3. A2. LKKS Budaya SD

13
Pengembangan budaya sekolah 1 DIKLAT IMPLEMENTASI BAGI KEPALA SEKOLAH LEMBAR KERJA DIKLAT IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 BAGI KEPALA SEKOLAH BUDAYA SEKOLAH BAGI KEPALA SEKOLAH

description

3. A2. LKKS Budaya SD

Transcript of 3. A2. LKKS Budaya SD

Lembar Kerja Pelatihan:

RANCANGAN PROGRAM PENGEMBANGAN BUDAYA SEKOLAH

Penyelesaian tugas ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kepala sekolah mengelola sumber daya sekolah yang dipimpinnya sehingga dapat mewujudkan keunggulan budaya sekolahnya dalam melaksanakan kurikulum 2013.

Pengembangan budaya menunjang suasana sekolah, suasana kelas, dan membangun hubungan kerja harmonis sehingga terwujud sekolah sebagai lingkungan pendidikan yang kondusif. Dengan dukungan budaya sekolah yang bermutu dapat tumbuh norma, keyakinan, sikap, karakter, dan motif berprestasi seluruh warga sekolah dengan dukungan keunggulan budaya.Di bawah ini dapat dilihat diagram model aktivitas kepala sekolah yang perlu mendapat dukungan iklim sekolah yang kondusif.

Arah dari pengembangan budaya sekolah adalah meningkatkan keunggulan belajar siswa melalui dukungan budaya sekolah. Diagram ruang lingkup kegiatan pengembangan arah kegiatannya dapat dilihat pada diagram berikut:

Merujuk pada uraian singkat dan materi pelatihan cobalah kerjakan lembar tugas secara individu dalam kegiatan kelompok. Hasil kerja diharapkan dapat digunakan sebagai program yang akan Saudara terapkan di sekolah. Deskripsi Kondisi Nyata

Peran Kepala Sekolah dalam meningkatkan keunggulan belajar siswa melalui dukungan budaya sekolah :1. Bersama tenaga pendidik, tenaga kependidikan, komite sekolah, dan tokoh masyarakat membuat analisis konteks tentang budaya lingkungan sekolah.

2. Menyusun program keunggulan budaya yang akan dikembangkan di sekolah guna mendukung keunggulan belajar siswa, yang selanjutnya menjadi keunggulan sekolah.Budaya yang dikembangkan di SDN Coblong 4 Tahun Pelajaran 2013/2014 adalah :

a. Budaya Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun. Bertujuan untuk memupuk sikap spiritual (K I 1), dan sikap sosial (K I 2).b. Kegiatan Keagamaan diantaranya Kultum setiap hari Jumat, yang bergantian dengan kegiatan belajar solat duha, menghafal surat surat pendek yang diprogramkan tiap tingkatan kelas memiliki target tertentu. Bertujuan untuk meningkatkan keimanan serta menyirami qolbu agar senantiasa tidak kering hati. (KI 1).

c. Budaya bersih dan sehat. Dengan kegiatan Cuci Tangan Pakai Sabun, Menyikat gigi dengan pasta gigi berfloride, memberikan obat cacing secara berkala, membawa bekal makanan dari rumah. Bertujuan untuk membiasakan peserta didik untuk melaksanakan pola hidup bersih dan sehat, (K I 1 Kebersihan Sebagian dari Iman, Berdoa sebelum dan sesudah makan), (K I 2 Saling berbagi dengan teman, sikap makan yang baik).

( K I 3 Mengetahui menu makanan sehat bergizi).d. Budaya Cinta Lingkungan melalui kegiatan Jumat Bersih, Operasi Semut, Kegiatan membersihkan lingkungan sekitar bersama masyarakat, Memilah Sampah, Memanpaatkan sampah untuk kegiatan keterampilan siswa. Tersurat dan tersirat di dalam berbagai mata pelajaran, terutama muatan lokal PLH, IPA, Bahasa Indonesia. Bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman untuk semua warga sekolah. ( KI 1, KI 2, KI 3)e. Budaya jumat Bugar melalui kegiatan senam bersama di jam ke 0. Bertujuan melatih keseimbangan motorik, meningkatkan kebugaran tubuh.(KI 2)3. Ekspos Program Sekolah Berbudaya.

4 Evaluasi Program untuk ditindaklanjuti pada tahun pelajaran berikutnya.

Kondisi lain : 1. Belum bisa merealisasikan budaya baca.2. Realisasi melestarikan kebudayaan daerah

dengan belajar tarian daerah setiap hari sabtu

dan minggu.

3. Ekskul pramuka setiap hari sabtu.

Deskripsi Kondisi Yang Diharapkan

:1. Meningkatkan budaya yang sudah ada menjadi lebih baik lagi sehingga menjadi Sekolah Sehat Bersih dan Indah Nasional.2. Membiasakan budaya baca, sehingga menjadikan membaca sebagai kebutuhan. Ditunjang dengan memiliki perpustakaan yang representatif, dilengkapai sudut baca di setiap sudut ruangan, Bertujuan untuk meningkatkan keunggulan siswa sehingga menjadi keunggulan sekolah. Karena dengan membaca dunia akan tergenggam. Mimpi : Ketika jam istirahat atau sepulang sekolah teras kelas, di bawah pohon, dimanapun di sekitar lingkungan sekolah dihiasi warga sekolah yang sedang membaca, mading dan papan pajangan terisi dengan kreatifitas semua warga sekolah dari hasil membaca.3. Penambahan ruang kelas baru untuk menambah kenyamanan siswa-siswi karena ruang kelas yg ada kurang memadai dan tidak sesuai dengan rasio 1:36

Masalah dalam pengembangan Budaya

:Belum semua warga sekolah melaksanakan budaya hidup bersih dan sehat.Dukungan pendanaan untuk mencapai mimpi dengan cepat tidak terpenuhi dengan dana yang disediakan pemerintah melalui dana BOS.

