Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

44
Motivasi Bisnis Makanan Milenium Sebuah Penelusuran Cerita Kuliner

Transcript of Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

Page 1: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

Motivasi Bisnis Makanan Milenium

Sebuah Penelusuran Cerita Kuliner

Page 2: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

• McDonald’s • HokBen• KFC• Pizza Hut• Es Teler 77• Mister Baso• Pecel Lele Lela• Kebab Baba Rafi• Bandar Djakarta• Dapur Cokelat• J.Co Donuts & Coffee• Coffee Toffee• Hard Rock Café• Ismaya Group• 7-Eleven

• Jakarta Culinary Center• Katering Chilli Pari• Puspa Catering• Indocater• PSU Food• Aerofood ACS• Kecap Bango• Sasa Penyedap Rasa• Munik Bumbu Nusantara• Indofood• Coffindo• Maxindo Jaya Supplier F&B• MFK Supplier Peralatan• Toko Mesin Maksindo• Maxim Maspion Teflon

DAFTAR ISI CERITA

Page 3: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

TeamWork of Product & Service

Page 4: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MCDONALD’S

McDonald's Corporation : Brand Fast Food yang mendunia dan dikenal masyarakat secara umum. Produk utamanya hamburger, juga menyajikan minuman ringan, kentang goreng dan hidangan lain.

Logo McDonald's adalah dua busur berwarna kuning yang biasa dipajang di outletnya sebagai cirikhas branding dan dapat segera dikenali oleh masyarakat pada umumnya.

Restoran McDonald's pertama didirikan pada tahun 1940 oleh dua bersaudara Dick dan Mac McDonald, namun kemudian dibelinya oleh Ray Kroc dan diperluas ke seluruh dunia.

Pada tahun 2004, McDonald's memiliki sekitar 30.000 outlet di seluruh dunia dengan jumlahpengunjung yang sangat banyak dari berbagai kalangan.

McDonald's menawarkan menu utama yang khas dan menu tambahan yang berbeda-beda di berbagai negara. Di Norwegia terdapat McLaks, yaitu sandwich salmon, di India terdapat Maharaja Macs dengan daging kambing dan McAloo Tikki burger untuk umat Hindu vegetarian.

Page 5: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MCDONALD’S INDONESIA

Bambang Nuryatno Rachmadi (lahir di Jakarta, 15 Maret 1951) adalah pengusaha Indonesia yang pernah menjadi pemilik waralaba McDonald's Indonesia. Sejak tahun 1991 McDonald’s memberikanhak waralaba kepada Bambang Rachmadi setelah melakukan pendekatan selama 1,5 tahun danmengikuti sejumlah pelatihan selama satu tahun mulai dari Singapura, Malaysia, Hongkong, Australia, sampai Amerika Serikat, dengan biaya sendiri tanpa adanya kepastian akan mendapat hak waralabatersebut. Bambang Rachmadi meninggalkan jabatannya sebagai Presdir Panin Bank dalam upayamendapatkan waralaba tersebut.

Pada tahun 2008 beberapa outlet McDonald's berubah menjadi Tony Jack's Indonesia, tetapi tidakseluruh gerai McDonald's. Terdapat sejumlah gerai McDonald’s milik Bambang Rachmadi yang berubahantara lain berlokasi di Sarinah (Thamrin), Melawai Plaza, Blok M Plaza, Arion, Kelapa Gading, Sunter, Bandung Indah Plaza, Plaza Surabaya, Bandara Soekarno-Hatta, ITC Mangga Dua, Citra Land, Gajah Mada Plaza, dan Kebon Jeruk.

Tak lama setelahnya, Tony Jack's Indonesia dijual ke PT. Duta Mitra Propertindo (DMP). Kemudian, McDonald’s mengambil alih. Lalu menjual sahamnya kepada PT Rekso Nasional Food dan PT. Sinar Sosro.

Page 6: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS KORPORASI MCDONALD’S

Bisnis perusahaan ini dimulai pada tahun 1940 dengan dibukanya sebuah restoran oleh Dick dan Mac McDonald, di San Bernardino, California. Mereka memperkenalkan "Speedee Service System" padatahun 1948, yang kemudian menjadi pinsip dasar restoran siap-saji modern. Maskot awal McDonald's, yang bernama Speede, adalah seorang pria dengan kepala berbentuk hamburger yang menggunakantopi koki. Speede kemudian digantikan oleh Ronald McDonald pada tahun 1963.

McDonald's saat ini tidak menjadikan tahun 1940 sebagai tahun kelahiran restoran McDonald's. Mereka memilih 15 April 1955, ketika Ray Kroc membeli lisensi waralaba McDonald's dari Dick dan Mac di Des Plaines, Illinois, sebagai hari kelahirannya. Kroc kemudian membeli saham dari McDonald's bersaudara dan memimpin perusahaan ini melakukan ekspansi ke seluruh dunia. Saham McDonald's mulai dijual kepada publik tahun 1965.

Sifat agresif yang dimiliki Kroc bertentangan dengan keinginan McDonald bersaudara. Kroc danMcDonald bersaudara bertikai untuk mengontrol bisnis ini, namun akhirnya McDonald bersaudara lahyang pergi meninggalkan perusahaan. Pertikaian ini didokumentasikan baik dalam otobiografi Kroc maupun otobiografi McDonald bersaudara.

Situs (outlet) di mana McDonald bersaudara pertama kali mendirikan restoran kini dijadikan monumen.

Page 7: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS HOKA HOKA BENTO

Logo Hoka Hoka Bento adalah sepasang karakter anak-anak dengan gaya gambar manga Jepang, yaitu Taro; anak laki-laki dengan baju berwarna biru, dan Hanako; anak perempuan berbajumerah. Kedua karakter ini menjadi logo sekaligus maskot restoran ini.

Meskipun menampilkan diri sebagai restoran Jepang, tetapi masakan Jepang yang disajikan di restoran ini telah disesuaikan dengan selera Indonesia, misalnya rasa yang lebih kuat dan jugamenyajikan sambal manis pedas yang digemari orang Indonesia. Restoran ini memang dirintisdan dimiliki oleh orang Indonesia, bukan Jepang, sehingga memang tidak menawarkan masakanJepang otentik.

Pada sekitar tahun 1985, HokBen pertama kali didirikan dibawah naungan PT. Eka Bogainti. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1985 di Jakarta oleh Hendra Arifin. Dengan restoran pertama berlokasi di Kebon Kacang, Jakarta Pusat. HokBen menyajikan makanan Jepang yang variatif, higienis, cepat sajidengan harga relatif terjangkau serta suasana yang nyaman. Hal ini menjadikan HokBen sebagairestoran dengan konsep “Japanese Fast Food” terbesar di Indonesia.

HokBen (singkatan dari Hoka Hoka Bento) adalah jaringan restoranwaralaba makanan cepat saji yang menyajikan makanan Jepang danberbasis di Jakarta, Indonesia. Hingga kini, HokBen memiliki banyak outlet yang tersebar secara nasional. Nama Hoka Hoka Bento sendiri berasal daribahasa Jepang yang berarti "makanan hangat dalam boks".

