Abstract 1

3

Click here to load reader

description

11

Transcript of Abstract 1

Hubungan Polimorfisme Promoter Gen VEGF dan Kadar VEGF Serum dengan Tipe Age-Related Macular DegenerationA. M. ICHSAN1, Tenri Esa2, Habibah S.Muhiddin1, Budu1Afiliasi Penulis : 1. Bagian Ilmu Kesehatan Mata Fakultas Kedokteran UNHAS,2. Bagian Ilmu Patologi Klinik Fakultas Kedokteran UNHAS

Tujuan : Age-related macular degeneration (AMD) adalah penyebab utama kebutaan permanen pada orang dewasa yang disebabkan oleh multi faktor yaitu faktor lingkungan dan faktor genetik. Faktor genetik berperan dalam meningkatkan risiko seseorang untuk menderita wet AMD, salah satu diantaranya yang berpotensi dalam perkembangan AMD adalah gen vascular endothelial growth factor (VEGF). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara polimorfisme promoter gen VEGF dan kadar VEGF serum dengan tipe AMDMetode : Genomik DNA diekstraksi dari darah perifer 66 subyek penelitian yang terdiri atas wet dan dry AMD, dan kontrol tanpa AMD dengan umur yang sesuai. DNA yang diperoleh lalu diperiksa dengan cara polymerase chain reaction pada posisi -460, yang diikuti dengan restriction fragment length polymorphism. Pemeriksaan kadar VEGF serum dengan menggunakan metode Enzyme-linked Immunosorbent Assay.Hasil : Polimorfisme gen VEGF memperlihatkan hubungan yang bermakna dengan tipe AMD (p=0.004, OR=3.1 95% CI 1.1-8.6), risiko terhadap peningkatan kadar VEGF serum (p=0.011, OR=3.2 95% CI 1.1-8.9). Meskipun tidak ditemukan hubungan yang bermakna antara dry dan wet AMD dengan kadar VEGF serum (p=0.081), tetapi penelitian ini memberikan hasil yang bermakna antara kadar VEGF serum pada kelompok AMD dibandingkan dengan kelompok kontrol (p