Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

10
INFORMASI UMUM PROGRAM A. Informasi Umum Program 1 Nama Program : RESTORASI MATA AIR “LAJER”Sub-DAS (Daerah aliran Sungai) KEDUNG LARANGAN KELURAHAN LEDUK - KEC. PRIGEN PASURUAN “MENGASUH HUTAN, MENABUNG HUJAN” 2 Tanggal Program Dimulai : 1 Maret 2014 3 Tanggal Program Berakhir : 30 Mei 2014 4 Lokasi Pelaksanaan : Kelurahan Leduk, Kec. Prigen - Pasuruan 5 Target Program dalam Angka : -Penanaman 3.000 bibit pohon bambu & pohon lainnya di sekitar Sumber “LAJER” seluas 10 Ha. -Perawatan pohon selama 3 tahun dengan melibatkan petani lokal. 6 Garis Besar Program : Pabrik PT. SORINI AGRO ASIA Corporindo Tbkdi desa Ngerong, Kec. Gempol Kab. Pasuruanberada di Sub- Daerah Aliran Sungai (DAS) Kedung Larangan yang berhulu di pegunungan arjuna- Welirang. kondisi hutan kritis di pegunungan arjuna sekitar 1,000 Ha akibat kebakaran & illegal logging. hal ini berdampak mengurangi debit air di sumber mata air, sehingga suply air bagi masyarakat di bawahnya berkurang. Survei ESP-USAID tahun 2007, sudah 12 dari 28 sumber air yg mati. Program di tujukan untuk merehabilitasi 1 sumber air”Lajer” DAS Kedunglarangan seluas 10 Hadengan perawatan pohon selama 3 tahun. pohon yang sudah ditanam akan dijaga dan dirawat oleh petani lokal berjumlah 5 orang secara bergulir dengan insentif berupa pengembangan ternak Kambing yang akan menjadi stimulant usaha mandiri agar petani lokal tidak tergantung dari hutan sebagai mata pencaharian utama mereka selama ini. Melalui pelaksanaan program ini, akan lebih

description

RESTORASI MATA AIR “LAJER”

Transcript of Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

Page 1: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

INFORMASI UMUM PROGRAM

A. Informasi Umum Program1 Nama Program : RESTORASI MATA AIR “LAJER”Sub-DAS (Daerah aliran

Sungai) KEDUNG LARANGANKELURAHAN LEDUK - KEC. PRIGENPASURUAN“MENGASUH HUTAN, MENABUNG HUJAN”

2 Tanggal Program Dimulai : 1 Maret 2014

3 Tanggal Program Berakhir

: 30 Mei 2014

4 Lokasi Pelaksanaan : Kelurahan Leduk, Kec. Prigen - Pasuruan

5 Target Program dalam Angka

: - Penanaman 3.000 bibit pohon bambu & pohon lainnya di sekitar Sumber “LAJER” seluas 10 Ha.

- Perawatan pohon selama 3 tahun dengan melibatkan petani lokal.

6 Garis Besar Program : Pabrik PT. SORINI AGRO ASIA Corporindo Tbkdi desa Ngerong, Kec. Gempol Kab. Pasuruanberada di Sub- Daerah Aliran Sungai (DAS) Kedung Larangan yang berhulu di pegunungan arjuna-Welirang. kondisi hutan kritis di pegunungan arjuna sekitar 1,000 Ha akibat kebakaran & illegal logging. hal ini berdampak mengurangi debit air di sumber mata air, sehingga suply air bagi masyarakat di bawahnya berkurang. Survei ESP-USAID tahun 2007, sudah 12 dari 28 sumber air yg mati. Program di tujukan untuk merehabilitasi 1 sumber air”Lajer” DAS Kedunglarangan seluas 10 Hadengan perawatan pohon selama 3 tahun.

pohon yang sudah ditanam akan dijaga dan dirawat oleh petani lokal berjumlah 5 orang secara bergulir dengan insentif berupa pengembangan ternak Kambing yang akan menjadi stimulant usaha mandiri agar petani lokal tidak tergantung dari hutan sebagai mata pencaharian utama mereka selama ini.

Melalui pelaksanaan program ini, akan lebih menguatkan posisi Perusahaan yang sudah sangat baik, hal ini dibuktikan dengan pengakuan kategori Proper HIJAU dari Pemerintah Kab. Pasuruan.