Page 8: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS HOKBEN INDONESIA

Hendra sebagai pemilik PT Eka Bogainti tertarik mengembangkan restoran cepat saji ala Jepang karenapada 1985 konsep itu belum ada di Indonesia. Ia pun melakukan studi banding ke Jepang dan kemudianmembeli izin untuk menggunakan merek dan asistensi teknis Hoka Hoka Bento di Indonesia. Awalnya, Hoka Hoka Bento di Jepang berbisnis makanan take away (pesan ambil/bawa pulang). Kini, PT EkaBogainti memiliki penuh hak cipta atas merek HokBen. Sementara itu, usaha serupa dengan mereksama yang ada di Jepang sudah tidak ada lagi. Meski menawarkan masakan Jepang, kepemilikan merekHokBen adalah 100% dimiliki warga negara Indonesia.

Pada tahun 1990 Hoka Hoka Bento pertama kali membuka restoran di luar Jakarta, yaitu di Bandung. Hingga kini terdapat banyak gerai di kota ini. Hoka Hoka Bento pertama kali membuka gerainya di Surabaya pada tahun 2005, kini terdapat banyak cabangnya di Surabaya. Pada 2008 dibuka pula outletnya yang pertama di kota Malang. Pada tahun 2010 Hoka Hoka Bento mengembangkan sayapnyake wilayah Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Bali.

Setelah memiliki jaringan Call Center 500505 pada tahun 2007 dan layanan pesan online pada tahun2008, HokBen menyediakan fasilitas drive thru di beberapa outlet restorannya. Mulai 15 Oktober 2013 Hoka Hoka Bento hadir dengan nama baru: HokBen; dengan tampilan, penawaran, pelayanan dannuansa yang lebih segar dan bersahabat.

HokBen juga menawarkan paket makanan untuk anak-anak yang disebutKidzu Bento dengan menyertakan mainan, serta paket pesta ulang tahundi gerai restoran mereka.

Page 9: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS KFC

KFC (awalnya dikenal dengan nama Kentucky Fried Chicken) adalah suatu merek dagang waralaba dariYum! Brands, Inc., yang bermarkas di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat. Didirikan oleh Col. Harland Sanders, KFC dikenal terutama karena ayam gorengnya, yang biasa disajikan dalam “ember" (bucket) dari kertas karton.

Col. Sanders mulai membuka restoran ayam gorengnya pada tahun 1939 di tepi jalan Corbin, Kentucky yang selanjutnya pindah ke sebuah motel. Ia menutup usahanya pada akhir 1940 sewaktu jalan tolinterstate melalui kotanya. Pada awal 1950 ia mulai berkeliling Amerika Serikat dan bertemu denganPete Harman di Salt Lake City, Utah. Kemudian pada tahun 1952 bersama-sama mendirikan restoranKentucky Fried Chicken yang pertama di dunia (restoran pertamanya tidak menggunakan namatersebut). Sanders menjual seluruh waralaba KFC pada tahun 1964 senilai 2 juta USD, yang sejak itutelah dijual kembali sebesa tiga kali lipat. Pemilik terakhir adalah PepsiCo, yang menggabungkannya kedalam divisi perusahaan Tricon Global Restaurants yang sekarang dikenal sebagai Yum! Brands, Inc. Pada tahun 1997, Tricon terpisah dari PepsiCo.

Di Indonesia, pemegang hak waralaba tunggal KFC adalah PT. Fastfood Indonesia Tbk. Didirikan olehKelompok Usaha Gelael pada tahun 1978, dan terdaftar sebagai perusahaan publik sejak tahun 1994. Restoran KFC pertama di Indonesia dibuka pada tahun 1979 di Jalan Melawai, Jakarta.

Page 10: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS PIZZA HUT

Pizza Hut adalah restoran berantai dan waralaba makanan internasional yang mengkhususkan dalampizza. Perusahaan ini didirikan pada 1958 oleh dua orang mahasiswa perhotelan di Wichita, Kansas, Amerika Serikat.

Pada tahun 1977 Pizza Hut dibeli oleh PepsiCo, Inc. Ekspansi PepsiCo terhadap Pizza Hut menyebabkanPizza Hut menjadi salah satu restoran pizza terbesar dengan jumlah cabang yang sangat banyak di dunia. Dengan outlet restoran yang tersebar dimana-mana dan kios pengantaran delivery di lebih dari86 negara.

Pizza Hut hadir di Indonesia untuk pertama kalinya pada tahun 1984, dan merupakan restoran pizza pertama di Indonesia. Saat ini, Pizza Hut mudah ditemui di kota-kota besar di seluruh Indonesia. Pemegang hak waralaba tunggal Pizza Hut di Indonesia ialah PT Sari Melati Kencana.

Page 11: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS ES TELER 77

Es Teler 77 adalah jaringan rumah makan siap sajiasal Indonesia. Restoran ini menyajikan makanankhas Indonesia seperti nasi goreng, mi ayam, danterutama es teler. Didirikan oleh Sukyatno Nugrohoberdasarkan resep mertuanya, Murniati Widjajapada tahun 1982 di Jakarta. Saat ini sudah terdapatlebih dari 100 gerai Es Teler 77 di Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Australia.

Es Teler 77 memberikan kesempatan kepadafranchisee (mitra waralaba) yang ingin berwirausahamelalui sistem kerjasama yang menarik dan fair.

Sistem waralaba Es Teler 77 sudah berjalanan lebihdari 20 tahun, dan hampir semua gerai Es Teler 77 dibuka dengan sistem waralaba. Didukung denganmanajemen yang kuat sehingga di tahun 2009 mendapatkan penghargaan dari Majalah Info Franchise Indonesia dan Asosiasi Franchise Indonesia sebagai Top Franchise ASEAN 2009 danThe Best in Franchise Support, Indonesia Franchisor of the Year 2009.

Page 12: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MISTER BASO

Mister Baso ialah restoran baso dengan cabang tersebar di wilayah Indonesia.

Menawarkan konsep masakan Indonesia otentik dengan segmentasi pasar untuk keluarga, Mister Basoberdiri pada tahun 1999.

Berfokus pada standar kualitas prima produk baso, Mister Baso mengusung jargon “Ahlinya Baso.”

Beberapa varian baso yang ditawarkan ialah: Baso Rawit, Baso Urat, Baso Tenis, Baso Malang, BasoKomplit, Baso Goreng dll.

Mister Baso membuka kesempatan kemitraan untuk waralaba, dengan dua tipe investasi untukmembuka outlet. Yaitu:1. Mister Baso Resto : outlet skala restoran2. Mister Baso Express : outlet skala foodcourt

Page 13: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS PECEL LELE LELA

Usaha Pecel Lele Lela yang berdiri sejak 2006 ini mulai difranchise-kan pada 2009. Dengan 32 outlet franchise yang ada, usaha ini menghasilkan omzet sekitar Rp10 juta per hari. Dengan kata lain omzetper bulan dari usaha pecel lele ini mencapai sekitar Rp3 miliar.

Awalnya, Rangga Umara, pemilik restoran Pecel Lele Lela memilih lele sebagai bahan baku utamanyadalam merintis usaha di bidang kuliner. Ia menjelaskan alasannya memilih lele untuk menjadi makananutama karena lele itu ada di mana-mana.

Sejauh mata memandang di kaki lima, warung pecel lele dari dulu hingga sekarang masih tetap ada. Walaupun terkena krisis sekalipun lele tetap eksis hingga sekarang. Dengan melihat peluang market yang luas, Rangga memutuskan untuk memilih lele dalam merintis awal usahanya.

Dengan pertimbangan biaya untuk pembukaan usaha dan bahan utama bisa ditekan, maka ia pilih lele. Menimbang layanan makan lele ada di sebagian besar wilayah Indonesia. Ia kemudian mengikuti acara International Franchise License & Bussines Concept Expo (IFRA) di Jakarta Convention Center.

