Contoh Proposal Persami

7
PERKEMAHAN SABTU-MINGGU (PERSAMI) TAHUN 2015 [Pick the date] A. DASAR PEMIKIRAN Gerakan Pramuka merupakan wadah penyelenggara pendidikan kepramukaan bagi generasi muda yang bertujuan untuk mengoptimalkan semua potensi yang dimiliki sehingga menjadi generasi muda yang unggul demi kemajuan pembangunan bangsa. Dalam mencapai tujuannya, antara lain dalam upaya menanamkan dan menumbuhkan budi pekerti luhur dengan cara memantapkan mental, moral, fisik, pengetahuan, keterampilan dan pengalaman melalui berbagai kegiatan. Dengan demikian perlu adanya pemberian pembekalan pengetahuan dan ketrampilan bagi para anggota Pramuka dalam upaya pembentukan watak dan mental menjadi manusia yang berkepribadian dan berjiwa Pancasila. Kegiatan tersebut selain merupakan upaya pembinaan anggota pramuka, juga merupakan program kerja tahunan yang telah ditetapkan melalui musyawarah Dewan Penggalang. Untuk keperluan tersebut, maka kami selaku pengurus Dewan Penggalang Gerakan Pramuka Gugus Depan 24.073 – 24.074 Pangkalan SD Negeri 1 Pabedilanwetan bermaksud akan mengadakan suatu kegiatan yang berorientasi pemberdayaan pengembangan pendidikan anak di luar sekolah. B. DASAR HUKUM 1. Pancasila dan UUD 1945. 2. UU No 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka. 3. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 tahun 1961 juncto Keputusan Presiden Republik Indonesia nomor 104 tahun 2004 tentang Anggaran Dasar Gerakan Pramuka. 4. Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 086 tahun 2005 tentang Anggaran Dasar Gerakan Pramuka. GERAKAN PRAMUKA GUDEP 24.073 – 24.074 PANGKALAN SDN 1 PABEDILANWETAN 5

description

Perkemahan Sabtu Minggu Pramuka

Transcript of Contoh Proposal Persami

Page 1: Contoh Proposal Persami

PERKEMAHAN SABTU-MINGGU (PERSAMI) TAHUN 2015

[Pick the date]

A. DASAR PEMIKIRAN

Gerakan Pramuka merupakan wadah penyelenggara pendidikan kepramukaan bagi

generasi muda yang bertujuan untuk mengoptimalkan semua potensi yang dimiliki

sehingga menjadi generasi muda yang unggul demi kemajuan pembangunan bangsa. Dalam

mencapai tujuannya, antara lain dalam upaya menanamkan dan menumbuhkan budi pekerti

luhur dengan cara memantapkan mental, moral, fisik, pengetahuan, keterampilan dan

pengalaman melalui berbagai kegiatan.

Dengan demikian perlu adanya pemberian pembekalan pengetahuan dan ketrampilan

bagi para anggota Pramuka dalam upaya pembentukan watak dan mental menjadi manusia

yang berkepribadian dan berjiwa Pancasila. Kegiatan tersebut selain merupakan upaya

pembinaan anggota pramuka, juga merupakan program kerja tahunan yang telah ditetapkan

melalui musyawarah Dewan Penggalang.

Untuk keperluan tersebut, maka kami selaku pengurus Dewan Penggalang Gerakan

Pramuka Gugus Depan 24.073 – 24.074 Pangkalan SD Negeri 1 Pabedilanwetan

bermaksud akan mengadakan suatu kegiatan yang berorientasi pemberdayaan

pengembangan pendidikan anak di luar sekolah.

B. DASAR HUKUM

1. Pancasila dan UUD 1945.

2. UU No 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.

3. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 tahun 1961 juncto Keputusan

Presiden Republik Indonesia nomor 104 tahun 2004 tentang Anggaran Dasar Gerakan

Pramuka.

4. Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 086 tahun 2005

tentang Anggaran Dasar Gerakan Pramuka.

5. Program Kerja Dewan Penggalang Gerakan Pramuka Gudep 24.073 – 24.074

Pangkalan SD Negeri 1 Pabedilanwetan.

C. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dari penyelenggaraan kegiatan ini adalah:

1. Sebagai wahana pengenalan dan pengalaman bagi siswa;

2. Sebagai evaluasi terhadap ilmu pengetahuan/ materi yang telah dipelajari.

Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah:

1. Meningkatkan kualitas keilmuan siswa di bidang Kepramukaan serta keilmuan

lainnya;

2. Memberikan pemahaman yang lebih komprehensif mengenai ruang lingkup

Kepramukaan terhadap siswa, dan

3. Mempererat tali persaudaraan sesama anggota Pramuka.

GERAKAN PRAMUKA GUDEP 24.073 – 24.074 PANGKALAN SDN 1 PABEDILANWETAN

5

Page 2: Contoh Proposal Persami

PERKEMAHAN SABTU-MINGGU (PERSAMI) TAHUN 2015

[Pick the date]

D. NAMA, TEMA, DAN PESERTA KEGIATAN

1. Nama Kegiatan

“Perkemahan Sabtu-Minggu (PERSAMI) Tahun 2015”

2. Tema Kegiatan

“Melalui Persami Gerakan Pramuka SDN 1 Pabedilanwetan, Kita Ciptakan

Pramuka yang Berkarakter dan Berbudi Pekerti Luhur”

3. Peserta Kegiatan

Kegiatan ini diikuti oleh:

a. Siswa Kelas IV

b. Siswa Kelas V

c. Siswa Kelas VI

E. BENTUK, WAKTU DAN LOKASI KEGIATAN

1. Bentuk Kegiatan

Bentuk perkemahan ini adalah perkemahan intern (di dalam) dan dilaksanakan pada

hari Sabtu sampai dengan Minggu.