Pengajuan sarana prasarana fisik sekolah untuk mencapai mimpi belum dapat direalisasikan.

Sangat sulit untuk menciptakan budaya baca sebab dari 12 rombel belum satupun yg memiliki dan memenuhi syarat untuk menjadi sudut baca di kelas.

Rencana kegiatan untuk memecahkan masalah (satu jenis kegiatan)Menjalin kemitraan dengan komite sekolah, pemerintahan, dan dunia pendidikan (ITB, ITHB, GO)

Tujuan kegiatanMerealisasikan mimpi Menjadikan Sekolah Berbudaya Baca, berwawasan budaya dan lingkungan.

Indikator pencapaian1. Tersedianya perpustakaan yang representatif.2. Tersedianya sudut baca di setiap kelas

3. Terwujudnya warga sekolah yang memiliki minat baca tinggi.4. Terwujudnya sekolah juara di bidang budaya dan lingkungan.

Strategi rencana kegiatan1. Sosialisasi program kepada seluruh warga sekolah, pemerintah setempat, Dinas Pendidikan.2. Menjalin kemitraan dengan Dudi.3. Membuka perpustakaan sekolah yang sudah ada untuk dimanfaatkan siapapun yang membutuhkan.4. Memberi ruang kepada warga sekolah untuk mempublikasikan hasil membaca pada mading sekolah.5. Mengadakan kompetisi membuat sinopsis, atau karya lain di lingkungan sekolah.

6. Mengikuti kompetisi di luar lingkungan sekolah terkait dengan hasil membaca dan budaya (tari daerah)7. Mengadakan sosialisasi lingkungan bersih

8. Mengadakan pelatihan pengolahan sampah bekerjasama dengan BPLH.

Struktur organisasi kegiatanPembina : 1. Dinas Pendidikan

2. Pemerintahan Setempat.

Penanggungjawab Program :

Kepala Sekolah.Ketua : PKS Bidang Kurikulum &

kesiswaanSekretaris : 1. Komponen Guru/Pustakawan

2. Komponen Komite Sekolah.

Humas : PKS Humas

Anggota : 1.Unsur Guru

2.Unsur Tendik 3. Unsur Peserta Didik 4. Unsur Orang Tua. 5. Lembaga lain

Waktu pelaksanaanTahun Pelajaran 2014/2015

Biaya Kegiatan1. Dana Pemerintah

Strategi penjaminan keterlaksanaan dan keberhasilan:

Pembinaan yang berkelanjutan.

Laporan Kegiatan Waskat

Monitoring dan Evaluasi Program

Sebagai bagian dari penjaminan cobalah Saudara kembangkan instrumen untuk memantau keterlaksanaan dan keberhasil program pada tabel di bawah ini.No.Kegiatan Pengembangan budayaIndikator KeberhasilanCatatan Deskripsi KeberhasilanPencapaian Tujuan

Belum mencapai targetMencapai targetMelebihi Target

1Budaya Bersih dan SehatTerwujudnya Sekolah Sehat Bersih dan Indah Nasional.Menjadi sekolah Sehat Bersih dan Indah Kota Bandung.Menjadi sekolah Sehat Bersih dan Indah Jawa Barat.

Dijadikan sekolah rujukan kunjungan baik dari dalam negeri ataupun luar negeri

Memiliki warga sekolah yang terbiasa hidup bersih dan sehat.

2. Budaya ReligiTerwujudnya warga sekolah yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.Memiliki warga sekolah yang terbiasa senyum, sapa, salam, sopan, santun.

Memiliki wrga sekolah yang melek baca tulis Al Quran.

Memiliki warga sekolah yang taat beribadah..

3Budaya Cinta Lingkungan Terwujudnya sekolah berwawasan lingkungan.Memiliki lingkungan sekolah yang bersih, hijau, indah dan tertata.Memiliki warga sekolah yang ramah lingkungan.

Menjadi sekolah adiwiyata

4Budaya BacaTerwujudnya warga sekolah yang memiliki minat baca tinggi.Memiliki warga sekolah yang gemar membaca.Tersedianya produk hasil membaca warga sekolah.

Menjadi Juara dalam kompetisi karya hasil membaca.

Oleh

Nama

: Lilis Siti Rahayu, S.Pd (A38)

Sekolah: SDN Coblong 4LEMBAR KERJA

DIKLAT IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013

BAGI KEPALA SEKOLAH

DIKLAT IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013

BAGI KEPALA SEKOLAH

BUDAYA SEKOLAH

BAGI KEPALA SEKOLAH

LKKS. 3.A2.SD

Standar Kompetensi Lulusan SDN Coblong 4

Pengembangan budaya sekolah 9