Pecel Lele Lela yang mempunyai arti "Lebih Laku" ini sudah memiliki lebih dari 32 outlet franchise di seluruh Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Bali, Makassar, Purwokerto, Semarang, Palembang, Pekanbaru, Batam, Surabaya, dan Palu. Sementara untuk outletnya yang ia bangun sendirisudah berjumlah delapan outlet.

Page 14: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS PECEL LELE LELA

Bermodal awal tak lebih dari lima juta rupiah, Rangga Umara memulai usahanya. Hingga kemudianusaha yang dirintisnya pada 2006 bisa ia franchise-kan pada tahun 2009.

Dengan menu variatif serta harga yang terjangkau, yaitu sekitar Rp15 ribu keatas, konsumen dapatmencicipi beragam menu di Pecel Lele Lela. Misalnya menu favorit yaitu lele saus padang dan bagi yang tidak menyukai lele, ayam bakar madu dapat menjadi pilihan favorit.

Untuk perhitungan biaya franchise sekitar Rp75 juta, calon mitra yang berminat franchise dapatberbisnis Pecel Lele Lela sekaligus melestarikan makanan tradisional khas Indonesia.

Dalam merintis usaha ini jatuh bangun dirasakan oleh Rangga Umara, hingga sukses seperti sekarang. Keberaniannya untuk berpindah kerja kantoran menjadi berwirausaha bukan hal yang mudah.

Dengan memasok lele dari daerah Bogor, Parung dan Karawang setiap harinya Pecel Lele Lela bisamenghabiskan sekitar 100 ekor lele per hari atau bahkan lebih. Rangga juga memiliki strategi agar PecelLele Lela bisa go international dimulai dari Singapura dan Malaysia.

Visi dari Pecel Lele Lela yaitu menjadi brand nasional juga inovator usahapecel lele modern di Indonesia dan membawa makanan tradisionalIndonesia pada dunia internasional. Rangga memiliki etos bisnis untuk tetapbekerja keras, berinovasi dan mengembangkan konsep ke arah yang lebihbaik.

Page 15: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS KEBAB BABA RAFI

Kebab Turki Baba Rafi adalah sebuah jaringan waralaba kebab terbesar di dunia. Perusahaan inididirikan pada tahun 2005 di Surabaya, kemudian pada tahun 2010 kantor pusatnya pindah ke Jakarta. Saat ini, Kebab Turki Baba Rafi memiliki banyak gerai tersebar di Indonesia, Malaysia, dan Filipina.

Kebab Turki Baba Rafi menyediakan kebab sebagai menu utamanya. Selain kebab, menu lain yang disediakan antara lain shawarma, hot dog, roti cane, hamburger, keripik, dan makanan beku. Beberapavarian isi kebab, antara lain kebab sapi, kebab ayam, kebab pisang cokelat, kebab sayuran dan kebab telur keju. Ukuran kebab tersedia dalam ukuran reguler dan kecil.

Tahun 2009, Kebab Turki Baba Rafi bekerja sama dengan Belfoods Indonesia untuk peningkatan mutudan gizi pada dagingnya, serta telah mendapatkan sertifikat resmi dari Badan POM dan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia.

Hendy Setiono adalah seorang pengusaha asal Indonesia yang dikenal sebagai pendiri. Hingga saat inimenjabat sebagai Presiden Direktur Baba Rafi Enterprise, yang memayungi waralaba kuliner Kebab Turki Baba Rafi, Piramizza, dan Ayam Bakar Mas Mono.

Page 16: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS KEBAB BABA RAFI

Hendy Setiono lahir di Surabaya pada 30 Maret 1983. Settelah lulus SMA, ia kuliah di ITS Surabaya, namun pada semester 4, ia keluar untuk menggeluti bisnis kebab. Ia menikah muda dengan sang istri, Nilam Sari, serta dikaruniai beberapa orang anak, salah satunya yaitu Rafi Darmawan.

Pada September 2003, Hendy mengawali bisnisnya dengan gerobak jualan kebabnya beroperasi di Nginden Semolo, tak jauh dari kampus dan rumahnya. Bersama Hasan Baraja, temannya, iamemodifikasi rasa dan ukuran kebabnya agar lebih cocok dengan orang Indonesia. Dengan bantuanmodal pinjaman dari adiknya, ia berjualan kebab dengan seorang karyawan.

Karena ingin lebih berkonsentrasi dalam menjalankan bisnis, ia kemudian berhenti kuliah ketikasemester 4. Kedua orang tuanya tidak setuju jika anak sulungnya keluar dari bangku kuliah untukmelakukan bisnis dan menganggap proyeknya hanya sebatas iseng. Namun, dalam hati ia membuktikankelak ia akan berhasil.

Pada tahun 2005, usaha kebabnya sudah diwaralabakan dengan pendirian PT. Baba Rafi Indonesia sebagai pemegang lisensi merek dagang Kebab Turki Baba Rafi. Saat ini, gerai miliknya sudah tersebar di Indonesia, Malaysia, dan Filipina.

Page 17: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS KEBAB BABA RAFI

Kebab Turki Baba Rafi memantapkan eksistensinya di kancah waralaba kuliner. Berikut ini sederetanpenghargaan yang diraih oleh Kebab Turki Baba Rafi.

• "Perusahaan Kebab Nasional Pertama dengan Sistem Franchise dan Jumlah Gerai Terbanyak di Indonesia" dalam ajang Rekor Bisnis oleh Tera Foundation dan Koran Sindo.

• "The Indonesian Small Medium Business Entrepreneur Award 2006 (ISMBEA 2006)" versi Wirausahadan Keuangan.

• "The Best Franchise to Invest" versi Majalah SWA dan "Indonesia Franchisor of the Year 2009" dalam ajang Indonesia Franchise Award oleh Asosiasi Franchise Indonesia.

• "Franchise Top of Mind" oleh Info Franchise.

• "Most Promosing Entrepreneurship" dalam ajang Asia Pasific Entrepreneurship Award tahun 2008.

• "Kelas Sektor Industri" dan "Kategori Waralaba Sosial" oleh Junior Chamber International danUnited Nation Global Compact.

• "Waralaba Paling Sukses" dari Peluang Franchise, diberikan oleh Joko Widodo.

Page 18: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS BANDAR DJAKARTA

Bandar Djakarta, sebuah brand restoran seafood yang seringkali ramai pengunjung keluarga, karyawan kantor, atau grup pertemanan. Berdiri pada tanggal 23 Desember 2001 dengan seating capacity awal hanya sekitar 200 kapasitas tempat duduk pengunjung, kemudian berkembangmenjadi 400 kapasitas di tahun 2004, hingga kemudian berkembang lebih dari 500 kapasitas danterus berkembang.

VisiMembuat semua pengunjung “Pulang Dengan Tersenyum.”Menjadikan Bandar wisata sebagai pilihan untuk wisata kuliner “Eatainment.”

Misi• Selalu menyediakan hidangan laut yang segar dan berkualitas.• Menyediakan fasilitas-fasilitas terbaik untuk semua customer.• Melayani customer sebaik mungkin.• Selalu ramah.• Memperhatikan kebersihan dan kesehatan karyawan dan area restaurant.