2. Waktu Kegiatan

Perkemahan ini dilaksanakan pada:

Hari : Sabtu-Minggu

Tanggal : 14 s/d 15 Maret 2015 (Setelah pelaksanaan UTS Smt Genap)

Jam : 13. 00 s/d selesai

3. Lokasi Kegiatan

Lokasi kegiatan perkemahan ini dilaksanakan di lingkungan sekitar kampus 2

SD Negeri 1 Pabedilanwetan.

F. SUSUNAN KEPANITIAAN

Terlampir.

G. ANGGARAN BIAYA

Terlampir.

H. PENUTUP

Demikian proposal kegiatan ini kami buat untuk dapat memberikan gambaran pada

kegiatan yang akan dilaksanakan dengan harapan semua pihak dapat membantu dan

memberikan dukungan demi kelancaran kegiatan tersebut.

GERAKAN PRAMUKA GUDEP 24.073 – 24.074 PANGKALAN SDN 1 PABEDILANWETAN

5

Page 3: Contoh Proposal Persami

PERKEMAHAN SABTU-MINGGU (PERSAMI) TAHUN 2015

[Pick the date]

I. LEMBAR PENGESAHAN

Pabedilan, Maret 2015

PANITIA KEGIATANPERKEMAHAN SABTU – MINGGU (PERSAMI)

GUDEP 24.073 – 24.074PANGKALAN SD NEGERI 1 PABEDILANWETAN

TAHUN 2015

Ketua Pelaksana,

Rosdiana , S.Pd .

Sekretaris,

Guntur Wahyudi, S.Kom.

Pembina Gudep 24-073,

Parjiya , S.Pd . NIP. 19620306 198503 1 013

Mengetahui,Pembina Gudep 24-074,

Martuti , S.Pd .SD. NIP. 19611203 198204 2 005

MenyetujuiKepala SD Negeri 1 Pabedilanwetan

Selaku Kak MABIGUS,

Odi Mukhrodi Veriana , S.Pd .SD. NIP. 19581205 197803 1 006

SUSUNAN KEPANITIAAN

GERAKAN PRAMUKA GUDEP 24.073 – 24.074 PANGKALAN SDN 1 PABEDILANWETAN

5

Page 4: Contoh Proposal Persami

PERKEMAHAN SABTU-MINGGU (PERSAMI) TAHUN 2015

[Pick the date]

Pelindung : 1. Suwadi, S.Pd. selaku Kak KWARAN Pabedilan

2. Odi Mukhrodi Veriana, S.Pd.SD selaku Kak MABIGUS

SDN1Pabedilanwetan

Penanggung jawab : Staff Guru SDN 1 Pabedilanwetan

Pembimbing : 1. Parjiya, S.Pd. selaku Pembina Gudep 24-073

2. Martuti, S.Pd.SD. selaku Pembina Gudep 24-074

Panitia Pelaksana

Ketua : Rosdiana, S.Pd.

1. Bidang Kesekretariatan : Guntur Wahyudi, S.Kom.

2. Bidang Keuangan : Komariah, S.Pd.SD.

3. Bidang Giat Operasional

Koordinator : Parjiya, S.Pd.

a. Sie. Materi : Rosdiana, S.Pd.

b. Sie. Lapangan : Casba, S.Pd.

c. Sie. Konsumsi : Siti Patonah, S.Pd.

d. Sie. Peralatan : Junudin, S.Pd.SD. dan Epen

e. Sie. Keamanan : Nono Suprayitno, S.Pd.

f. Sie. Kesehatan : Martuti, S.Pd.SD.

g. Sie. Kerohanian : Nuryati Abbas, S.Pd.I.

ANGGARAN BIAYA

GERAKAN PRAMUKA GUDEP 24.073 – 24.074 PANGKALAN SDN 1 PABEDILANWETAN

5

Page 5: Contoh Proposal Persami

PERKEMAHAN SABTU-MINGGU (PERSAMI) TAHUN 2015

[Pick the date]

(Rp)A RENCANA PEMASUKAN

1 Iuran Kas Peserta 50.0002 Pendaftaran Peserta* 104 x Rp 2.000 208.000Total Pemasukan 258.000

B PENGELUARAN1 Kesekretariatan

a Surat-surat 30.000b Percetakan Proposal 10.000c Kelengkapan

Kesekretariatan20.000

d Penghargaan1) Peserta

a) Piagam 40.000b) Hadiah 60.000c) Tanda Peserta 30.000

2) Panitiaa) Piagam 20.000b) Tanda Panitia 25.000

Jumlah 235.0002 Kegiatan dan Lapangan

a Penggandaan Materi&soal 10.000b Kelengkapan Giatlap 10.000c Api unggun 80.000

Jumlah 100.0003 Konsumsi

a Peserta 104 x 3 x Rp 7.000 2.184.000b Panitia 15 x 3 x Rp 15.000 675.000c Tamu Undangan 60.000

Jumlah 2.919.0004 Kesehatan 25.0005 Peralatan

a Tambang dan Semapur 30.000b Alat listrik 40.000

Jumlah 70.000

6 Dokumentasi dan Dekorasi 100.000Jumlah 100.000

7 Lain-lain 80.000Total Pengeluaran 3.529.000

Perkiraan Biaya yang kami butuhkan 3.321.000

Terbilang:

“Tiga Juta Tiga Ratus Dua Puluh Satu Ribu Rupiah”

GERAKAN PRAMUKA GUDEP 24.073 – 24.074 PANGKALAN SDN 1 PABEDILANWETAN

5