KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB...

12

Transcript of KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB...

Page 1: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian
Page 2: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

ii

KATA PENGANTAR

Puji syukur ke hadirat Allah subhanahu wa ta’ala yang telah melimpahkan rahmat, taufik,

hidayah, dan ridla-Nya kepada penyusun, sehingga Buku Pedoman Pelaksanaan Program

Pengalaman Lapangan Kependidikan II ini dapat diselesaikan. Shalawat dan Salam semoga selalu

tercurahkan kepada Nabi Muhammad shalallahu ‘alaihi wa salam, keluarga, sahabat, dan umatnya

sampai hari kemudian, Amin.

Pedoman ini merupakan panduan umum dalam rangka pelaksanaan Program Pengalaman

Lapangan Kependidikan II bagi mahasiswa STKIP Nurul Huda OKU Timur. Hal-hal yang dimuat

didalamnya berupa bahan-bahan yang diambil dari Pedoman Pembaharuan Sistem Pendidikan dan

pengalaman guru di kelas.

Seiring dengan perjalanannya, kami terus berusaha semaksimal mungkin mengadakan

penyempurnaan pedoman ini. Dengan penyempurnaan itu, sekalipun belum sempurna, mudah-

mudahan dapat mempermudah para mahasiswa calon guru. Untuk kesempurnaan pedoman ini di

masa mendatang, kritik dan saran yang bersifat membangun sangat diharapkan dari para pemakai

dan pembaca umumnya.

Akhirnya, semoga pedoman ini bermanfaat baik bagi mahasiswa calon guru maupun Dosen

Pembimbing Lapangan, amin.

OKU Timur, 16 September 2019

Penyusun,

Page 3: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

iii

DAFTAR ISI

Cover i

Kata Pengantar ii

Daftar Isi iii

BAB I PENDAHULUAN 1

BAB II PRAKTIK DI LAPANGAN

A. Tahap Observasi 2

B. Praktik Kependidikan di Sekolah 2

C. Jenis Kegiatan dan Pelaksanaan PPL Kependidikan II 3

BAB III PELAKSANAAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN KEPENDIDIKAN II

A. Pembina 4

B. Pelaksana Program PPL Kependidikan II di STKIP Nurul Huda Sukaraja...................................................4

C. Prasyarat ......................................................................................6

BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN

A. Sifat Penilaian 8

B. Sasaran Penilaian 8

C. Kriteria Penilaian 8

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran Format Laporan PPL Kependidikan II 9

Lampiran 1, Format Cover dan Halaman Pengesahan

Lampiran 2, Format Data Khusus SMP/MTs/SMA/SMK/MA Sederajat

Lampiran 3, Format Data Khusus SD/MI

Lampiran 5, Format Lembar Penilaian

Page 4: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

1

BAB I PENDAHULUAN

Program Pengalaman Lapangan (PPL) Keguruan dan Kependidikan adalah kegiatan akademik

yang dilakukan mahasiswa dalam rangka menerapkan dan meningkatkan kompetensi pedagogik, profesional, kepribadian, dan sosial yg mencakup pengetahuan, keterampilan, sikap dan perilaku keguruan dengan segala aspeknya (kependidikan) yang dialami secara nyata di sekolah latihan.

Program Pengalaman Lapangan adalah salah satu kegiatan kurikuler yang merupakan kulminasi dari seluruh program pendidikan yang telah dihayati dan dialami oleh mahasiswa di STKIP Nurul Huda Sukaraja maka PPL dapat diartikan sebagai suatu program yang merupakan suatu ajang pelatihan untuk menerapkan berbagai pengetahuan, sikap dan ketrampilan dalam rangka pembentukan guru yang profesional. Dengan demikian PPL adalah suatu program yang mempersyaratkan kemampuan aplikasi dan terpadu dari seluruh pengalaman belajar sebelumnya ke dalam program pelatihan berupa kinerja dalam semua hal yang berkaitan dengan jabatan keguruan baik kegiatan mengajar maupun tugas-tugas keguruan lainnya. Yang mana pengalaman lapangan (praktik kependidikan) ditujukan untuk pembentukan profesionalisme guru atau kemampuan administrasi sekolah.