Page 19: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS DAPUR COKELATErmey Trisniarty, wanita kelahiran Jakarta 2 Mei 1975 ini memutuskan untuk membuka bisnis coklat di tahun2001. Dengan mengusung nama “Dapur Cokelat” Ermey mencoba menawarkan sebuah konsep unik bagi para penggemar makanan manis. Ia membuat suasana di dalam outlet seperti halnya ruangan dapur, lengkap denganfurniture kitchen set serta perabot rumah tangga lainnya yang sering ditemui di rumah para konsumen. Inilahyang memberikan daya tarik tersendiri bagi para konsumennya, sehingga mereka merasa betah dan tak seganuntuk kembali lagi ke Dapur Cokelat.

Sebelum meraih kesuksesannya, Ermey memulai bisnis kue dan permen coklat dengan menerima pesanan di rumah. Kegiatan tersebut dimulainya sejak tahun 1994 ketika Ia masih berstatus sebagai mahasiswa. Meskipunsaat itu bisnisnya baru skala rumahan, namun Ermey yang akrab dipanggil Eyi ini aktif mempromosikan produknyake berbagai teman dan kerabat dekatnya. Dan ternyata strategi tersebut berhasil, hingga pesanan pun mulaiberdatangan setiap harinya. Kondisi inilah yang mendorong mantan karyawati hotel ini mulai menggeluti bisniscokelatnya dengan serius, mengingat peluang pasar di bisnis ini cukup bagus

Setelah resign dari sebuah hotel yang ada di Jakarta, Ermey menggandeng dua rekannya untuk membuka tokocoklat yang berbeda dari toko lainnya. Dengan modal patungan sebesar Rp 75 juta untuk setiap orangnya, merekamenyewa sebuah tempat di jalan KH Ahmad Dahlan, Jakarta Selatan. Mereka membeli peralatan masak yang diperlukan untuk bisnis cokelatnya. Sesuai ide yang telah mereka sepakati, akhirnya dibangunlah sebuah tokocokelat dengan konsep dapur yang sangat homy. Tak heran jika bisnis ini dengan mudahnya menarik minat para konsumen, karena konsep yang ditawarkan memberikan kesan nyaman kepada setiap pengunjungnya.

Berkat keunikan dekorasi toko yang ditampilkan serta kualitas rasa cokelat yang ditawarkan Ermey, kini dapurcokelat telah berkembang pesat. Dengan sistem kemitraan kini cabangnya sudah tersebar. Bahkan omset yang diterima Ermey pun kini bisa melebihi modal usaha yang pernah dikeluarkannya beberapa tahun silam.

Page 20: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS J.CO DONUTS & COFFEE

J.Co Donuts & Coffee didirikan oleh pengusaha salon asli Indonesia bernama Johnny Andrean. Setelah melalui proses untuk mematangkan konsep bisnisnya, akhirnya pada 26 Juni 2005 gerai J.Coyang pertama resmi di buka di kawasan Supermal Karawaci, Tangerang.

Dengan konsep open kitchen, salah satu daya tarik J.Co Donuts & Coffee ialah para pelanggan dapatmenyaksikan secara langsung proses pembuatan donat yang higienis.

Keberhasilan J.Co kemudian mengiringi pembukaan gerai-gerai J.Co di daerah lainnya. Dalam waktu 1 tahun, J.Co Donuts & Coffee berhasil membuka 16 gerai dengan jumlah karyawanmencapai sekitar 450 orang.

Proses pengembangan ide dan inovasi J.Co berlangsung sekitar 3 tahun sebelum gerai pertamanyadibuka. Dalam kurun waktu 3 tahun tersebut, Johnny melakukan riset, survey pasar dan sampling ujicoba produk donat seperti apa yang diinginkan masyarakat Indonesia.

Pada tahun 2007, J.Co mengupayakan go internasional denganbeberapa negara seperti Singapura, Australia dan Hongkong.

J.Co Donuts & Coffee menggunakan logo berbentuk burung merakdengan warna coklat dan orange yang dominan sebagai simbol darikeindahan, kelembutan, keabadian dan segala maksud-maksud baikdemi pencapaian tujuan bisnis untuk perkembangannya di masa depan.

Page 21: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS COFFEE TOFFEE

Coffee Toffee didirikan pertama kali pada akhir tahun 2005 di kota Surabaya oleh Odi Anindito. Pada awalnya Coffee Toffee hanya sebuah kios kopi kecil untuk tempat berkumpul kalangan sendiri, teman dan rekan-rekan dekat saja.

Seiring dengan berjalannya waktu, ternyata sambutan pasar terhadap produk dan konsep yang ditawarkan cukup bagus. Berbekal hal tersebut, maka di tahun 2006 Odi menambah dua geraiCoffee Toffee di Surabaya.

Dalam perkembangannya, konsep kerjasama denga pola waralaba adalah salah satu cara terbaikdalam memasarkan produk dan potensi bisnis Coffee Toffee. Dengan konsep pemasaran ini, Coffee Toffee dapat melayani dan menyediakan produk berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkaukepada seluruh pelanggan di Indonesia.

Di tahun 2008, Coffee Toffee didaulat sebagai pemenang penghargaan ISMBEA 2008 (Indonesian Small Medium Business Enteprenur Award) di bidang ‘inspiratif bisnis’ serta dipercaya oleh majalahpengusaha sebagai “Bisnis Prospektif 2007.”

Sekitar tahun 2010, COFFEE TOFFEE® telah mempunyai lebih dari 100 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia dan dipilih sebagai salah satutrendsetter di industri kopi ritel Indonesia oleh majalah SWA.

Page 22: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS HARD ROCK CAFE

Pada tahun 1971 Hard Rock Cafe didirikan oleh warga Amerika Serikat, Isaac Tigrett dan Peter Morton di London. Kemudian sekitar tahun 1979, kafe tersebut menghiasi dindingnya dengan memorabilia Rock and Roll. Gaya dan style memorabilia Rock&Roll yang menghiasi dinding Hard Rock Café kemudianmeluas dan menjadi tradisi di Hard Rock Cafe lainnya. Pada tahun 2007, Hard Rock dibeli oleh Seminole Tribe of Florida, dan kantor pusatnya dipindahkan dari London ke Orlando, Florida.

Pada tahun 1995, Hard Rock memperluas usahanya dengan mengembangkan jaringan hotel. Dimulaidengan didirikannya Hard Rock Hotel pertama di Las Vegas, selanjutnya jaringan bisnis Hard Rock jugamerambah ke bidang kasino dan taman hiburan.

Di Indonesia, Hard Rock Cafe berdiri pada tahun 1992. Didirikan oleh Adiguna bersama Soetikno danOnky Soemarno di Gedung Sarinah, Thamrin.

Suguhan makanan yang disajikan diantaranya BBQ Beef Ribs, Cheese Nachos, Steak, dan lain-lain. Ditunjang sarana entertainment yang sangat terkenal, Hard Rock Cafe sangat sesuai bagi para pengunjung untuk menikmati musik dan hidangannya.

Page 23: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS ISMAYA

Berdiri pada tahun 2003, ISMAYA memiliki visi untuk menjadi market leader dalammembangun merek (brand) yang solid dan berkelanjutan untuk citra global dalamindustri lifestyle & hospitality. Salah satu tujuan utamanya yaitu secara konsistenmembangun pengalaman berkesan untuk setiap customernya. Dengan demikian, ISMAYA mengembangkan inovasi konsep lifestyle untuk bisnisnya di Indonesia, Asia Tenggara, bahkan internasional.