7 Anggaran Yang Di ajukan IDR79.000.000[Tujuh Puluh Sembilan Juta Juta Rupiah]

Page 2: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

B. Informasi Umum Organisasi Pengelola Program

1. Nama Organisasi Pengelola Program : Yayasan Kaliandra S.E.J.A.T.I

1. Alamat Organisasi Pengelola Program: Dusun Gamoh Desa Dayurejo Kec. Prigen – Kabupaten Pasuruan

T : +62 343 496 4400 , 7750959F : +62 31 5622578E : [email protected]

2. Tanggal Berdiri : 21 April 19973. Visi : Bekerja Dengan Masyarakat Lokal Untuk Menciptakan Sumber

Pendapatan Yang Berkelanjutan Melalui Konservasi Alam Dan Budaya Yang Luhur.

4. Misi : a. Membentuk manajemen yang profesional untuk bekerjasama

dengan, dan bertujuan untuk merawat masyarakat lokal.b. Untuk meningkatkan basis pendapatan masyarakat lokal sehingga

mereka dapat lebih baik mengelola kesejahteraan mereka ketika mereka bergerak ke masa depan dengan tingkat kemandirian yang lebih besar.

c. Untuk mempromosikan, melestarikan, dan melindungi sumber daya alam, dengan menaruh perhatian khusus pada daerah resapan air dan habitat di dan sekitar Gunung Arjuna.

d. Untuk melestarikan dan mempromosikan kekayaan warisan budaya lokal.

e. Untuk mendidik penduduk setempat tentang etika dan kesadaran lingkungan.

5. Kontak Personal : PHILIP GOH TS ( +62 81 555 738 388 )

SARIFUDIN LATHIF ( +62 81 555 640 675 )

2

Page 3: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

A. LATAR BELAKANG PROGRAM

1. Pegunungan Arjuna-Welirang (Status Hutan : Taman Hutan Raya) dengan luas 27,868 Ha menjadi kawasan penyimpan air bersih terbesar di Jawa Timur, karena merupakan Hulu dari DAS Brantas yang melewati 14 Kota/Kab. Jawa timur dengan penduduk sekitar 60 % dari total penduduk Jawa Timur.

2. Menurut Study dari Clinton Foundation, USA tahun 2011-2012, Laju Deforestasi di Gunung Arjuna-Welirang mencapai 0.24 % atau setara dengan 68 Ha/tahun akibat dari kebakaran hutan, penebangan illegal, perluasan lahan pertanian intensif dan tanah longsor.

3. Khusus di Gunung Arjuna-Welirang lereng Kabupaten Pasuruan, hingga tahun 2011 telah terjadi kebakaran hutan seluas 960.8 Ha yang ini mengakibatkan 12 sumber air mati dan hanya tersisa 16 sumber air. Pada musim hujan, tepatnya di awal tahun 2012 banjir telah melanda 4 kecamatan di Pasuruan yang mengakibatkan lumpuhnya jalur Pantura jawa timur hampir selama 2 bulan. Sementara dalam musim kemarau tahun lalu, antara bulan spetember – nopember 2011, 38 desa di 10 kecamatan di Pasuruan telah mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih.

4. Apabila Kondisi terus berlanjut, maka akan mengancam persediaan air bersih bagi hampir 2 juta masyarakat di kabupaten Pasuruan, 4.7 ribu Ha sawah irigasi dan sekitar 500 industri di Kabupaten Pasuruan.

5. Kebutuhan air bagi masyarakat Pasuruan sangat tergantung dari gunung arjuna-welirang. Sementara ini program pemerintah adalah memperbaiki sistem distribusi air (pipanisasi, tandon & pengaturan air), akan tetapi program yang fokus kepada penyediaan air bawah tanah dan permukaan belum serius dilakukan oleh pihak lain.

6. Secara Khusus, Pabrik PT. SORINI AGRO ASIA Corporindo Tbk di Desa Ngerong, Kec. Gempol – Kab. Pasuruan termasuk dalam kawasan Sub-DAS (Daerah Aliran Sungai) KEDUNGLARANGAN yang salah satu mata airnya bernama “LAJER”. Air bersih dari mata air tersebut di manfaatkan oleh masyarakat Lingkungan Geneng, Kelurahan Leduk Kec. Prigen. Daerah ini mempunyai posisi strategis, karena aliran air permukaan dan bawah tanah yang mengalir ke wilayah Gempol berasal dari kawasan Kelurahan Leduk tersebut.

7. Program ini adalah bagian dari rencana program “Hutan Asuh” dari tahun 2009-2011 yang dikelola oleh Yayasan Kaliandra SEJATI dengan Target Utama adalah Merehabilitasi 12 Sumber air. Akan tetapi program terdahulu fokus kepada perbaikan kondisi hutan atas untuk meningkatkan jumlah pohon bagi keanekaragaman hayati dan juga mengajak keterlibatan masyarakat dalam menjaga hutan. Program yang ditawarkan ini akan fokus kepada Penanaman pohon bambu untuk perbaikan konservasi Sumberdaya air dalam menghadapi Perubahan iklim. Tahun 2011 yang lalu, Wakil Gubernur Jawa timur, Saifullah Yusuf menyatakan dalam peresmian program “Hutan Asuh” oleh Yayasan Kaliandra SEJATI yang disponsori oleh PT. HM Sampoerna, bahwa “HUTAN ASUH” di gunung arjuna dapat dijadikan model pengelolaan kehutanan yang baik karena melibatkan masyarakat dengan tetap memperhatikan kesejahteraan masyarakat pinggir hutan.