Sedangkan sasaran yang ingin dicapai dari pelaksanaan praktik lapangan adalah pribadi calon pendidik yang memiliki seperangkat pengetahuan, keterampilan, nilai, dan sikap serta pola tingkah laku yang diperlukan bagi profesinya serta cakap dan dapat menggunakannya dalam penyelenggaraan pendidikan dalam mengajar baik di sekolah maupun di luar sekolah.

Adapun program Pengalaman Lapangan atau PPL (Praktek Kependidikan) merupakan bagian internal dari keseluruan kurikulum pendidikan guru berdasarkan kompetensi yang diberi bobot 4 SKS.

Tempat penyelenggaraan PPL yang dipandang layak untuk tempat latihan bagi mahasiswa program S1 Kependidikan adalah di SMP/MTs dan SMA/MA/SMK baik negeri maupun swasta atau program yang sejenisnya, sesuai atau dapat menampung kebutuhan latihan para peserta PPL sesuai dengan latar belakang keahlian atau spesialisasinya. Untuk keberhasilan program ini diperlukan pedoman yang memuat panduan dalam pelaksanaannya.

Page 5: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

2

BAB II PRAKTIK DI LAPANGAN

Program Pengalaman Lapangan Kependidikan II dalam kondisi yang memungkinkan

mahasiswa sebagai calon guru untuk menghayati berbagai pengalaman nyata dengan 10 dasar kompetensi guru, yaitu: 1) Memiliki kepribadian guru, 2) Menguasai landasan pendidikan, 3) Menguasai bahan pelajaran, 4) Menyusun program pengajaran, 5) Melaksanakan proses belajar mengajar, 6) Melaksanakan penilaian pendidikan, 7) Melaksanakan bimbingan, 8) Melaksanakan administrasi sekolah, 9) Menjalin kerja sama dan interaksi dengan guru sejawat dan masyarakat, dan 10) Melaksanakan penelitian sederhana. Yang mana selanjutnya mahasiswa dituntut untuk menguasai berbagai keterampilan mengajar mulai dari keterampilan membuka sampai keterampilan menutup pelajaran.

Program Pengalaman Lapangan Kependidikan II dilaksanakan selama 2 bulan dengan bobot 4 sks dan pelaksanaannya bertempat di sekolah-sekolah negeri/swasta tingkat SMP/MTs dan SMA/MA/SMK. Pelaksanaan Program Pengalaman Lapangan II terdiri dari dua tahap, yaitu:

A. Tahap Observasi 1. Observasi situasi dan kondisi sekolah (1 hari) setelah perkenalan. 2. Observasi situasi pengelolaan kelas (3 hari) dan tercatat. 3. Observasi tugas guru (tercatat). 4. Observasi siswa (tercatat). 5. Observasi sarana prasarana sekolah (tercatat).

B. Praktik Kependidikan di Sekolah 1. Belajar mengajar bagi calon guru

Hal-hal yang perlu disiapkan antara lain: a. Membuat persiapan tertulis setiap tatap muka, b. Membuat alat peraga/media, c. Mengadakan evaluasi (tertulis), d. Mengikuti seluruh kegiatan sekolah, e. Dalam mengajar di kelas dilaksanakan minimal 8 kali tatap muka, dan f. Melaksanakan tugas yang diberikan oleh kepala sekolah/guru termasuk mengisi jam-

jam kosong. 2. Belajar menguasai siswa

a. Mengingat nama-nama siswa di kelas, b. Mengenal siswa yang menonjol di kelas.

3. Mengadakan wawancara dengan siswa a. Tugas-tugas di rumah, b. Kegemaran, c. Permasalahan-permasalahan, d. Bimbingan belajar.

4. Belajar mengenal pengelolaan sekolah a. Organisasi Sekolah

1) Mencatat struktur organisasi sekolah, 2) Mencatat tugas serta peranan staf sekolah.

b. Kurikulum

Page 6: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

3

1) Mencatat isi dan tujuan kurikulum bidang studi sesuai dengan latar belakang jurusan/program studi peserta PPL,

2) Mencatat format persiapan mengajar, 3) Berpartisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler.

c. Kepegawaian/Personalia

1) Mencatat nama kepala sekolah, guru, dan pegawai lain sesuai dalam daftar nama pegawai,

2) Mencatat syarat-syarat kenaikan pangkat, 3) Mencatat usaha-usaha sekolah.

d. Kesiswaan 1) Mencatat persiapan penerimaan siswa baru, 2) Mencatat struktur organisasi OSIS dan BP/BK, 3) Mencatat syarat-syarat kenaikan kelas dan kelulusan.

e. Sarana Prasarana 1) Mencatat denah dan fasilitas sekolah, 2) Mencatat pengaturan sekolah dan pemeliharaannya.