Slogan ISMAYA : Eat - Drink - Celebrate

Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang hospitality, ISMAYA Group membawahibeberapa restoran, bar dan katering serta penyelenggaran event acara musik. Restorandan bar yang dimiliki oleh Ismaya Group adalah Blowfish, Social House, Pasta de Waraku, Sushigroove, Pizza e Birra, Dragonfly, Puro, Mr. Curry, Kitchenette dan Magnum Café. Sedangkan usaha katering dijalankan dibawah Ismaya Catering. Sementara itu, Ismaya Live yang juga berada di bawah naungan Ismaya Group bergerak sebagai event organizer di bidang musik. Ismaya Live mendatangkan pemusik internasional untukmengadakan konser di Indonesia.

Page 24: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS 7-ELEVEN7-Eleven adalah jaringan toko kelontong (convenience store) 24 jam asal Amerika Serikat yang sejak tahun2005 kepemilikannya dipegang oleh Seven & I Holdings Co., sebuah perusahaan Jepang. Pada tahun 2004, lebih dari 26.000 gerai 7-Eleven tersebar di 18 negara; antara pasar terbesarnya adalahAmerika Serikat dan Jepang.

Didirikan pada tahun 1927 di Texas, nama "7-Eleven" mulai digunakan pada tahun 1946. Sebelum toko 24 jam pertama dibuka, pada tahun 1962, 7-Eleven buka dari jam 7 pagi hingga 11 malam, dan karenanya bernama "7-Eleven" (7-Sebelas).

Tahun 1991, Southland Corporation yang merupakan pemilik 7-Eleven, menjual sebagian besar sahamnyakepada perusahaan jaringan supermarket Jepang, Ito-Yokado. Southland Corporation lalu diubah namanyamenjadi 7-Eleven, Inc pada tahun 1999. Tahun 2005, seluruh saham 7-Eleven, Inc diambil alih Seven & I Holdings Co. sehingga perusahaan ini dimiliki sepenuhnya oleh pihak Jepang.

Setiap gerai 7-Eleven menjual berbagai jenis produk, umumnya makanan, minuman, dan majalah. Di berbagai negara, tersedia pula layanan seperti pembayaran tagihan serta penjualan makanan khas. Produk terkenal 7-Eleven adalah Slurpee (sejenis minuman es) dan Big Gulp yang merupakan minumansoft drink berukuran besar.

7-Eleven masuk ke Indonesia melalui jalur franchise yang dikelola oleh PT. Modern Internasional (juga distributor tunggal produk Fuji Film Jepang di Indonesia) melalui anak perusahaannya, PT Modern Putra Indonesia.

Sekitar November 2009, berdiri 7-Eleven pertama di daerah Bulungan, Jakarta Selatan. Indonesia termasuk negara ke-12 di kawasan Asia dan Australia dengankeberadaan 7-Eleven didalamnya.

Page 25: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS JAKARTA CULINARY CENTER

Berdiri sejak 2005, Jakarta Culinary Center merupakan salah satu institusi kuliner favoritdiantara peminat dunia masak-memasak. Meningkatnya jumlah orang yang tertarikuntuk mengeksplorasi kuliner adalah salah satu alasan utama bisnis kuliner akan terustumbuh dan berkembang.

Kebanyakan dari peserta kursus yang telah menyelesaikan program studi di Jakarta Culinary Center sekarang menjalani rutinitas mereka baik sebagai Entrepreneur jugaChef Profesional.

Dilengkapi dengan sarana fasilitas, lingkungan yang mendukung, penelitian dan praktek, tentunya peserta kursusdi Jakarta Culinary Center dapat membuka pikiran danmengembangkan potensinya terhadapperspektif yang lebih luas tidak hanyamengenai seni kuliner namun juga dalambisnis dan industri makanan.

Page 26: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS CHILLI PARI KATERINGPutra sulung presiden Indonesia ke tujuh, Joko Widodo (Jokowi). Gibran Rakabuming (Raka), mendirikan usahakatering dengan nama Chilli Pari sekitar Desember 2010.

Nama Chilli Pari berasal dari 2 kata, yaitu Chilli yang berarti cabe, melambangkan berani dan semangat. Sedangkan Pari berasal dari kata bahasa Jawa yang berarti padi, melambangkan kemakmuran.

Meskipun namanya melambangkan semangat dan kemakmuran, bukan berarti bisnis katering milik Gibran iniberjalan mulus. Ada banyak halangan dan tantangan yang harus dia hadapi. Mulai dari persaingan yang begituketat di Solo, ketidak percayaan konsumen sehingga mereka membatalkan pesanan, dan lain-lain.

Untuk mengatasi banyak hambatan, Gibran (Raka) selalu berinovasi untuk bisnis katering miliknya. Konsep yang dia gunakan adalah “traditional taste, modern touch.” Hal ini tampak dari menu-menu baru yang berhasil iaciptakan. Meskipun modern, cita rasa dan ciri khas Solo masih ada di dalamnya.

Dalam membiayai bisnisnya, Gibran (Raka) mencari modal dengan cara mengirimkan proposal kepada tujuh bank. Akhirnya ada satu bank yang setuju untuk memberikan pinjaman modal. Kemudian usaha yang dimodali sekitar 1 miliar itu pun berdiri dengan menggarap order kecil-kecilan di Solo.

Penyajian menu katering Chilli Pari terbilang cukup unik, yaitu dengan metode piring terbang. Sistem prasmananmemang kurang unik bagi penduduk Solo, sehingga Gibran (Raka) memilih cara ini.

Kantor bisnis katering dengan tagline “Your One-Stop Wedding Solution” ini mempunyai desain unik. Bertemalayaknya restoran mini, kantor ini juga berfungsi sebagai tempat untuk menguji resep-resep baru yang diciptakan. Selain itu, konsumen juga dapat mencicipi menu yang akan dipesan sehingga mereka lebih puas.

Page 27: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS PUSPA CATERING

Puspa Catering Services berdiri sejak 1984 dengan konsep utama menyediakan layananterbaik dan sebagai mitra dalam acara pesta.

Dengan bermacam latar belakang karyawan ditunjang fasilitas memadai, Puspa Catering menyajikan varian hidangan makanan nusantara dan internasional.

Nama Puspa Catering diambil dari nama artis ibukota yaitu Titiek Puspa, selaku pemilikusaha dan tokoh masyarakat yang cukup dikenal dengan karya-karyanya.

Adanya kombinasi dari rasa dan tampilan hidangan menarik, Puspa Catering dalamoperasionalnya tetap menitikberatkan pada standar kualitas produk dan layanannya.

Page 28: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS INDOCATER

PT. Indocater berdiri pada tahun 1978.

Sebagai salah satu perusahaan catering besar di Indonesia, Indocater menyediakanlayanan makan untuk bermacam klien.

Memiliki sertifikat ISO 9001 : 2000 sejak 2008, juga sertifikat ISO 22000 & HACCP sejak2010. Indocater membuktikan kualitasnya dengan meraih beberapa penghargaan dariklien-kliennya.

Layanan yang diberikan oleh Indocater diantaranya katering perusahaan di area terpencil, katering perusahaan pertambangan minyak dan gas, katering pabrik, hinggakatering rumah sakit.

Kelompok Usaha Indocater dipayungi oleh Media Group yang juga membawahi Media Indonesia, Metro TV, Lampung Post, Sheraton Media Hotel & Tower Jakarta, PapandayanHotel Bandung, dan Bali Intercontinental Hotel.

