Erupsi Gigi Tutor 2

7
Waktu erupsi gigi anak Oleh : Nieka Adhara, drg, SpKGA Gigi Sulung jumlahnya 20, terdiri dari gigi seri (central & lateral incisor),taring (canine), dan geraham (first & second molar). Ini saya sertakan gambar keseluruhan gigi sulung ( gigi susu anak ), waktu erupsi dlm satuan bulan dan tanggal dlm satuan tahun. susunan gigi anak Seluruh gigi sulung akan digantikan oleh gigi permanennya secara bertahap. Gigi seri sulung diganti oleh gigi seri permanen, gigi taring sulung diganti oleh gigi taring permanen, gigi geraham sulung diganti oleh gigi geraham kecil permanen. Berikutnya adalah gambar lengkap gigi permanen, terdiri dari gigi seri (central & lateral incisor),taring (canine), geraham kecil (first & second premolar) dan geraham (first,second, & third molar). Lengkap dengan

description

Erupsi pada gigi

Transcript of Erupsi Gigi Tutor 2

Page 1: Erupsi Gigi Tutor 2

Waktu erupsi gigi anak

Oleh : Nieka Adhara, drg, SpKGA

Gigi Sulung jumlahnya 20, terdiri dari gigi seri (central & lateral incisor),taring (canine), dan geraham (first & second molar).

Ini saya sertakan gambar keseluruhan gigi sulung ( gigi susu anak ), waktu erupsi  dlm satuan bulan  dan tanggal dlm satuan tahun. 

susunan gigi anakSeluruh gigi sulung akan digantikan oleh gigi permanennya secara bertahap. Gigi seri sulung diganti oleh gigi seri  permanen, gigi taring sulung diganti oleh gigi taring permanen, gigi geraham sulung diganti oleh gigi geraham kecil permanen.

Berikutnya adalah gambar lengkap gigi permanen, terdiri dari gigi seri (central & lateral incisor),taring (canine),  geraham kecil (first & second premolar) dan geraham (first,second, &  third molar). Lengkap dengan waktu erupsinya.

PERLU DIINGAT : GIGI GERAHAM PERMANEN ( FIRST MOLAR ) erupsi di usia 6 tahun. Gigi ini seringkali dianggap sebagai gigi sulung, padahal gigi permanen. Tanpa disadari, baik oleh anak maupun orang tua, gigi  tersebut berlubang, menimbulkan rasa nyeri, tidak bisa dirawat, dan akhirnya  harus dicabut. Anak akan kehilangan gigi geraham tersebut  selamanya.

Page 3: Erupsi Gigi Tutor 2

Erupsi gigi terjadi ketika gigi memasuki dan terlihat di dalam rongga mulut.

Meskipun para peneliti setuju bahwa erupsi merupakan proses yang sangat

komplek, namun hanya terdapat sedikit persetujuan yang membahas tentang

mekanisme yang mengontrol erupsi. Beberapa biasanya masih

mempertahankan teori yang belum dapat dibuktikan sampai saat ini, mencakup :

(1) Gigi terdorong ke atas masuk kedalam rongga mulut karena pertumbuhan

akar gigi. (2) Gigi terdorong keatas oleh karena pertumbuhan tulang di sekeliling

gigi.(3) Gigi terdorong keatas oleh karena tekanan pembuluh darah, dan (4) Gigi

terdorong ke atas oleh bantal hammock. Teori bantalan hammock, pertama kali

diajukan oleh Harry Sicher, dan disebarkan dari tahun 1930an sampai 1950an.

Teori ini mengatakan terdapat ligamen di bawah gigi, yang diteliti oleh Sicher

dibawah mikroskop, yang menyebabkan erupsi gigi.

Teori yang paling lama bertahan adalah bahwa terdapat beberapa tekanan

yang terlibat pada erupsi. Ligamen periodontal merupakan salah satu sumber

kekuatan utama yang menyebabkan erupsi. Teori mengatakan bahwa ligamen

periodontal mengakibatkan erupsi melalui penyusutan dan hubungan silang dari

serat kolagen dan kontraksi dari fibroblastnya.

Meskipun erupsi gigi muncul pada waktu yang berbeda pada setiap orang,

namun terdapat waktu erupsi yang umum terjadi. Biasanya manusia memiliki 20

gigi susu dan 32 gigi perrmanen. Erupsi gigi memiliki 3 tahapan ; yang pertama

dikenal sebagai tahapan deciduous dentition( tahapan gigi sulung) yang muncul

jika hanya terdapat gigi sulung pada mulut. Ketika gigi permanen pertama erupsi

ke dalam mulut, gigi memasuki tahapan mixed dentition atau tahap gigi

campuran/transisional. Setelah gigi sulung terakhir tanggal dari mulut, gigi

berada pada fase gigi permanen (permanent dentition). Primary dentition dimulai

pada saat kemunculan insisif central pada mandibula pada usia 8 bulan dan

berakhir sampai molar permanen pertama muncul pada mulut yang biasanya

pada umur 6 tahun. Gigi susu atau gigi sulung, yang oleh awam lebih dikenal

sebagai gigi anak-anak biasanya mulai tumbuh (erupsi) pada bayi usia 6 bulan.