8. PT. SORINI AGRO ASIA Corporindo Tbk sudah mendapatkan pengakuan dari Pemerintah Kabupaten Pasuruan sebagai perusahaan kategori Proper HIJAU, sehingga diperlukan langkah kongkrit lain dalam kegiatan peduli lingkungan yang dilakukan secara berkelanjutan dan mempunyai dampak bagi masyarakat sekitar perusahaan.

3

Page 4: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

B. TUJUAN PROGRAM

Memperbaiki 1Mata air “LAJER” Sub-DAS Kedunglarangan dengan perawatan hutan selama 3 tahun serta untuk meningkatkan debit air dan mengurangi laju banjir dan longsor melalui pelibatan masyarakat lokal dengan konsep pemberdayaan masyarakat berbasis kewirausahaan mandiri.

C. OUTPUT

1. Meningkatkan tutupan lahan seluas 10 Ha di sekitar mata air melalui penanaman & perawatan 3.000 pohon bambu dan pohon lainnya selama 3 Tahun.

2. Merawat dan menjaga tanaman yang telah ditanam dengan melibatkan masyarakat sekitar hutan selama 3 tahun (Mei 2014 – April 2016).

D. LOKASI PELAKSANAAN PROGRAM

Seluruh Kegiatan akan di fokuskan di Kelurahan Leduk, Kec. Prigen – Kab. Pasuruan.1. Penanaman& Perawatan3.000 Pohon bambu dan lainnya di sekitar Mata Air

“LAJER” berada di wilayah Perum Perhutani Petak 50 a, tepatnya di Lingkungan Geneng Barat, Kelurahan Leduk, Kec. Prigen Kab. Pasuruan.

2. Petugas perawatan pohon yang berjumlah 5 orang secara bergulir selama 3 tahun adalah penduduk dan anggota LMDH (Lembaga Masyarakat Desa Hutan) Lingkungan Geneng Barat, Kelurahan Leduk, Kec. Prigen Kab. Pasuruan.

E. WAKTU PELAKSANAAN PROGRAM

1. Program direncanakan mulai tanggal 1 Maret 2014 dan berakhir tanggal 30 Mei 2014

2. Khusus untuk Perawatan pohon di sekitar mata air “LAJER” akan berlangsung selama 3 Tahun (2014 – 2016). Pelaporan kegiatan tahun 2015 & 2016 akan dilakukan setiap 3 Bulan sekali.

F. PENERIMA MANFAAT / BENEFITARIES

NO. AKTIVITASPENERIMA MANFAAT JUMLAH KETERANGAN

 1 Penanaman 3.000 bibit bambu & tanaman sekitar mata air

Masyarakat umum

100 orang

Anggota LMDH sebagai tenaga penanam bibit pohon.

 2 Perawatan tanaman disekitar mata air seluas 10 Ha

Petani hutan 15 orang

1 tahun dirawat oleh 5 org, bergulir selama 3 tahun. Jadi total dirawat oleh 15 orang selama 3 tahun.

3 Rehabilitasi mata air LAJER

Masyarakat lingk. Geneng barat Kel. Leduk

228 KK(912 Orang)

Dengan meninigkatknya debit air, maka air bersih dari mata air LAJER dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Geneng Barat, Kel. Leduk.

TOTAL 1,027 Orang

4

Page 5: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

G. RINCIAN KEGIATAN DAN INDIKATOR PENCAPAIAN (KPI)

NO. DETAIL AKTIVITAS TUJUAN OUTPUT (KPI) WAKTUA PERENCANAAN DAN PERSIAPAN KOMUNITAS1. Sosialisasi dan

kesepakatan dengan Pemerintah Desa, LMDH “Bumi Lestari” dan petani.

Memberi konsep & gambaran tentang program

Dukungan tertulis dari pemerintah desa, LMDH& perwakilan petani

Februari

2. Sosialisasi kepada pemerintah kabupaten Pasuruan (BLH dan DISBUNHUT) dan Perum Perhutani.

Agar pemerintah kab. pasuruan & perum perhutani mengetahui & mendukung program

Dukungan tertulis dari BLH, DISBUNHUT dan Perhutani KPH pasuruan.