Page 29: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS PANGANSARI UTAMA PSU FOOD

Pangansari Utama atau diikenal dengan PSU Food telah berdiri sejak 1976 untuk melayani jasakatering perusahaan besar sekelas Pertamina.

Bentuk konsep layanan katering yang dikelola oleh PSU Food cukup beragam, diantaranya yaituindustrial catering, katering untuk komunitas, katering penerbangan, katering pabrik, kateringkaryawan di lepas pantai, katering karyawan di lokasi terpencil, katering perkantoran, kateringrumah sakit, katering institusi militer, katering sekolah, dll.

Beberapa sertifikat yang telah dimiliki oleh PSU Food seperti ISO 9001 : 2008, ISO 22000 : 2005 danISO 14001 : 2004. Terdapat juga sertifikat dari NOSA Occupational Health and Safety untuk program kesehatan dan keamanan pangan.

Dengan konsistensinya terhadap kualitas produk dan layanannya terutama gizi dan kesehatan, PSU senantiasa dipercaya oleh kliennya untuk mengelola layanan makan.

Layanan operasional PSU Food tidak hanya sebatas wilayah Indonesia, namun juga internasional.

Page 30: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS AEROFOOD ACS

Sekitar bulan Desember 1974, Aerowisata memulai bisnis katering untuk melayani maskapaipenerbangan Garuda Indonesia. Bernaung dibawah bendera PT Garuda Dairy Farm Aero Catering Service.

Pada tahun 1991, perusahaan yang berlokasi di bandara internasional Soekarno-Hatta kemudianmengalami pembaharuan nama Aerowisata Catering Service (ACS). Kini katering tersebut dikenalluas dengan nama Aerofood ACS

Aerowisata ialah perusahaan hospitality Indonesia berbasis di Jakarta. Memiliki empat bisnis utamayaitu Aerowisata Food Services, Aerowisata Hotels & Resorts Services, Aerowisata Travel & Leisure Services, dan Aerowisata Transportation Services. Merupakan subsidiary dari Garuda Indonesia.

Page 31: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS KECAP BANGO

Kecap Bango awalnya merupakan industri rumah tangga yang dimulai pada tahun 1928 di daerah Benteng, Tangerang, Jawa Barat. Perjalanan Bango dimulai oleh Yunus Kartadinata (Tjoa Pit Boen) yang pertama kali dijajakan di toko kecil di garasi rumahnya. Nama Bango dipilih pendirinya dengan satu visi, yaitu agar produknyadapat terbang tinggi hingga ke mancanegara.

Usaha Kecap Bango berubah menjadi perseroan terbatas, yaitu PT Anugrah Indah Pelangi dan PT Anugrah DamaiPratama. Manajemen dikelola oleh anak Yunus yang keempat, Eppy Kartadinata, pada 1982.

Pada tahun 1992, PT. Unilever Indonesia tertarik untuk mengakuisisi merek dan usaha Kecap Bango di bawahnaungan perusahaan mereka. Akhirnya Kecap Bango resmi menjadi salah satu produk PT. Unilever Indonesia padatahun 2001. Setelah proses akuisisi, nama dan performa Kecap Bango semakin dikenal. Langkah awal setelahakuisisi, Unilever mengubah tampilan merek, logo, dan kemasan Bango. Dulu mereknya ”Kecap Bango”. Kemudiansekitar bulan Februari 2008, mereknya resmi menjadi ”Bango”.

Unilever dan keluarga Kartadinata membentuk perusahaan patungan bernama PT Anugrah Lever. Perusahaan inimemproduksi dan memasarkan kecap, sambal, dan saus bermerek Bango. Unilever menguasai 65 persen saham, sisanya 35 persen dimiliki Anugrah Indah Pelangi dan Anugrah Damai Pratama. Pada 2007, Unilever mengakuisisisisa saham Bango milik keluarga Kartadinata.

Sekitar tahun 2000, Unilever bekerjasama dengan Universitas Gadjah Mada menghasilkan kedelai hitam kualitasbaik bernama Malika. Kedelai tersebut menjadi kekuatan rasa dan merek Kecap Bango. Profesor Mary Astuti, penemu kedelai Mallika serta peneliti dan Guru Besar Fakultas Teknologi Pertanian, UGM, mengemukakan bahwakedelai hitam Mallika memiliki banyak keunggulan dibandingkan varietas kedelai lainnya. Selain lebih tahan secara fisik, kedelai hitam Mallika juga bernutrisi baik.

Page 32: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS SASA PENYEDAP RASAMonosodium Glutamat atau MSG telah menjadi bagian dari kuliner dunia sejak 1908. Lalu apakah MSG itu? MSG adalah garam sodium dari glutamat, salah satu satu asam amino alami penyusun protein. Glutamat, ada dalamhampir semua makanan. Secara alamiah glutamat terdapat dalam bahan makanan seperti tomat, jamur, kol, keju, ikan laut, daging dan bahkan air susu ibu. Komposisi monosodium glutamate adalah natrium 12 %, glutamate 78 % dan air 10 %.

Kemudian untuk apakah glutamate digunakan dalam produk pangan ? Glutamat sebagai asam amino pertama kali ditemukan pada tahun 1866 oleh ilmuwan Jerman, Prof. Ritthausen, dimana ia mengisolasi glutamat dari gluten (protein gandum). Glutamat memberikan rasa enak yang dinamakan umami, merupakan temuan ilmuwan Jepangbernama Prof. Kikunae Ikeda pada tahun 1908. Umami meningkatkan rasa makanan secara keseluruhan serta“after taste” yang menyenangkan dan memuaskan. Glutamate membantu pencernaan makanan yang baik, yaitumeningkatkan sekresi air liur dan kelenjar pencernaan lambung.

PT Sasa Inti memprakarsai produksi MSG di Indonesia, Nama Sasa sendiri merupakan kependekan dari "Sari Rasa" dimana diterjemahkan sebagai sari dari rasa dan gambaran dari fokus utama bagi perusahaan. Faktanya, untukkebanyakan orang Indonesia, Sasa berarti MSG penguat rasa, bagian bumbu dapur yang cukup diperlukan. PT Sasa Inti didirikan oleh Rodamas pada tahun 1968, Sasa merupakan perusahaan MSG pertama di Indonesia yang tumbuh dan berkembang menjadi merek yang memimpin pasar lokal MSG.

Kegunaan dari penguat rasa atau MSG SASA adalah untuk membuat rasa gurih lebih baik. Misalnya apabila jumlahdaging pada masakan kurang porsinya dapat ditambah MSG, maka rasanya menjadi gurih.

Tagline: SASA rajanya penyedap rasa masakan.• Mengurangi rasa tidak enak dari bahan makanan• Menambah kadar Glutamat (protein) pada makanan• Sumber rasa gurih (Umami), rasa dasar yang ke 5 untuk memperkuat rasa masakan menjadi lebih sedap

Page 33: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MUNIK BUMBU NUSANTARA

Pada tahun 1994, Munik dengan tagline “Specializing & Pioneering Indonesia Food Seasonings” didirikan oleh William Wongso.

PT. Sarimunik Mandiri memiliki fokus utama menyediakan bumbu masakan nusantara, denganslogan “Fresh • Authentic • Traditional” sebagai ciri khas produknya.

Munik berasal dari dua kata yaitu mudah & nikmat. Merefleksikan visi untuk menciptakan masakannusantara yang lezat dengan mudah dan praktis.