C. Jenis Kegiatan dan Pelaksanaan PPL Kependidikan II Sebagaimana yang telah diuraikan, selama PPL Kependidikan II tugas utama mahasiswa

adalah berperan sebagai guru yang dipercaya penuh untuk melaksanakan tugas-tugas yang menjadi kewajiban seorang guru, ini berarti bahwa mahasiswa harus memahami benar hal-hal yang harus dilakukan oleh seorang guru mulai dari mempersiapkan diri untuk mengajar sampai memeriksa dan mengembalikan pekerjaan rumah. Oleh karena itu, langkah-langkah berikutnya perlu diikuti dalam menjalankan latihan secara mandiri, yaitu: 1. Membuat jadwal selama PPL Kependidikan II, jadwal ini mencakup pembuatan persiapan

mengajar, pengerjaan tugas administrasi, serta kegiatan ekstrakurikuler. 2. Mengerjakan tugas rutin sebagai guru, yaitu:

a. Membuat perangkat pembelajaran, silabus, RPP, PROTA, PROSEM. b. Melaksanakan kegiatan belajar mengajar, termasuk bimbingan, evaluasi dan memberi

pekerjaan rumah. c. Memeriksa dan mengembalikan pekerjaan rumah. d. Mengerjakan tugas administrasi kelas. e. Melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler.

3. Menghadiri pertemuan rutin yang diadakan di sekolah. 4. Menyusun naskah soal ulangan. 5. Mengikuti berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah:

a. Upacara bendera b. Peringatan hari besar agama/nasional c. Senam kesegaran jasmani d. Kegiatan-kegiatan lainnya.

6. Menyusun laporan akhir.

Page 7: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

4

BAB III PELAKSANAAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN KEPENDIDIKAN II

A. Pembina 1. Ketua STKIP Nurul Huda Sukaraja

a. Menggariskan pola kebijakan kegiatan PPL Kependidikan II, serta bertanggung jawab atas terselenggaranya seluruh kegiatan PPL Kependidikan II.

b. Membina para pelaksana serta memantau kegiatan PPL Kependidikan II yang sedang berlangsung.

c. Menggariskan kebijakan pendanaan serta menyediakan dana untuk kegiatan PPL Kependidikan II.

d. Membina kesiapan mental para mahasiswa yang melaksanakan PPL Kependidikan II. 2. Unsur Dinas Pendidikan dan Kantor Kemenag kabupaten/kota

a. Memberi izin penggunaan sekolah-sekolah menengah untuk kegiatan PPL Kependidikan II.

b. Memberikan pengarahan dan pembinaan Kepada Panitia-PPL Kependidikan II dan Sekolah Mitra

B. Pelaksana Program PPL Kependidikan II di STKIP Nurul Huda Sukaraja 1. Panitia PPL Kependidikan II STKIP Nurul Huda Sukaraja

a. Mencatat nama- nama calon peserta. b. Menyeleksi para mahasiswa yang telah memenuhi syarat untuk mengikuti PPL

Kependidikan II. c. Menghubungi sekolah-sekolah Mitra melalui perijinan Kadinas Pendidikan dan kantor

Kemenag serta UPTD kecamatan. d. Menyusun jadwal kegiatan PPL Kependidikan II. e. Mengatur penerjunan PPL Kependidikan II ke sekolah-sekolah latihan/Mitra f. Menyiapkan segala macam blangko, bahan-bahan dan peralatan yang diperlukan peserta

PPL Kependidikan II dan selanjutnya dikirim ke sekolah-sekolah mitra. g. Memasukan nilai para peserta PPL Kependidikan II ke dalam buku induk (logger) hasil

kegiatan PPL Kependidikan II. h. Mengirim hasil PPL Kependidikan II mahasiswa praktikan ke program-program studi

yang bersangkutan. i. Membuat dan mengirim Laporan kegiatan PPL Kependidikan II kepada Ketua STKIP