Maret

3. Kesepakatan dengan Perawat Mata Air

Membuat Perjanjian tertulis untuk penanaman & perawatan pohon sekitar mata air hingga 3 Tahun

Perjanjian Kerjasama dengan 5 orang, durasi 3 Tahun. insentif disepakati bersama.

April

B. KONSERVASI MATA AIR1 Penanaman bambu

& pohon lainnya di sumber air dan sepanjang DAS.

Memperbaiki fungsi hidrology untuk menyimpan air secara alami lebih banyak (water retension)

Menanam 3.000 dengan rincian : 1.000 bibit pohon bambu dan 2.000 bibit pohon lainnya (Beringin, Lo, Gondang dll) di 10 Ha sekitar mata air dan sepanjang DAS di kawasan Hutan Lindung

Maret-April.

2 Perawatan (pemberian Pupuk, Pendangiran, Pembersihan) pohon sekitar mata air.

Memastikan pertumbuhan bambu petung tidak terganggu selama 3 tahun.

memberi pupuk & perawatan untuk 3.000 bibit pohon selama 2 kali selama 1 tahun.

Mei dan November

3 Pemberian kambing sebagai intensif kompensasi perawatan 3 tahun oleh 5 orang secara bergulir

Memberi intensif perawatan pohon oleh petani hutan, dengan tanggungjawab 1 orang menjaga 2 Ha (590 pohon).

Bibit pohon dapat tumbuh baik selama 3 tahun.

Maret 2014 – Desember 2016.

5

Page 6: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

6. Struktur Pelaksana Program

H. PIHAK YANG TERLIBAT SERTA PERANANNYA.a. PT. SORINI AGRO ASIA Corporindo Tbk ; selaku Pendukung dana dan supervisor

program.b. Yayasan Kaliandra S.E.J.A.T.I ; sebagai fasilitator dalam implementasi program.c. BLH (Badan Lingkungan Hidup) Kab. Pasuruan ; Selaku Supervisor Program.d. Perum Perhutani KPH Pasuruan ; selaku pemangku wilayah dan perijinan kawasan

hutan lindung.e. LMDH (Lembaga Masyarakat Desa Hutan) BUMI LESTARI MULYOREJO, Kelurahan

Leduk; selaku kelompok masyarakat yang akan dilibatkan dalam kegiatan di hutan produksi & lindung Perum Perhutani.

f. Pemerintah Kelurahan Leduk, Kec. Prigen ; Selaku pemangku wilayah dan perijinan kegiatan di kelurahan Leduk.

I. PELAPORAN DAN KEBERLANJUTAN PROGRAMYayasan Kaliandra SEJATI akan memberikan laporan tertulis dalam periode setiap 3 bulan sekali (Triwulan).

Aktivitas 2014 2015 2016Laporan perkembangan tanaman 1. Mei

2. September3. Desember

1. Maret2. Juli3. Oktober

1. Januari2. Mei

Kerjabakti monitoring tanaman oleh PT. Sorini, Yayasan Kaliandra & Petani

Desember Juli Mei

6

Page 7: Contoh_proposal RESTORASI MATA AIR “LAJER”

J. RENCANA ANGGARAN

7

Budget Prosentage (%)

Expenses Quantity Satuan Price Total1. INSENTIF 9,000,000 11Project / Program Manager (1 person) 1 orang 1 Kali 4,000,000 4,000,000 Community Organizer & facilitator (2 person) 2 orang 1 Kali 2,500,000 5,000,000

2. AKTIVITAS KONSERVASI 70,000,000 89 2.2 Sosialisai & perijinan kegiatan penanaman (Pertemuan, FGD, Transport, Konsumsi)

2 lembaga 2 Kali 500,000 2,000,000

2.3. Pengadaan 2.000 bibit tanaman bambu & tanaman keras. 3,000 bibit 1 kali

10,000 30,000,000

2.4. Jasa Angkut & Penanaman bibit pohon 3,000 bibit 1 Kali

2,500 7,500,000

2.5. Pangadaan sarana produksi penanaman (pupuk, ajir, nomor bibit) 3,000 bibit 1 Kali

3,000 9,000,000

2.6. Ternak kambing mandiri (sebagai insentif kompensasi petani perawat mata air selama 3 tahun)

5 orang 1 Kali 4,000,000 20,000,000

2.7. Papan nama lokasi Program (dari bahan seng & besi)

1 orang 1 Kali 1,500,000 1,500,000

GRAND TOTAL IDR 79,000,000 100 USD 6,583

Project Budget RESTORASI MATA AIR "LAJER" Sub-DAS KEDUNGLARANGAN

Activity : restorasi 1 sumber air "Lajer" seluas 10 Ha, penanaman 3.000 tanaman mata air (bambu, beringin, gondang, sukun dll), perawatan tanaman oleh 5 petani dg kompensasi berupa ternak kambing.

Vol