Kualitas rasa premium dari produk bumbu-bumbu Munik diperoleh melalui komitmen dalampemilihan bahan-bahan terbaik untuk kemudian dijadikan bumbu Munik. Ditunjang dengankemasan bumbu yang baik dan menarik, tentunya konsumen dapat menggunakannya secarapraktis.

Produk Munik telah memperoleh sertifikasi dari Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Dan dalam skala konsumen komersil, Munik membidik pasar hotel restoran katering (horeka) sebagaicustomer.

Page 34: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS INDOFOOD

PT. Indofood Sukses Makmur Tbk, merupakan produsen berbagai jenis makanan danminuman yang bermarkas di Jakarta, Indonesia.

Perusahaan ini didirikan pada tanggal 14 Agustus 1990 oleh Sudono Salim dengan namaPT. Panganjaya Intikusuma yang pada tanggal 5 Februari 1994 menjadi Indofood SuksesMakmur.

Perusahaan ini mengekspor produk makanannya hingga Australia, Asia, dan Eropa.

Dalam beberapa dekade, Indofood telah bertransformasi menjadi sebuah perusahaantotal food solutions dengan kegiatan operasional yang mencakup seluruh tahapanproses produksi makanan. Mulai dari produksi dan pengolahan bahan baku hinggamenjadi produk akhir yang tersedia di rak para pedagang eceran.

Page 35: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS INDOFOOD• 1968 - PT Lima Satu Sankyu (selanjutnya berganti nama menjadi PT Supermi Indonesia) didirikan, pertama kali

memproduksi Supermi sebagai mi instan pertama di Indonesia.• 1970 - PT Sanmaru Foods Manufacturing Co Ltd (PT Sanmaru) didirikan sebagai salah satu anak perusahaan

Jangkar Jati Group.• 1972 - PT Sanmaru mulai memproduksi Indomie.• 1982 - PT Sarimi Asli Jaya didirikan dan mulai memproduksi Sarimi.• 1984 - PT Sarimi Asli Jaya diakuisisi oleh PT Sanmaru dan bersama dengan Salim Group membentuk

perusahaan dengan nama PT Indofood Interna Corporation.• 1986 - PT Supermi Indonesia diakuisisi oleh PT Indofood Interna Corporation melalui anak perusahaannya PT

Lambang Insan Makmur.• 1987 - PT Sanmaru meluncurkan mi instan dalam bentuk cup bermerek Pop Mie.• 1989 - PT Sanmaru mengakuisi PT Sari Pangan Nusantara, yang memproduksi makanan bayi bermerek SUN.• 1990 - PT Sanmaru membentuk perusahaan patungan dengan PepsiCo, Inc yang memiliki merek FritoLay yang

pada tahun 1994 bernama PT Indofood Fritolay Makmur dan mulai memproduksi makanan ringan sepertiChitato, Chiki, Cheetos dan JetZ yang kemudian pada tahun 2000 disusul dengan Lay's dan Qtela.

• 1990 - Indofood didirikan oleh Sudono Salim dengan nama PT Panganjaya Intikusuma.• 1992 - PT Sanmaru melalui anak perusahaan Jangkar Jati Group diambil alih seluruh sahamnya oleh Salim

Group.• 1993 - PT Panganjaya Intikusuma dan PT Sanmaru membentuk perseroan dengan nama PT Indomie Sukses

Makmur Tbk.• 1994 - PT Panganjaya Intikusuma berganti nama menjadi PT Indofood Sukses Makmur Tbk.• 1995 - Mengakuisisi pabrik penggilingan gandum Bogasari.• 1997 - Mengakuisisi 80% saham perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan, agribisnis serta distribusi.• 2005 - PT Indosentra Pelangi sebagai produsen bumbu, kecap dan sambal bermerek Indofood membentuk

perusahaan patungan dengan Nestlé bernama PT Nestlé Indofood Citarasa Indonesia, mengakuisisiperusahaan perkebunan di Kalimantan Barat.

Page 36: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS INDOFOOD• 2006 - Mengakuisisi 55% saham perusahaan perkapalan Pacsari Pte. Ltd.• 2007 - Mencatatkan saham Grup Agribisnis di Bursa Efek Singapura dan menempatkan saham baru.• 2008 - Mengakuisisi 100% saham Drayton Pte. Ltd. yang memiliki secara efektif 68,57% saham di PT Indolakto,

sebuah perusahaan dairy terkemuka.• 2009 - Memulai proses restrukturisasi internal Grup CBP melalui pembentukan PT. Indofood CBP Sukses

Makmur dan perluasan kegiatan usaha mi instan dan bumbu yang diikuti dengan penggabungan usahaseluruh anak perusahaan di Grup Produk Konsumen Bermerek (CBP), yang seluruh sahamnya dimiliki olehPerseroan, ke dalam ICBP.

• 2010 - Menyelesaikan restrukturisasi internal Grup CBP melalui pengalihan kepemilikan saham anakperusahaan di Grup CBP dengan jumlah kepemilikan kurang dari 100% ke ICBP dan melakukan PenawaranSaham Perdana yang dilanjutkan dengan pencatatan saham ICBP di Bursa Efek Indonesia pada bulan Oktober2010. Peningkatan kepemilikan di Pacsari Pte. Ltd sebesar 10% menjadi pemilik 100%.

• 2011 - Pada bulan Januari 2011, PT Indofood CBP Sukses Makmur, PT Gizindo Primanusantara, PT IndosentraPelangi, PT Indobiskuit Mandiri Makmur dan PT Ciptakemas Abadi digabung sepenuhnya dengan status perusahaan terbuka (Tbk.) menjadi PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. PT Salim Ivomas Pratama (SIMP), anak perusahaan langsung dan tidak langsung Perseroan, melakukan IPO diikuti dengan pencatatan saham di BEI pada bulan Juni 2011.

• 2012 - Sudono Salim, pendiri ICBP meninggal dunia di Singapura pada tanggal 10 Juni 2012. Tak lama setelahmeninggalnya, salah satu produk mi instan dari Indofood, Indomie, menyelenggarakan program ulangtahunnya yang ke-40 tahun, pada bulan Agustus 2012 di Jakarta.

• 2013 - Menyelesaikan akuisisi PT Pepsi-Cola Indobeverages, perusahaan yang memproduksi minuman ringanbermerek Pepsi, 7-Up dan sebagainya. Akuisisi ini dilakukan oleh PT Indofood Asahi Sukses Beverage dan PT Asahi Indofood Beverage Makmur.

• 2014 - Indofood masuk ke bisnis minuman bernama Indofood Asahi dan mulai mengimpor dua merekminuman dari Malaysia, yaitu Ichi Ocha dan Caféla Latte dan mengakuisisi merek air mineral Club dari PT TirtaBahagia.

Page 37: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS COFFINDOBerdiri pada tahun 1999, Coffindo memulai bisnis jual-beli kopi dalam skala kecil hingga ekspor kopi dari Medan Sumatera Utara. Kini Coffindo memilike konsumen di lebih dari 30 negara.

Nilai jual kopi asal Indonesia, ditangkap peluangnya oleh seorang pengusaha muda asal Sumatra Utara, bernamaIrfan Anwar. Disaat usianya menginjak angka 31 tahun, Irfan yang juga Pemilik dan Direktur Utama PT Coffindo, telah sukses melakukan penetrasi pasar biji kopi lebih ke 20 negara mulai dari Amerika, Eropa, Jepang hingganegara-negara di Timur Tengah.