Nurul Huda Sukaraja. 2. Ketua Program Studi

Bertanggung jawab atas penyiapan mahasiswa dalam menghadapi pelaksanaan PPL Kependidikan II, diantaranya : a. Pembekalan materi bidang studi secara mantap. b. Pembekalan pengetahuan dan ketrampilan-ketrampilan khusus yang menunjang

keberhasilan mahasiswa dalam mengikuti PPL Kependidikan II. 3. Dosen Pembimbing Lapangan

Tugas dan wewenang dosen pembimbing lapangan: a. Membimbing mahasiswa secara individual/kelompok dalam pelaksanaan PPL

Kependidikan II, b. Menyelenggarakan diskusi dengan mahasiswa bila diperlukan,

Page 8: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

5

c. Mengantar, menggerakkan, dan menjemput mahasiswa ke sekolah/madrasah yang di tempati,

d. Supervisi kelengkapan perangkat pembelajaran dan pelaksanaan proses belajar mengajar,

e. Memantau perilaku mahasiswa, f. Bersama Kepala Sekolah/ Guru Pamong, menampung dan memecahkan masalah/kasus

yang mungkin timbul. Bila ada kasus dapat menyampaikan laporan secara tertulis kepada Panitia PPL Kependidikan II.

g. Memberi penjelasan tentang pengisian format-format dan cara-cara penilaian kepada Guru Pamong.

h. Membimbing penyusunan laporan. 4. Kepala Sekolah.

Kepala Sekolah bertanggungjawab penuh atas pelaksanaan PPL Kependidikan II di seko-lahnya. Rincian tugas tersebut diantaranya adalah : a. Menentukan guru pamong b. Menerima penyerahan mahasiswa praktikan di-wakili Koordinator Dosen Pembimbing

Lapangan. c. Bersama staf sekolah membicarakan/merencanakan pelaksanaan PPL Kependidikan II. d. Memberikan pengarahan kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan PPL

Kependidikan II. e. Mengkoordinasikan dan memonitor pelaksanaan PPL Kependidikan II secara

menyeluruh. f. Menampung dan memecahkan masalah yang mungkin terjadi. g. Mengusahakan dan memelihara situasi dan kondisi yang menunjang keberhasilan

pelaksanaan PPL Kependidikan II. h. Dalam hal-hal tertentu turut/berhak menilai penampilan para maha-siswa praktikan. i. Menyerahkan kembali para mahasiswa praktikan kepada Sekolah Tinggi. j. Menyampaikan Laporan hasil pelaksanaan PPL Kependidikan II di Sekolahnya kepada

Panitia PPL Kependidikan II. 5. Guru Pamong

Tugas dan wewenang guru pamong: a. Bersama-sama Kepala Sekolah/ Guru Pamong merencana-kan kegiatan PPL

Kependidikan II untuk mahasiswa bimbingannya. b. Memberikan model kepada para mahasiswa praktikan. c. Bersama Dosen Pembimbing mengadakan observasi penampilan mahasiswa

hubungannya dalam melaksanakan praktek mengajar dilanjutkan dengan supervisi. d. Memberikan bimbingan masalah-masalah khusus (misalnya materi pelaksanaan

pelajaran, metode penyusunan Rencana Pembelajaran, Tugas Kokurikuler dan Ekstrakurikuler dan sebagainya) untuk lebih memantapkan penampilan mahasiswa.

e. Bersama Kepala sekolah/ Guru Pamong/Panitia-PPL memecahkan / mengatasi masalah yang mungkin timbul.

f. Memberikan penilaian latihan praktek mengajar para mahasiswa bimbingannya. g. Memberikan penilaian latihan pelaksanaan tugas-tugas, mem-berikan bimbingan belajar

tugas administrasi, serta tugas kokurikuler bagi para mahasiswa praktikan yang di bimbingnya.

h. Memberikan penilaian pada penampilan mahasiswa dalam ujian praktek mengajar.

Page 9: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

6

i. Bersama Kepala Sekolah/Kepala Tata Usaha dan petugas lain menilai kualitas laporan PPL Kependidikan II/laporan observasi.

j. Dengan masukan-masukan dari Kepala Sekolah, Kepala Tata Usaha, dan petugas-petugas lain memiliki menilai kualitas kepribadian praktikan.

k. Menyampaikan Laporan tentang hasil pelaksanaan PPL Kependidikan II dari para mahasiswa bimbingannya kepada Kepala Sekolah

l. Menghadiri upacara penyerahan kembali para mahasiswa praktikan oleh Kepala Sekolah kepada Sekolah Tinggi.