Pertumbuhan gigi susu dimulai dengan gigi seri bagian bawah, disusul gigi seri

bagian atas. Selanjutnya, tumbuh gigi seri ke-2, baru kemudian tumbuh geraham

di usia usia 8-9 bulan. Gigi susu yang terakhir tumbuh adalah gigi taring. Hal ini

Page 4: Erupsi Gigi Tutor 2

sering ditandai dengan gejala bayi sering rewel, gusi bengkak disertai

peningkatan suhu badan. Pada masa pertumbuhan gigi susu, biasanya gusinya

terasa gatal sehingga anak ingin menggigit setiap benda yang dipegangnya.

Gigi susu diharapkan sudah tumbuh lengkap pada saat anak berusia 2

tahun. Kadang-kadang, ada bayi yang usianya belum genap enam bulan giginya

sudah mulai tumbuh, atau ada juga anak sudah menginjak satu tahun giginya

belum tumbuh sama sekali. Kondisi seperti ini tidak perlu dirisaukan karena ada

beberapa faktor yang mempengaruhi pertumbuhan gigi misalnya nutrisi,

hormonal, ataupun keturunan (faktor genetik). Ada kasus anomali dimana tidak

ditemukan benih gigi pada rahang anak sehingga selamanya gigi tidak akan

tumbuh.

Sama halnya dengan gigi tetap, gigi susu secara umum berfungsi

membantu proses pencernaan, pengucapan, dan estetika. Di samping itu, fungsi

istimewa yang tidak dimiliki oleh gigi tetap adalah posisi gigi susu sebagai

petunjuk bagi gigi tetap agar kelak tumbuh pada tempatnya dan menjaga

pertumbuhan lengkung rahang. Bila gigi susu tanggal (lepas) sebelum saatnya,

baik karena karies ataupun dicabut, gigi tetap yang akan tumbuh tidak

mempunyai petunjuk sehingga sering salah arah, sehingga gigi tetap tumbuh

tidak pada posisi yang ideal. Selain itu rahang yang ditinggal gigi susu jauh

sebelum saatnya akan menyebabkan pertumbuhan lengkung rahang terganggu,

lengkung rahang akan menyempit sehingga tidak cukup untuk menampung

semua gigi dalam susunan yang teratur. Akibatnya, susunan gigi-geligi menjadi

tidak beraturan (crowded).

Gigi susu bila tumbuh lengkap berjumlah 20 buah, masing-masing 10 gigi

di rahang atas dan 10 gigi di rahang bawah, yang terdiri dari 4 gigi seri, 2 gigi

taring, dan 4 gigi geraham. Gigi geraham pada gigi susu hanya satu macam,

sedangkan pada gigi tetap terdapat dua macam sehingga dibedakan menjadi

gigi geraham besar dan gigi geraham kecil

Masa gigi bercampur dimulai saat molar pertama permanen muncul di

dalam mulut, biasanya sampai gigi sulung terakhir tanggal. Ini terjadi pada umur

11 atau 12 tahun. Gigi permanen di rahang maksila tahapan erupsinya berbeda

Page 5: Erupsi Gigi Tutor 2

dari mandibula. Urutan erupsi gigi maksila adalah : (1) Molar pertama, (2) Insisif

central, (3) Insisif Lateral, (4) Premolar pertama, (5) Premolar Kedua, (6)

Kaninus, (7) Molar Kedua dan (8) Molar Ketiga. Urutan erupsi gigi mandibula

adalah : (1) Molar pertama, (2) Insisif central, (3) Insisif Lateral, (4) Kaninus, (5)

Premolar Pertama, (6) Premolar Kedua, (7) Molar Kedua, (8) Molar Ketiga.

Sejak tidak adanya premolar pada masa gigi sulung, molar sulung langsung

digantikan oleh premolar permanen. Jika banyak gigi sulung hilang sebelum gigi

permanen siap untuk menggantikannya, beberapa gigi posterior bergeser

kedepan dan menyebabkan hilangnya space dalam rongga mulut. Ini mungkin

disebabkan oleh gigi yang berjejalan atau berdesakan atau bisa juga karena

kesalahan letak dari erupsi gigi permanen dan biasanya berlanjut menjadi

maloklusi. Orthodontic adalah pengobatan yang diperlukan untuk keadaan ini

pada individu yang menginginkan gigi yang rata dan rapi.

Gigi Maksila

Gigi Sulung Insisif

Sentral

Insisif

Lateral

Caninus Molar

Pertama

Molar

Kedua

Awal Kalsifikasi 14

mgu

16mgu 17mgu 15.5 mg 19mg

Mahkota sempurna 1.5 bln 2.5 bln 9 bln 6bln 11 bln

Akar Sempurna 1.5 th 2 th 3.25 th 2.5 th 3 th

Gigi Mandibula

Awal Kalsifikasi 14 mg 16mg 17mg 15.5 mg 18mg

Mahkota sempurna 2.5 bln 3 bln 9 bln 5.5 bln 10 bln

Akar Sempurna 1.5 th 1.5 th 3.25 th 2.5 th 3 th

Page 6: Erupsi Gigi Tutor 2