi dengan aliran Flow Shop berarti proses produksi dengan aliran identik dari

satu mesin ke mesin lain. Dan dalam prosesnya produk hanya melewati satu kali proses

dalam satu mesin untuk kemudian diproses kembali dengan mesin lainnya.

Proses produksi dengan aliran Job Shop berarti proses produksi dengan pola aliran atau

rute proses pada tiap mesin yang spesifik untuk setiap pekerjaan dan mungkin berbeda

untuk tiap Job. Akibat aliran proses yang tidak searah ini, maka setiap Job yang akan

diproses pada suatu mesin dapat merupakan Job yang baru atau Job dalam proses dan Job

yang keluar dari suatu mesin dapat merupakan Job jadi atau Job dalam proses.

Page 9: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |4

Page 10: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |5

4 STUDI KASUS MODEL

CV furniture merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pembuatan mebel. Kursi

merupakan produk utama perusahaan ini. Untuk membuat kursi terdiri dari 3 tahap yaitu

pemotongan, perakitan dan finishing. Alur produksinya seberti gambar berikut :

Bahan baku yaitu kayu mempunyai distribusi kedatangan exponential(0, 10, 0). Tahap

selanjutnya adalah kayu diproses dimesin A dimana pada mesin tersebut terjadi proses

pemotongan. Setelah dipotong kayu akan dirakit pada mesin B dan tahap terakhir adalah

proses finishingmesin C adalah proses finishing. Waktu tiap proses dan kapsitas tiap

mesinadalah sebagai berikut :

Mesin Kapasitas Waktu proses

Mesin A 10 1200 detik

Mesin B 10 1800 detik

Mesin C 15 600 detik

Simulasikan proses produksi produk tersebut dengan menggunakan flexim 6 selama delapan

jam, kemudian analisis output dari proses tersebut

Report

Object stats

content

stats

contentmin

stats

contentmax

stats

contentavg

stats

input

stats

output

stats

staytimemin

stats

staytimemax

stats

staytimeavg

state

since idle

Sink 1 1 1 0 2131 0 0 0 0 0 0

Mesin A 0 0 1 0.740476 2132 2132 10 10 10 28792.28 7472.28

Mesin

B 1 0 1 0.740129 2132 2131 10 10 10 28792.28 7482.28

Mesin C 0 0 1 0.73994 2131 2131 10 10 10 28799.64 7489.64

Source 0 0 0 1 0 2132 0 9.999951 3.761476 28782.28 0

Page 11: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |6

5 PENGAMBILAN DATA

Data data yang umumnya dibutuhkan dalam simulasi flow shop menggunakan software

flexsim, antara lain:

1. Data Job Routing (Proses yang dilewati job)

2. Data waktu proses (tiap proses)

3. Data Kedatangan Bahan Baku

4. Data Kapasitas mesin

5. Data Jarak proses

6. Data Hasil Produksi (Acuan Validasi)

Data tambahan (optional) untuk menambah kredibilitas proses dalam model antara lain:

1. Data Jadwal Kerja dan Maintenance Mesin

2. Data Operator (Kehandalan, Kecepatan Transfer, proses, Ketersediaan)

3. Data Harga proses produksi (Proses, bahan baku, upah pekerja)

4. Data Latar Belakang Lokasi

5. Foto Lokasi dan Proses, bukti anda kesana (untuk penjelasan dan lampiran)

Pengambilan data dilakukan secara langsung atau observasi lapangan langsung, dan data

waktu proses produksi bisa didapatkan dengan mengurangi waktu proses akhir dengan

waktu mulai proses.

TIPS, Jika perusahaan memiliki data yang bisa dipakai coba minta dan pakailah informasi

tersebut kepada model anda, namun sumber informasi anda haruslah orang yang tepat,

jangan hanya sekedar orang yang bekerja di tempat itu.

-“Sumber informasi dan data anda menentukan kredibilitas model yang anda buat.”-

Ambilah data secukupnya, pada umumnya 30 . Namun untuk menghindari ketidakcukupan

data atau data yang tidak merepresentasikan system ambilah data yang cukup.

Page 12: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |7

Temukan distribusi data yang didapat dengan menggunaan software bawaan dari Flexsim

yakni Expert::fit

Dalam mengambil data proses produksi, ambilah data yang paling mewakili system,

walaupun sebenarnya pengambilan data umumnya random.