6. Tugas dan Kewajiban Mahasiswa Mahasiswa calon pendidik hendaknya memperhatikan hal-hal berikut: a. Selalu memakai pakaian sopan, rapi dan memakai jaket almamater. b. Mengatur rambut dan menghias diri sewajarnya. c. Berkenalan dengan seluruh pegawai di sekolah. d. Berada di sekolah sesuai dengan hari-hari dan jam pelajaran maupun tugas-tugas lain

minimal 4 hari seminggu. e. Mengisi daftar hadir khusus mahasiswa. f. Hormat kepada seluruh pegawai di sekolah. g. Menyapa siswa dengan sebutan anak-anak. h. Mengucapkan salam bila memulai dan mengakhir pelajaran. i. Memulai pelajaran di kelas dalam keadaan bersih dan rapi. j. Senantiasa menulis tujuan pembelajaran di tepi sebelah kiri. k. Mengikuti petunjuk kepala sekolah, guru pamong, dan guru lain serta dosen

pembimbing lapangan. l. Memanfaatkan waktu terluang sebaik mungkin dalam rangka menambah wawasan

keilmuan. m. Tidak mengasingkan diri dari guru-guru lain. n. Tidak berbicara sambil menulis. o. Tidak berbicara sambil membelakangi siswa. p. Tidak duduk di atas meja ketika mengajar q. Tidak memasukkan tangan ke dalam saku ketika mengajar. r. Dan sebagainya yang dianggap perlu.

C. Prasyarat 1. Persyaratan bagi mahasiswa praktikan dan penanganannya

a. Telah mengumpulkan kredit / lulus minimal 86 SKS. b. Telah lulus / menempuh mata kuliah MKB, MKK dan Pengajaran Mikro (minimal nilai

B) atau kalau masih ada yang belum Lulus didasarkan atas pertimbangan dan izin ketua program studi yang bersangkutan.

c. Telah Lulus mata kuliah bidang studi prasyarat PPL yang telah ditentukan oleh Program Studi masing- masing.

d. Telah mengisi blangko permohonan untuk mengikuti PPL. e. Sebagai peserta kegiatan PPL, mahasiswa praktikan mengemban tugas kurikuler dan

Program Studi yang bersangkutan. 2. Prasyarat bagi guru pamong dan penugasanya

a. Yang telah mengajar bidang studi keahlian minimal 5 tahun, di utamakan yang berijasah S1 Kependidikan.

Page 10: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

7

b. Yang memiliki pengetahuan dan kecakapan tentang cara- cara pembimbingan yang efektif terhadap mahasiswa calon guru.

c. Oleh Kepala Sekolah dinilai memiliki kepribadian yang memadai untuk menjadi pembimbing / pamong terhadap para mahasiswa calon guru.

d. Penugasan sebagai guru pamong ditentukan / ditunjuk oleh kepala Sekolah 3. Prasyarat Dosen Pembimbing dan Penugasanya

a. Telah berstatus Dosen Yayasan berasal dari Bidang Studi yang relevan dengan praktikan yang dibimbing.

b. Memiliki kemampuan sebagai dosen pembimbing PPL.

c. Dosen pembimbing wajib datang di Sekolah Latihan minimal 3 kali untuk tiap praktikan yang dibimbing yaitu 1) Pada tahap pelaksanaan latihan mengajar terbimbing 2) Pada tahap pelaksanaann latihan mengajar mandiri. 3) Pada tahap pelaksanaan ujian.

d. Bersedia melaksanakan tugas tugas terkait dengan kegiatan PPL, secara konsekuen dan bertanggung jawab

e. Penugasan sebagai dosen pembimbing ditentukan oleh Ketua Program Studi dan diketahui oleh Ketua Jurusan yang bersangkutan.

Page 11: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

8

BAB IV PENILAIAN KEGIATAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN

Untuk menentukan keberhasilan mahasiswa dalam melaksanakan program pengalaman

lapangan ditentukan oleh nilai yang diberikan kepala sekolah, guru pamong, dan dosen pembimbing lapangan.

