2 Versi Tentang Sujud Tilawah

download 2 Versi Tentang Sujud Tilawah

of 6

description

dalam artikel berikut ini terdapat 2 versi tentang sujud tilawah

Transcript of 2 Versi Tentang Sujud Tilawah

SUJUD TILAWAH DAN AYAT-AYATSAJDAH

a. PengertianTilawah berasal dari kata tala yaitu tilawatan artinya Bacaan. Jadi Sujud Tilawah adalah sujud bacaan atau mendengar ayat sajadah. Sujud tilawah dilakukan satu kali baik dalam shalat maupun luar shalat, barang siapa yang membaca atau mendengar ayat sajadah, disunatkan bertakbir lalu sujud dan membaca doa sujud Tilawah.Nabi bersabda :Dari Ibnu Umar ra. Berkata : Sesungguhnya Nabi SAW pernah membaca Alquran di depan kami ketika beliau melalui (membaca) ayat sajadah beliau takbir, lalu sujud kamipun sujud pula bersama-sama beliau. (HR. Turmudzi).Sujud tilawah hukumnya sunah. hal ini berdasarkan pada keterangan berikut.Wahai manusia, sesungguhnyakami pernah membaca ayat sajadah, maka barang siapa yang sujud tilawah, itubenar adanya, tetapi barang siapa yang tidak bersujud, maka tiada dosa baginya.b. Adapun cara melakukan sujud tilawah adalah- Suci dari hadats (kecil,besar)- Suci badan, pakaian, dan tempat dari najis- Menutup aurat- Menghadap kiblat baik dengan berdiri maupun dengan duduk, lalu takbiratul ihram sambil berniat sujud tilawah, dilanjutkan dengan sujud satu kali dan membaca tasbih :Bacaan sujud tilawah adalah Subhaanallah Walhamdulillah Walaa Ilaaha Illallah Allahu Akbar 3x.Atau membaca :Sajada wajhiya Lilladzi khalaqahu washawwarahu wasyaqqa samahu wabasharahu buhaulihi waquwatihi fatabaara kallahu ahsanul khaliqiinc. Cara Melakukan Sujud Tilawah- Sehabis membaca ayat sajadah posisi sebaiknya menghadap kiblat- Bertakbir sambil berniat dalam hati (niat sujud tilawah)- Bersujud satu kali sambil membaca bacan sujud tilawah- Bangun dari sujud (duduk diantara dua sujud) kemudian salamDan apabila sujud tilawah dilakukan dalam shalat maka cara melakukannya adalah : sehabis membaca surah yang didalamnya ayat sajadah (pada waktu berdiri dirakaat pertama atau kedua) langsung bertakbir untuk sujud dan sujudnya satu kali dan bacaan sujudnya, setelah itu, takbir lagi untuk bangun/berdiri lalau rukuk seperti biasa sampai shalat selesai.Berikut Ini Ayat-Ayat Sajdah :Surat Al Araaf (7) ayat 206Surat Ar-Radu (13) ayat 15Surat An-nahl (16) ayat 49-50Surat Al Israa (17) ayat 107-109Surat Maryam (19) ayat 58Surat Al Hajj (22) ayat 18Surat Al Hajj (22) ayat 77Surat Al Furqaan (25) ayat 60Surat An-naml (27) ayat 25-26Surat As-sajadah (32) ayat 15Surat Shaad (38) ayat 24Surat fushshilat (41) ayat 37-38Surat An-najm (53) ayat 62Surat Al Inyiqah (84) ayat 21Surat Al Alaq (96) ayat 19Disamping disunnahkan melakukan sujud tilawah, ketika membaca sampai pada ayat sajdah, pemvaca dan pendengar juga di anjurkan membaca bacaan atau doa ketika sampai pada;- Akhir surat At-tin, dianjurkan membaca :Balaa wa-ana alaa dzalika minasy syaahidiin- Surat Al-Ghatsiah, ayat 24, dianjurkan membaca:Rabbi aidzinii min adzaabikSedangkan ketika membaca sampai pada akhir surat Al-Ghatsiah, dianjurkan membaca:Rabbi haasibnii hisaabay yasiiraa- Setiap sampai pada akhir surat, mulai dari surat Adh-Dhuaa, sampai dengan akhir surat An-Nas, di sunnahkan membaca takbir sebagai berikut :La ilaaha illalaahu wallahu akbar walillahil-hamdItulah beberapa bacaan dan doa yang disunnahkan membacanya ketika mendengar atau membaca ayat-ayat tertentu. Dan semestinya masih banyak lagi bacaan atau doa yang disunnahkan untuk dibaca setiap kali membaca atau mendengar ayat-ayat tertentu, namun ketiga lafazh itulah yang paling sering dibaca oleh sebagian besar kaum muslim.