Pada saat itu Irfan berpikir bahwa bisnis kopi adalah bisnis yang dinilai paling pas dari banyak aspek yang dipertimbangkannya. Ditambah lagi, ia juga termotivasi dan kagum melihat kesuksesan seorang eksportir kopi yaitu orangtua temannya. Ia juga berpendapat bahwa lebih dari 50% produsen kopi Indonesia berasal dariSumatera. Selain jiwa kewirausahaan, faktor ketepatan waktu adalah hal yang mengilhami Irfan Anwar untukterjun di Coffindo tahun 1999. “Pemilihan waktu yang tepat disaat harga kopi rendah.”

Dengan tekadnya, Irfan memulai bisnisnya dari pembelian kopi sedikit demi sedikit. Meskipun, perusahaannyamerangkak hingga 2001. Bahkan, untuk membawa perusahaannya terus bergulir, ia mengumpulkan biji kopi mulaidari Aceh, Sidikalang, hingga Lampung. Ironisnya, hampir tidak ada laba yang berhasil diraih pada waktu itu. Padahal, kapasitas produksinya telah ada dikisaran 1 hingga 5 ton per bulan. Di waktu awal, sebagai perusahaan, Coffindo masih beroperasi pada tingkat perdagangan lokal.

Pria kelahiran 20 Juli 1980 ini, tercatat menjadi satu-satunya penerima penghargaan termuda dari 24 penerimapenghargaan Ketahanan Pangan Indonesia 2010. Bahkan pada tahun 2011, Irfan berhasil meraih ajangpenghargaan Asia Pasific Entrepreneurship Awards (APEA) 2011 dalam kategori Outstanding Entrepreneurship Award.

Page 38: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MAXINDO JAYA SUPPLIER

PT Maxindo Jaya didirikan tahun 2002 oleh Lucy Purwosuwito. Dimulai dengan menyediakan jasakepada Hotel, Restaurant, Café (HORECA) di Bandung dan Jakarta, dengan produk makananpremium, minuman, dan peralatan. Kemudian tahun 2007 membuka cabangnya di Surabaya.

Sebagai supplier dan distributor, Maxindo Jaya memiliki klien diantaranya ialah Starwood Group Hotel, Accor Group Hotel, Hilton Hotel, Trans Hotel Group , J.Co Donuts Group, Excelso Group, BlackCanyon Group, The Nanny's Group, HERO Supermarket Group, Hypermart , Lottemart, danlainnya.

Dalam hal kualitas mutu produk, MaxindoJaya mengutamakan program HACCP untuk memastikanproduk yang diterima customer dalam keadaan baik dan sesuai dengan standar kualitas pembelian.

Vision :“Maxindo Jaya move towards goal of being national and world class company”

Mission :“Grow and serving our customers with the integrated values: integrity, loyality, profesionalism, excellence, humility, truth, generosity”

Page 39: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MFK SUPPLIER PERALATANMFK Foodservice Equipment didirikan tahun 1992. Pada tahun 1999 MFK dinaungi oleh perusahaan bernamaBumi Group. MFK membangun reputasinya sebagai distributor peralatan jasaboga (Foodservice Equipment) untukpasar Indonesia. MFK mendistribusikan lebih dari 2000 produk dari beragam produsen Foodservice Equipment di berbagai negara, dan MFK mendistribusikan produknya ke dalam negeri dan ke berbagai negara lain.

Produk MFK diklasifikasikan dalam kategori sebagai berikut: • Oven• Refrigeration• Beverage Equipment• Cooking Equipment• Food Pre-Appliance• Small Cooking Appliances

Kantor pusat MFK berlokasi di Jakarta dan memiliki kantor cabang di Surabaya. MFK memiliki showroom di Jakarta, dimana calon pembeli dapat melihat langsung berbagai produk, dan calonpembeli dapat melihat spesifikasi dari produk melalui katalog yang tersedia di showroom. Selain itu, MFK dapat memberikan demonstrasi produk sehingga customer dapat mengetahui fitur produk.

VISIMenjadi market leader untuk distributor Foodservice Equipment di Indonesia.

MISIMenawarkan produk-produk Foodservice Equipment bertaraf internasional dengan harga yang kompetitifdidukung oleh layanan luar biasa dan jaminan kualitas produk.

Page 40: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS MAXIM MASPION TEFLONPT Maspion Teflon Division didirikan pada tahun 1987 dan merupakan bagian dari Maspion Group, denganspesialisasi di bidang manufaktur berbagai jenis peralatan masak yang bersifat anti lengket (non-stick) darialuminium dengan merek dagang Maxim® dan produk-produk sejenis lainnya.

Produk Maxim® menggunakan lapisan anti lengket bermerek Teflon® yang diproduksi oleh DuPont®, korporasimulti nasional dari Amerika Serikat. Maxim® telah ditunjuk sebagai pemegang lisensi tunggal untuk Teflon® di Indonesia.

Dengan pengalaman lebih dari 25 tahun, pemanfaatan fasilitas manufaktur berteknologi tinggi, didukung sumberdaya manusia yang kompeten dan jaringan distribusi yang sangat luas, produk Maxim® telah menjangkau seluruhpelosok nusantara hingga jaringan pasar ekspor ke berbagai negara di Asia, Amerika, Eropa dan Australia.

Maxim® memiliki puluhan seri produk dengan rentang jenis produk yang sangat beragam. Adapun produkMaxim® dalam berbagai seri dan jenisnya telah digunakan secara luas oleh rumah tangga, hotel, restoran, cafe, dan berbagai bidang usaha terkait.

Berbagai macam seri produk Maxim® antara lain:• Dutch Oven, Grill Pan, Wok, Tempura rack, • Sauce Pan, Griddle Pan, Stock Pot, Milk Pan• Fry Pan, Egg Pan, Satay Pan dan beragam jenis lainnya

Sebagai wujud nyata komitmen Maxim® untuk menghadirkan produk peralatan masak terbaik bagi seluruhkeluarga Indonesia, berbagai inovasi pengembangan produk selalu dilakukan. Salah satunya adalah produkterbaru di tahun 2011 dari Maxim® HappyCook, peralatan masak multi fungsi dengan berbagai keunggulan, diantaranya: memasak lebih cepat matang, lebih merata, lebih sedikit asap, dan lebih sehat.

Page 41: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

CERITA BISNIS TOKO MESIN MAKSINDO

PT. Toko Mesin Maksindo didirikan oleh Al Arif & Erdini sekitar tahun 2004 di kotaMalang.

Usaha yang semula dikelola berdua, kini telah memiliki ratusan karyawan dan tersebar di Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, Tangerang, Bogor, dan beberapa daerah lain.

Dengan adanya pabrik sendiri, Toko Mesin Maksindo dapat memproduksi mesin impordan mesin sendiri. Beberapa diantaranya ialah mesin makanan, food processing, teknologi tepat guna dan mesin pertanian di bawah bendera PT. Agrowindo SuksesAbadi.

Dengan berfokus pada manufaktur mesin makanan, maksindo yakin untuk selalubekerja, berinovasi dan berkembang.

Page 42: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

Cerita Motivasi Bisnis Kuliner

Page 43: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium
Page 44: Motivasi Bisnis Kuliner Milenium

internet-based open source information research content organized by: [email protected]/+PenaTamaFacebook.com/penatama

Mohon MaafApabila Terdapat

Kesalahan Editorial