A. Sifat Penilaian

1. Menyeluruh, artinya meliputi aspek pengetahuan, sikap, dan keterampilan mahasiswa. 2. Objektif, artinya menilai apa adanya.

B. Sasaran Penilaian Sasaran penilaian diorientasikan pada komponen berikut: 1. Komponen profesional, meliputi: perangkat pembelajaran dan pelaksanaan mengajar. 2. Komponen personal, meliputi: kedisiplinan, kejujuran, tanggung jawab, dan sopan santun. 3. Komponen sosial, meliputi: kerja sama dan interaksi. 4. Komponen akademik, meliputi: penilaian laporan.

C. Kriteria Penilaian Kriteria penilaian disesuaikan dengan tabel sebagai berikut:

Huruf Angka 0 – 4 Angka 0 – 10 Angka 0 – 100 Predikat A 4 8,5 – 10 85 – 100 Sangat baik B 3 7,0 – 8,4 70 – 84 Baik C 2 5,5 – 6,9 55 – 69 Cukup D 1 4 – 5,4 40 – 54 Kurang E 0 0 – 3,9 0 – 39 Sangat Kurang

Mahasiswa dinyatakan lulus, bila mencapai nilai akhir atau nilai kesimpulan minimal C. Catatan: 1. Sekolah/madrasah tempat melaksanakan program pengalaman lapangan dapat

menggunakan skala 0 – 10 atau 0 – 100. 2. Konversi nilai ke skala huruf dilakukan oleh Unit Pelaksana Program Pengalaman

Lapangan. 3. Laporan PPL Kependidikan II wajib dikumpulkan sebanyak 3 rangkap (Arsip,

Perpustakaan Umum, BP PPL Kependidikan II ). Laporan dikumpulkan dengan sdri. Rita Dwi Marlina (Staf LPPM); JIKA TIDAK MENGUMPULAKAN LAPORAN PPL KEPENDIDIKAN II SESUAI DENGAN WAKTU YANG TELAH DITETAPKAN, MAKA NILAI TIDAK AKAN DI KELUARKAN OLEH BP PPLK II.

4. Wajib mengikuti kegiatan pembekalan PPL Kependidikan II sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan.

Page 12: KATA PENGANTAR - lppm.stkipnurulhuda.ac.idlppm.stkipnurulhuda.ac.id/wp-content/uploads/2019/...BAB IV PENILAIAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN A. Sifat Penilaian 8 B. Sasaran Penilaian

9

LAMPIRAN Lampiran 1, Format Laporan PPL Kependidikan II HALAMAN JUDUL HALAMAN PENGESAHAN KATA PENGANTAR DAFTAR ISI BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang B. Pengertian dan Tujuan PPL Kependidikan II C. Tempat dan Waktu Pelaksanaan

BAB II KEADAAN SEKOLAH SECARA UMUM A. Letak Geografis B. Sejarah Berdiri C. Visi dan Misi D. Keadaan Guru dan Karyawan E. Keadaan Siswa F. Keadaan Sarana dan Prasarana G. Jenis Kegiatan-Kegiatan di Sekolah

BAB III PELAKSANAAN PPL KEPENDIDIKAN II A. Faktor Penghambat B. Faktor Pendukung C. Realisasi

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan B. Saran

LAMPIRAN-LAMPIRAN 1. Rincian Minggu Efektif 2. Program Tahunan 3. Program Semester (2 semester) 4. Silabus (minimal 4 kompetensi dasar) 5. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (minimal 4 RPP) 6. Analisis Hasil Ulangan Harian (minimal 2 kali ulangan) 7. Program Remedial dan Pengayaan (minimal 2 kali ulangan) 8. Kisi-Kisi Soal 9. Kartu Soal Ulangan Harian 10. Denah Lokasi Sekolah 11. Dokumentasi (Gambar) 12. Daftar Riwayat Hidup Catatan : 1. Laporan diketik menggunakan kertas kuarto dan spasi ganda. 2. Laporan perangkat pembelajaran mengikuti Kurikulum yang berlaku disekolah praktikan 3. Batas akhir pengumpulan laporan adalah lima belas hari terhitung sejak pelaksanaan PPL

Kependidikan II selesai.