dari apa yang mereka sifatkan" (QS. Al-Anbiya': 22)

Sujud Sajadah; Pengertian, Dalil, Bacaan, Hukum dan Ayat-ayatnya 1. Pengertian:

Sujud sajadah atau sujud tilawah adalah sujud yang dilakukan setelah membaca salah satu ayat-ayat sajadah dalam Al-Quran.

2. Hadits Tentang Sujud Sajadah- Ibnu Umar meriwayatkan, bahwa Nabi saw pernah membaca Al-Quran. Lalu beliau membaca sebuah surah yang ada ayat sajadahnya. Beliau lantas sujud dan kami juga sujud mengikuti beliau sampai-sampai beberapa di antara kami tidak mendapatkan tempat sujud bagi keningnya (karena banyaknya sahabat yang hadir). (HR. Muslim).

- Apabila anak Adam membaca ayat Sajadah, lalu dia sujud; maka setan jatuh sambil menangis. Katanya, Celaka aku! Anak Adam disuruh sujud maka dia sujud, lalu mendapat surga. Dan aku disuruh sujud, tetapi aku menolak maka aku mendapat neraka. (HR Muslim Ibnu Majah dan Baihaqi).

3. Surah As-Sajdah pada Shubuh JumatAbu Hurairah ra meriwayatkan bahwa Nabi saw pada shalat shubuh jumat membaca Alif lam mim Tanzil (Surah As-Sajdah) dan Hal ataa (Surah Al-Insan). (HR. Muslim dan Ahmad).

4. Bacaan Sujud Sajadah

(Sajada wajhiya lilladzii kholaqohuu wa syaqqo samahuu wa bashorohuu bihaulihii wa quwwatihii fatabaarokallahu ahsanul khooliqiin)

Artinya : Wajahku bersujud kepada (Allah) Yang telah menciptakannya dan membuka pendengaran dan penglihatannya dengan daya dan kekuatan-Nya. Maha suci Allah sebaik-baik Pencipta. (Doa ini berdasarkan Hadits riwayat Ahmad, Abdu Daud dan Tirmidzi).

5. Hukum Sujud Sajadah Menurut Imam Syafii: sunat. Pendapat ini sesuai dengan perkataan Umar ra usai membaca ayat sajadah di mimbar: Wahai manusia, kita tidak diperintahkan untuk sujud. Namun siapa yang sujud dia benar, dan siapa yang tidak sujud dia tidak berdosa. (HR. Bukhari).

Sementara Imam Abu Hanifah berpendapat wajib.

6. Cara Sujud Sajadah:1. Takbir (untuk sujud)2. Sujud dan membaca bacaan sujud sajadah3. Takbir (untuk bangkit dari sujud)

Sujud sajadah ini dilakukan tanpa tasyahud dan salam (Fiqih Sinnah, Sayyid Sabiq)

7. Ayat-ayat Sajadah dalam Al-Quran: 1. Surah 7 (Al-ARaaf) Ayat 206 2. Surah 13 (Ar-Rad) Ayat 15 3. Surah 16 (Al-Nahl) Ayat 50 4. Surah 17 (Al-Isra) Ayat 109 5. Surah 19 (Maryam) Ayat 58 6. Surah 22 (Al-Hajj) Ayat 18 7. Surah 22 (Al-Hajj) Ayat 77 8. Surah 25 (Al-Furqaan) Ayat 609. Surah 27 (An Naml) Ayat 2610. Surah 32 (As-Sajdah) Ayat 1511. Surah 38 (Shaad) Ayat 24 12. Surah 41 (Fushshilat) Ayat 3813. Surah 53 (An-Najm) Ayat 6214. Surah 84 (Al-Insyiqaq) Ayat 2115. Surah 96 (Al-Alaq) Ayat 19

Wallahu alam bish-shawab.