Contoh : jangan mengambil data pembuatan baju muslim saat seminggu sebelum lebaran

karena order meledak dan tidak mewakili system pada keadaan normal

Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal yang berkaitan

dengan penelitian. Literatur dapat berupa sejumlah jurnal nasional, jurnal internasional,

proseding, buku, dan tugas akhir. (Hindari landasan teori dari internet karena sumber tidak

jelas dan kredibilitas informasi rendah)

Kenalilah lokasi tempat anda mengambil data, namun lebih kenali lagi masalah flow shop

disana. Seberapa bagus profil lokasi penelitian jika masalah flow shop tidak terlihat maka

penilaian akan pentingnya penelitian flow shop tidak akan terlihat.

Page 13: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |8

LEMBAR PENGAMATAN

Lokasi : Pengamat :

Tanggal : Tema BP :

Proses Proses

No Mulai Selesai Waktu No Mulai Selesai Waktu

1 1

2 2

3 3

4 4

5 5

6 6

7 7

8 8

9 9

10 10

11 11

12 12

13 13

14 14

15 15

16 16

17 17

18 18

19 19

20 20

21 21

22 22

23 23

24 24

25 25

26 26

27 27

28 28

29 29

30 30

31 31

32 32

33 33

Page 14: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |9

Contoh penggunaan lembar observasi

Page 15: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |10

Berikut merupakan langkah dalam menemukan distribusi terbaik menggunakan Expert::fit

Setelah anda mendapatkan data dari proses yang diteliti dengan menggunakan lembar

observasi, anda dapat menggunakan software dukungan Flexsim yang bernama expertfit,

dengan cara pilih toolbar statistics > expertfit disoftware flexsim

Catatan! Fungsi Experimenter dan Expertfit hanya dapat diakses pengguna dengan

menggunakan license. DELSIM laboratory menyediakan student version license bagi para

pengguna

Setelah expertfit terbuka anda dapat memilih New… dan pilih fit distributions to data…

lalu OK. Dan maka proyek yang anda buat akan tampil dilayar, dan pilihlah Analyze…

Page 16: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |11

Setelah muncul window baru, pada tab data pilih enter data dan jika data telah tersedia di

file notepad anda dapat memilih read file) namun kali ini akan di isi secara manual

Anda dapat menkopi hasil rekap data dari excel ke dalam clipboard dan pada data enter

window, pilih insertion mode dan pilih paste at end from clipboard dan OK, lalu akan

keluar hasil ringkasan analisis data dari data yang dimasukan.

Page 17: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |12

Untuk melanjutkan silahkan pilih tab model > automated fitting dan hasil distribusi

terbaikpun akan keluar dalam bentuk laporan.

Keterangan distribusi dalam laporan ini dapat anda masukan kedalam flexsim lewat

statistical distribution, dan pilihlah distribusi yang terbaik menurut expertfit dan masukan

datanya secara manual.

Page 18: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

H a l a m a n |13

6 REFERENSI

Delsim Asisstant 2012. (2012). Laporan Resmi Praktikum Simulasi dan Model Industri :

Webgpss,Arena,Monte Carlo,Powersim. Jogjakarta: Universitas Islam Indonesia.

Delsim Laboratory. (2012). Modul Praktikum Simkom. Yogyakarta: Delsim Laboratory.

Law, A. M., & Kelton, W. D. (n.d.). Simulation Modelling and Analysis. New York:

Mcgraw-Hil.

Soetanto, T. V., & Soetanto, D. P. (n.d.). Puslit Petra. Retrieved from Penjadualan

Flowshop dengan Algoritma Genetika: http://puslit.petra.ac.id/journals/industrial

Page 19: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal

Tentang Penulis

Nama : Adam Afrixal Sinuraya

Email : [email protected]

Kode : D-110

Profil

Adam merupakan mahasiswa teknik Industri

angkatan 2011, yang menjadi asisten Laboratorium

Delsim generasi XIX.

Adam merupakan orang kreatif dan cenderung

memiliki tingkah laku yang berbeda

Nama : Aqmar Makhfud Saephudin

Email : [email protected]

Kode : D-117

Profil

Aqmar merupakan mahasiswa teknik Industri

angkatan 2012, yang menjadi asisten Laboratorium

Delsim.

Aqmar merupakan konseptor brilian yang memiliki

rasa haus akan pengetahuan luas untuk

mengevaluasi dan meningkatkankualitas hasil

karya.

Page 20: PANDUAN - industrial.uii.ac.idindustrial.uii.ac.id/delsimlab/wp-content/uploads/2018/03/Panduan... · Lakukanlah studi literatur untuk mempelajari lebih lanjut tentang segala hal